BMW Tak Gentar Hadapi Kondisi Pasar yang Belum Stabil
10 Mei 2025, 08:00 WIB
Puluhan mobil BMW hingga Lexus milik oknum Komdigi disita untuk dijadikan barang bukti kasus judi online
Oleh Adi Hidayat
KatadataOTO – Pengungkapan kasus judi online belakangan ini terbilang cukup masif. Sejumlah barang bukti dengan nilai tinggi pun disita oleh kepolisian tak terkecuali sejumlah kendaraan mewah baik roda dua maupun empat.
Hal ini terlihat di halaman Gedung Balai Pertemuan Metro Jaya. Mobil tersebut merupakan hasil sitaan dari 24 tersangka yang terlibat dalam kasus judi online di Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi)
Mobil-mobil tersebut adalah BMW 310i, Toyota Alphard 2.5 G CVT, Honda N-One, hingga Toyota Camry. Beberapa kendaraan roda dua sepertu Vespa dan Harley Davidson pun juga terlihat di lokasi.
Total mobil yang berhasil disita adalah 26 unit dan sepeda motor 3 unit. Total nilai kendaraan adalah Rp 22,9 miliar.
"Kemudian 63 buah perhiasan senilai Rp 2,1 miliar, 13 barang mewah setara Rp 315 juta, 13 buah jam tangan Rp 3,7 miliar, 390,5 gram emas senilai Rp 5,8 miliar, 22 lukisan senilai Rp 192 juta, 11 unit tanah serta bangunan Rp 25,8 miliar, 26 unit mobil dan 3 unit motor Rp 22,9 miliar " ungkap Inspektur Jenderal Polisi Karyoto, Kapolda Metro Jaya dilansir Antara (25/11).
Selain itu mereka juga menyita barang elektronik berupa 70 handphone, 9 tablet, 25 laptop dan 10 pc hingga tiga pucuk senjata api berikut 250 butir peluru. Lalu 3.455 rekening serta 47 akun e-commerce pun telah diblokir.
Perlu diketahui bahwa Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya telah menetapkan 28 tersangka kasus website judi online yang melibatkan oknum di Komdigi.
Dari jumlah tersebut, 24 tersangka telah ditangkap sementara empat orang sisanya berstatus DPO.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
10 Mei 2025, 08:00 WIB
07 Mei 2025, 22:00 WIB
07 Mei 2025, 19:00 WIB
23 April 2025, 11:04 WIB
22 April 2025, 16:23 WIB
Terkini
14 Mei 2025, 16:00 WIB
Pindad menjalin kerja sama dengan KG Mobility Corporation untuk memproduksi mobil maupun bus listrik nasional
14 Mei 2025, 15:00 WIB
Korlantas Polri baru saja membentuk tim khusus untuk menindak para pelanggar truk ODOL yang sering terjadi
14 Mei 2025, 14:00 WIB
Versi baru Toyota bZ4X bakal menggunakan nama baru, bakal meluncur lebih dulu untuk pasar Amerika Utara
14 Mei 2025, 13:00 WIB
Baru-baru ini Toyota dikabarkan berencana untuk mengakusisi merek mobil listrik asal Cina, yakni Neta
14 Mei 2025, 12:00 WIB
Fermin Aldeguer mendapat banyak pujian dari berbagai pihak usai meraih dobel podium di MotoGP Prancis 2025
14 Mei 2025, 11:00 WIB
BYD mendominasi 10 besar mobil listrik terlaris di April 2025, Sealion 7 menyumbangkan angka terbanyak
14 Mei 2025, 10:00 WIB
Honda ungkap sebab turunnya penjualan di April 2025 ada banyak hal termasuk persiapan model baru untuk Indonesia
14 Mei 2025, 09:00 WIB
Penjualan Daihatsu di April 2025 mengalami penurunan cukup dalam namun masih berhasil kuasai podium kedua