PLN Prediksi Jumlah Mobil Listrik yang Dipakai Mudik Naik 500 Persen

PLN prediksi mobil listrik yang dipakai mudik jumlahnya naik 500 persen menjadi sekitar 21.570 kendaraan

PLN Prediksi Jumlah Mobil Listrik yang Dipakai Mudik Naik 500 Persen

KatadataOTO – Mobil listrik yang digunakan untuk keperluan mudik diperkirakan bakal meningkat hingga 500 persen dibandingkan periode serupa tahun lalu. Jika pada Lebaran 2024 hanya ada 4.314 unit maka artinya kemungkinan ada 21.570 EV akan dimanfaatkan pemiliknya.

Jumlah tersebut menunjukkan bahwa sudah semakin banyak masyarakat mempercayakan mobil listrik andalan bermobilitas. Oleh sebab itu PLN pun harus mempersiapkan diri untuk bisa memenuhi lonjakan permintaan SPKLU saat musim mudik Lebaran 2025.

“PLN siap mendukung penuh masyarakat yang melakukan perjalanan mudik menggunakan mobil listrik,” ujar Edi Srimulyanti, Direktur Ritel dan Niaga PLN dilansir Antara (10/03).

Oleh sebab itu pihaknya pun akan menyiapkan sedikitnya 1.000 unit Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di jalur mudik Trans Jawa-Sumatera.

Huawei Buka Peluang Kerja Sama Pengembangan SPKLU di RI
Photo : KatadataOTO

Dengan itu maka setidaknya sudah ada 3.529 unit SPKLU yang dioperasikan PLN bersama mitra pada  2.400 titik di seluruh Indonesia. Secara rinci jumlah SPKLU di Sumatera sebanyak 431 unit, Jawa 2.448 unit, Bali 166 unit, Kalimantan 215 unit, Sulawesi 145 unit, Maluku 26 unit, Nusa Tenggara 72 unit dan Papua 26 unit.

Tak hanya itu, PLN bakal menyiagakan 12 unit SPKLU mobile di jalur Trans Jawa-Sumatera. Fasilitas ini akan dimanfaatkan buat pemudik yang kehabisan daya di perjalanan.

BUMN tersebut juga menyarankan kepada para pengguna mobil listrik memanfaatkan aplikasi PLN Mobile. Pasalnya pengendara bisa melihat lokasi SPKLU terdekat.

PLN Mobile pun dilengkapi fitur Trip Planner guna membantu pengguna merencanakan rute perjalanan dan menentukan titik lokasi buat mengisi daya.

Didukung Perusahaan Swasta

Voltron Perbanyak Lokasi SPKLU, Manjakan Pengguna EV di Indonesia
Photo : Voltron

Selain PLN, penyedia SPKLU lain seperti Voltron juga menegaskan telah mempersiapkan diri untuk menjawab peningkatan permintaan daya mobil listrik. Mereka mengklaim sudah memastikan bahwa seluruh fasilitas yang mereka miliki dalam kondisi baik dan dapat digunakan.

“Kami sudah hadir di 12 rest area dari Jakarta hingga Banyuwangi dengan pengisian daya AC serta DC. Sehingga masyarakat yang hendak mudik menggunakan jalan tol rasanya sudah aman,” ungkap Abdul Rahman Elly, Founder & CEO Voltron Indonesia beberapa waktu lalu.

Ia juga mengungkap bahwa pihaknya telah menyediakan SPKLU di jalur non tol. Berkat ini maka masyarakat bisa lebih percaya diri dalam berkendara saat mudik Lebaran.


Terkini

news
Jalan tol

Polisi Ungkap Kronologi Seorang Anak Keluar dari Bus di Jalan Tol

Polisi akhirnya ungkap kronologi seorang anak mendadak keluar dari bus yang sedang melaju di jalan tol

mobil
Deretan Penyebab Masyarakat Masih Ragu Membeli Mobil Listrik

Deretan Penyebab Masyarakat Masih Ragu Membeli Mobil Listrik

Belum bisa saingi kendaraan konvensional, Populix ungkap alasan masyarakat ragu beralih ke mobil listrik

otosport
Dorna Peringatkan Jorge Martin Hormati Kontrak dengan Aprilia

Dorna Peringatkan Jorge Martin Hormati Kontrak dengan Aprilia

Dorna Sport memberi peringatan kepada Jorge Martin untuk menghormati kontrak yang sudah ada dengan Aprilia

mobil
Buntut Sengketa Merek M6, Gugatan BMW ke BYD Ditolak

Buntut Sengketa Merek M6, Gugatan BMW ke BYD Ditolak

Gugatan BMW yang diajukan untuk BYD ke pengadilan pada Februari 2025 telah ditolak, berikut alasannya

mobil
Jaecoo Dukung Perang Harga Mobil Cina Agar Konsumen Senang

Jaecoo Dukung Perang Harga Mobil Cina Agar Konsumen Senang

Menurut Jaecoo perang harga mobil Cina wajar dilakukan, asal tetap memberikan value lebih kepada para konsumen

otosport
MotoGP Malaysia

MotoGP Malaysia 2025 Targetkan 13 Ribu Penonton Asal Indonesia

MotoGP Malaysia 2025 menargetkan bisa menarik 13 ribu penonton asal Indonesia atau dari tahun sebelumnya

news
Ground Zero Rayakan Anniversary ke-30, Luncurkan Produk Limited

Ground Zero Rayakan Anniversary ke-30, Luncurkan Produk Limited

Ground Zero meluncurkan tiga produk baru untuk merayakan hari jadi mereka yang ke-30, dijual secara terbatas

news
Pemutihan pajak kendaraan bermotor

Kepulauan Riau Gelar Pemutihan Pajak Kendaraan Mulai Hari Ini

Kepulauan Riau gelar pemutihan pajak kendaraan bermotor untuk mudahkan warganya menjalankan kewajiban