Respon Gaikindo Mengenai Wacana Aturan TKDN dari Pemerintah

Gaikindo menganggap jika aturan TKDN maupun impor dilonggarkan, maka industri otomotif Indonesia bisa ambruk

Respon Gaikindo Mengenai Wacana Aturan TKDN dari Pemerintah

KatadataOTO – Pemerintah berencana untuk melonggarkan aturan TKDN (Tingkat Komponen Dalam Negeri). Hal ini akan dilakukan dalam menanggapi kebijakan baru Donald Trump sebagai Presiden Amerika Serikat.

Menanggapi hal tersebut, Gaikindo (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia) berniat untuk melakukan pertemuan dengan pemerintah.

Langkah itu dilakukan untuk mempertahankan industri otomotif Tanah Air. Karena berkaitan dengan banyak perusahaan di dalamnya.

“Industri otomotif (Indonesia) sudah dibangun puluhan tahun. Kita tidak mau bahwa industri ini ambruk, jadi akan dikoordinasikan dengan pemerintah terkait hal tersebut,” ucap Yohanes Nangoi, Ketua Umum Gaikindo beberapa waktu lalu.

Capaian Apik Neta di GIIAS 2024, Catatkan 327 SPK
Photo : Neta Auto Indonesia

Lebih lanjut disampaikan jika LCGC (Low Cost Green Car) hadir di Indonesia salah satu bukti upaya positif. Produk tersebut telah mengusung 92 persen komponen lokal.

Hal itulah yang menurut Nangoi harus jadi pertimbangan dari pemerintah. Adapun LCGC masih menjadi produk andalan bagi sejumlah masyarakat.

“Juklak (petunjuk pelaksanaan) masih belum keluar, nanti kita lihat, rasanya aman-aman saja,” tutur Nangoi kemudian.

Meskipun menaungi berbagai manufaktur kendaraan bermotor di Indonesia, Gaikindo hanya bisa berharap keputusan pemerintah tidak memberatkan para anggota mereka.

“Saya tidak punya hak untuk menolak atau setuju. Tapi yang jelas kita mengimbau supaya diputuskan dengan baik,” jelas Nangoi.

Aturan TKDN

Sebelumnya Presiden Prabowo Subianto mencetuskan untuk melonggarkan aturan TKDN dan impor. Inisiasi tersebut dilakukan guna menanggapi aturan baru dari AS.

Tentu pelonggaran akan bertolak belakang dengan apa yang telah dilakukan oleh sejumlah kementrian beberapa tahun ke belakang.

Jika resmi ditetapkan akan merugikan para pemain lama namun menguntungkan manufaktur baru. Merek-merek asal China baru akan dimudahkan karena tidak harus berinvestasi dalam jumlah besar.

“Kita harus realistis, TKDN dipaksakan akhirnya kita kalah kompetitif. Saya sangat setuju TKDN fleksibel saja,” cetus Prabowo Subianto beberapa waktu lalu.

Gaikindo Ingin Pemerintah Tak Hanya Fokus pada Mobil Listrik
Photo : Stellantis

Prabowo menganggap penghapusan kebijakan tidak efektif dalam pengembangan ekonomi serta kesejahteraan rakyat.

Maka dari itu pemerintah berencana guna memangkas perizinan berbelit-belit. Sehingga proses ke depan akan lebih mudah bagi para pengusaha.

Namun sejumlah pihak menganggap produsen lokal bakal tergerus dengan barang-barang impor.


Terkini

mobil
Bocoran Harga Mitsubishi DST Concept, di Bawah Rp 500 Jutaan

Bocoran Harga Mitsubishi DST Concept, di Bawah Rp 500 Jutaan

Disinyalir meluncur pada perhelatan GIIAS 2025, Mitsubishi DST Concept kabarnya dijual seharga Rp 450 jutaan

mobil
10 Mobil Hybrid Terlaris Maret 2025, Zenix Masih Teratas

10 Mobil Hybrid Terlaris Maret 2025, Zenix Masih di Atas Awan

Toyota Innova Zenix masih memimpin deretan mobil hybrid terlaris sepanjang 2025 dan disusul oleh Suzuki XL7

mobil
Toyota Avanza

20 Mobil Terlaris Maret 2025, Toyota Avanza Geser Honda Brio

Toyota Avanza jadi mobil terlaris Maret 2025 setelah menggeser Honda Brio dari peringkat pertama di bulan lalu

news
SIM keliling Jakarta

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 21 April 2025

Kembali beroperasi seperti biasa hari ini, ada lima lokasi SIM keliling Jakarta yang dapat dimanfaatkan

news
Jadwal 2 Lokasi SIM Keliling Bandung di Awal Pekan Ini

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 21 April 2025

Rangkuman informasi terkait SIM keliling Bandung hari ini 21 April 2025, termasuk lokasi dan syaratnya

news
Ganjil genap Jakarta 21 April 2025

Ganjil Genap Jakarta 21 April 2025, Ada Demo di Sejumlah Titik

Meski akan ada demo di sejumlah titik, aturan ganjil genap Jakarta bakal tetap dilangsungkan secara optimal

mobil
Chery Tiggo 8 CSH

Chery Tiggo 8 CSH Mulai Dirakit Lokal, Meluncur Tahun Ini

Model mobil hybrid perdana Chery yakni Tiggo 8 CSH mulai dirakit lokal, segera diluncurkan tahun ini

mobil
Dugaan Penyebab Kebakaran 7 Mobil Mantan Anggota DPR di Surabaya

Dugaan Penyebab Kebakaran 7 Mobil Mantan Anggota DPR di Surabaya

Kebakaran melanda tujuh dari 13 mobil milik Azam Azman Natawijaya, mantan anggota DPR di rumahnya di Surabaya