Jaecoo Siapkan Beberapa Strategi Tuk Menghadapi Aturan Pemerintah
24 Januari 2026, 13:00 WIB
Purbaya Yudhi Sadewa ditunjuk Presiden Prabowo sebagai Menteri Keuangan baru untuk menggantikan Sri Mulyani
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – Nama Sri Mulyani kembali menjadi sorotan. Sebab dia sudah tidak menjabat sebagai Menteri Keuangan (Menkeu) di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto.
Kursi milik Sri Mulyani kini dialihkan ke orang lain. Prabowo baru saja menunjuk Purbaya Yudhi Sadewa.
Menkeu baru tersebut sebelumnya menjabat sebagai Ketua Dewan Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).
Pelantikan Purbaya Yudhi Sadewa dilakukan di Istana Negara, Jakarta Pusat pada Senin (08/09) bersama tiga menteri baru.
Sebagai informasi, menurut laman resmi Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) milik KPK, Menkeu baru tersebut mempunyai harta Rp 39.2 miliaran.
Jumlah di atas terdiri dari sejumlah instrument. Misal tanah dan bangunan yang tersebar di tiga lokasi.
Seluruhnya tanah serta bangunan milik Purbaya Yudhi Sadewa berstatus hasil sendiri, kemudian mempunyai taksiran Rp 30,5 miliaran.
Pembantu baru Presiden Prabowo Subianto ini turut melaporkan surat berharga mencapai Rp 220 juta. Lalu masih ada kas dan setara kas Rp 4,2 miliaran.
Terakhir dalam LHKPN milik Purbaya, dia mencantumkan alat transportasi dan mesin dengan total nilai taksiran Rp 3,6 miliaran.
Bila rincian ada sedan dari Mercedes-Benz lansiran 2008 yang tidak disebutkan modelnya. Berstatus sebagai hasil sendiri dengan nilai Rp 200 juta
Lalu ada juga Sport Utility Vehicle (SUV) BMW. Kembali Purbaya tidak menyebutkan secara rinci mobilnya kali ini.
Hanya dilaporkan sebagai hasil sendiri. Purbaya Yudhi Sadewa juga mencantumkan harga kendaraan roda empat tersebut adalah Rp 1,6 miliaran.
Pengganti Sri Mulyani ini turut mengandalkan Toyota Alphard produksi 2019. Masih hasil sendiri seharga Rp 1 miliar.
Isi garasi pembantu Prabowo satu ini juga ada Peugeot 5008. Produksi tahun 2018, mempunyai taksiran sampai Rp 730 juta.
Selain mobil, Purbaya turut mencantumkan Yamaha Xmax 2018 pada LHKPN pribadinya. Didapatkan dengan hasil sendiri senilai Rp 55 juta.
Purbaya Yudhi Sadewa turut melaporkan Honda Vario 125. Motor tersebut merupakan lansiran 2021.
Ia mendapatkan kendaraan roda dua itu dengan hasil sendiri, Purbaya menebus Honda Vario 125 dengan dana Rp 21 juta.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
24 Januari 2026, 13:00 WIB
12 Januari 2026, 10:00 WIB
06 Januari 2026, 09:00 WIB
02 Januari 2026, 09:00 WIB
31 Desember 2025, 12:00 WIB
Terkini
25 Januari 2026, 07:00 WIB
Menjelang akhir Januari hampir semua harga LCGC mengalami kenaikan, Honda Brio Satya tipe tertinggi Rp 4 juta
24 Januari 2026, 17:00 WIB
Jaecoo Indonesia meminta maaf atas lamanya pengiriman unit J5 EV yang pesanannya lebih tinggi dari perhitungan awal
24 Januari 2026, 15:00 WIB
Farizon SV hadir di Indonesia dan siap menantang Toyota Hiace di bidang transportasi perkotaan Tanah Air
24 Januari 2026, 13:00 WIB
Jaecoo ingin para konsumen di Indonesia tidak merasa berat ketika ingin membeli mobil listrik mereka di 2026
24 Januari 2026, 11:17 WIB
Yamaha Fazzio Hybrid tampil lebih segar di awal 2026 dengan diberikan warna maupun grafis baru di seluruh tipe
24 Januari 2026, 09:00 WIB
Guna meningkatkan TKDN, Aletra akan memperbanyak aktivitas pabrik terkhusus prosedur perakitan baterai
24 Januari 2026, 07:00 WIB
Pemesanan Honda Prelude sudah mulai dibuka pada 23 Januari, namun hanya tersedia di diler-diler tertentu
23 Januari 2026, 21:06 WIB
Demi memberikan wadah kepada para pencinta modifikasi di Indonesia, kick off IMX 2026 baru saja dimulai