Puncak Arus Balik Terlewati, Masih Ada Contraflow di Tol Japek
17 April 2024, 07:00 WIB
Puncak arus balik diperkirakan terjadi pada Minggu 14 April oleh sebab itu sebaiknya hindari agar tak kena macet
Oleh Adi Hidayat
KatadataOTO – Puncak arus balik ke Jabodetak diperkirakan terjadi Minggu 14 April atau H+3 hingga H+7 Lebaran 2024. Diprediksi bakal ada 1,87 juta kendaraan kembali dari kampung halaman.
Situasi tersebut pun diperkirakan menyebabkan kepadatan di sejumlah wilayah. Oleh sebab itu disarankan pemudik menjadwalkan waktu perjalanannya agar terhindar kemacetan.
“Pemerintah mengharapkan pemudik untuk kembali ke kota asalnya lebih cepat seperti pada Jumat atau Sabtu. Karena Selasa sudah mulai masuk kerja maka kedua hari itu cukup realistis agar terhindar dari kepadatan,” ungkap Budi Karya Sumadi, Menteri Perhubungan dilansir Antara.
Berdasarkan catatan tahun lalu, potensi kepadatan bakal terjadi di wilayah Salatiga hingga Semarang. Hal ini karena kendaraan pemudik asal Yogyakarta, Solo, Ngawi serta Madiun akan bertumpuk di sana.
Sementara itu Subakti Syukur, Direktur Utama Jasa Marga mengungkap bahwa jumlah yang kembali ke Jabotabek tersebut merupakan kumulatif arus lalu lintas dari empat gerbang tol utama. Mulai GT Cikupa (asal Merak), GT Ciawi (Puncak), GT Cikampek Utama (Trans Jawa) serta GT Kalihurip Utama (Bandung).
Ia pun meminta pada pemudik untuk mengantisipasi kepadatan di KM 66 Jalan Tol Jakarta-Cikampek. Lokasi tersebut merupakan pertemuan kendaraan dari Bandung dan Trans Jawa menuju Jakarta.
"Pada prediksi puncak arus balik, peningkatan jumlah volume kendaraan di titik ini akan mencapai 247,3 persen terhadap normal dan meningkat 18,4 persen dibanding Lebaran 2023,” katanya.
Diperkirakan jumlah kendaraan yang masuk ke Jabodetabek didominasi dari titik tersebut dengan 1,06 juta kendaraan (56,9 persen). Kemudian disusul oleh kendaraan asal barat (Merak) 461 ribu kendaraan (24,7 persen) dan 344 ribu kendaraan (18,4 persen) dari selatan (Puncak).’
Ia juga mengimbau para pemudik untuk menggeser waktu perjalanan sekaligus memanfaatkan potongan tarif tol 20 persen periode arus balik. Program akan berlaku mulai Rabu (17/4) pukul 05.00 WIB hingga Jumat (19/4) pukul 05.00 WIB.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
17 April 2024, 07:00 WIB
13 April 2024, 09:00 WIB
14 Maret 2024, 08:31 WIB
27 Desember 2023, 07:30 WIB
22 April 2023, 06:09 WIB
Terkini
20 November 2024, 23:00 WIB
Jasa Marga buka tiga ruas tol secara fungsional saat libur Natal dan tahun baru 2025 untuk hindari kemacetan
20 November 2024, 21:00 WIB
Kementerian Perhubungan siapkan 3 solusi atasi kemacetan di Puncak Bogor yang selama ini menjadi tantangan
20 November 2024, 19:01 WIB
BYD M6 masih merajai mobil listrik terlaris pada Oktober 2024 dengan mencatatkan penjualan 1.866 unit
20 November 2024, 18:00 WIB
Rekor baru, produksi kendaraan lingkungan BYD secara global berhasil tembus 10 juta unit pada November 2024
20 November 2024, 17:00 WIB
Bapenda DKI Jakarta mengenakan pajak sebesar 10 persen buat pengguna jasa parkir Valet di kawasan Ibu Kota
20 November 2024, 16:03 WIB
Honda GL Max Kustom menggunakan konsep Boardtracker dan berhasil menggasak gelar juara nasional HMC 2024
20 November 2024, 16:00 WIB
Logo baru MotoGP baru saja diperkenalkan, memiliki makna yang sangat luas karena terinspirasi dari banyak hal
20 November 2024, 15:00 WIB
Toyota bakal lakukan efisiensi imbas kenaikan PPN menjadi 12 persen yang berdampak pada peningkatan biaya produksi