Daihatsu Pecahkan Rekor Karena Servis 2.000 Mobil Berbarengan
19 Juli 2024, 08:30 WIB
Setelah melakukan perjalanan jauh di mudik Lebaran 2022, 5 komponen pada mobil perlu mengalami pengecekan
Oleh Dian Tami Kosasih
TRENOTO – Menjadi salah satu pilihan untuk pulang ke kampung halaman, pemudik perlu mengecek beberapa komponen mobil setelah digunakan mudik Lebaran 2022. Hal ini dilakukan agar kendaraan tetap sehat dan siap menunjang aktivitas harian.
Seperti dilansir Suzuki Indonesia Senin (9/5/2022), terdapat sedikitnya 5 komponen yang perlu di periksa pemudik usai mobil menempuh jarak ratusan kilometer. Untuk lebih jelas, berikut ulasannya.
Setelah mobil digunakan untuk perjalanan jarak jauh, hal pertama yang perlu diperiksa ialah oli mesin. Menjadi komponen penting pada kendaraan, suhu pada oli mesin biasanya semakin tinggi dan menyebabkan kekentalan berlebih.
Tak hanya itu, volume oli juga telah mengalami pengurangan. Karenanya pastikan tidak ada kebocoran pada komponen ini dengan mengecek apakah ada rembesan oli atau tidak.
Harus melewati beragam kondisi jalan, komponen kedua yang perlu diperiksa ialah kaki-kaki. Bekerja ekstra saat menopang bodi mobil, pastikan kondisi shock absorber, lower-arm dan tekanan angin pada ban dalam kondisi baik.
Masih seputar area kaki-kaki, komponen ketiga yang perlu dicek selanjutnya ialah rem. Harus menempuh perjalanan panjang dan melalui kondisi jalan yang padat, pemilik kendaraan perlu memastikan rem masih bekerja maksimal.
Pastikan ketebalan kampas rem dalam keadaan baik dan pemilik wajib mengganti komponen ini jika sudah mencapai batas maksimal. Jangan lupa mengecek dan memastikan takaran minyak rem sudah sesuai dengan anjuran pabrikan mobil.
Selama perjalanan mudik pengendara seringkali mengisi bahan bakar dengan oktan yang lebih rendah dari rekomendasi pabrikan. Karena itu, memeriksa filter bahan bakar juga perlu dilakukan usai melakukan perjalanan.
Jika sudah kotor, pemilik harus menggantinya untuk meminimalisir kotoran yang masuk ke dalam ruang bakar.
Pastikan interior bebas dari sisa makanan dan minuman setelah digunakan dalam perjalanan jarak jauh. Lakukan pembersihan total mulai dari kabin sampai bagasi agar tidak menimbulkan aroma tak sedap.
Selain itu sisa makanan dan minuman akan memancing masuknya binatang atau serangga ke dalam kabin mobil. Pemilik kendaraan juga perlu membersihkan filter atau saringan udara AC usai mudik.
Itulah 5 komponen mobil yang sebaiknya dicek selepas dipakai mudik. Agar pengecekan komponen lebih maksimal, pemikik bisa menyambangi sejumlah bengkel resmi.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
19 Juli 2024, 08:30 WIB
15 Juli 2024, 17:00 WIB
13 Juni 2024, 20:00 WIB
21 Maret 2024, 10:00 WIB
11 September 2023, 14:39 WIB
Terkini
22 November 2024, 10:00 WIB
Neta akan melakukan studi terlebih dahulu untuk membawa model MPV tiga baris ke pasar Indonesia tahun depan
22 November 2024, 10:00 WIB
Ganjil genap Puncak 22 November 2024 kembali diterapkan untuk mengatasi kepadatan di kawasan tersebut
22 November 2024, 09:00 WIB
Pameran otomotif ini resmi dibuka di ICE BSD, Tangerang Selatan, berikut kami rangkum harga tiket GJAW 2024
22 November 2024, 08:00 WIB
HMID masih melihat bagaimana respon penerimaan masyarakat terhadap new Hyundai Tucson di dalam negeri
22 November 2024, 07:00 WIB
Cara urus paspor kendaraan sebelum Road Trip keluar negeri sebenarnya tidak terlalu sulit untuk dijalani
22 November 2024, 06:07 WIB
Polda Metro Jaya menghadirkan SIM Keliling Jakarta hari ini di lima tempat berbeda demi melayani masyarakat
22 November 2024, 06:05 WIB
Jangan sampai terlewat karena SIM keliling Bandung tidak beroperasi di akhir pekan, berikut informasinya
22 November 2024, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta 22 November 2024 digelar di puluhan titik untuk memastikan kelancaran lalu lintas