33 Ribu Pelanggar Tertangkap ETLE saat Operasi Zebra 2025

Puluhan ribu pengguna mobil maupun motor di Jakarta terjaring Operasi Zebra 2025 selama satu pekan ini

33 Ribu Pelanggar Tertangkap ETLE saat Operasi Zebra 2025

KatadataOTOOperasi Zebra 2025 sudah berjalan lebih dari satu pekan. Kepolisian mengandalkan ETLE untuk menindak para pelanggar.

Hasilnya puluhan ribu pelanggar didapatkan oleh Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, di seluruh wilayah Jakarta.

"Selama tujuh hari, ada 20.760 pelanggaran roda dua ter-capture kamera ETLE dan 12.724 pelanggar roda empat ter-capture kamera ETLE," ungkap Kombes Pol Komarudin, Dirlantas Polda Metro Jaya di laman resmi Korlantas Polri, Rabu (26/11).

Bila ditotal, maka ada 33.484 pengendara motor maupun mobil yang terjaring selama Operasi Zebra Jaya 2025.

Kamera ETLE Mobile
Photo: @TMCPoldaMetro

Seluruhnya terekam otomatis oleh sistem. Sebab terlihat melanggar berbagai aturan lalu lintas.

Lebih jauh, ia menambahkan bahwa klasifikasi rinci masih dalam proses pemetaan. Namun pola pelanggaraanya sudah terlihat jelas.

Untuk sepeda motor, didominasi tidak menggunakan helm, melawan arus serta tidak memakai pelat nomor kendaraan.

Ketiga jenis pelanggaran di atas, menjadi sorotan utama Polda Metro Jaya. Sebab berdampak langsung pada keselamatan.

Sementara pada kendaraan roda empat, paling menonjol adalah kebiasaan pengemudi mengabaikan aturan dasar keselamatan.

Komarudin menegaskan para pengemudi banyak terjaring ETLE, karena tidak memakai sabuk pengaman.

Kemudian mengoperasikan gawai pintar selama mengendarai mobil. Jadi bakal diberikan tindakan tegas oleh kepolisian.

Sebagai informasi, Operasi Zebra Jaya 2025 menurunkan hampir tiga ribu personel dari berbagai unsur selama dua pekan.

Ia menekankan bahwa operasi ini bukan sekadar razia, melainkan upaya sistematis menekan angka pelanggaran dan kecelakaan.


Terkini

komunitas
Komunitas motor

Cara Komunitas Motor Habiskan Waktu Malam Tahun Baru 2026

Sejumlah komunitas motor berkumpul di kawasan Sentul, Jawa Barat untuk kamping bersama menyambut silahturahmi

mobil
Hyundai Ioniq 5 N

Segini Harga Hyundai Ioniq 5 N yang Terbakar di Medan

Nama Hyundai Ioniq 5 N ramai jadi perbincangan pasca terbakar di Medan, diduga milik Gubernur Sumatera Utara

mobil
Penjualan Mobil Desember 2025 Naik Pesat, Merek Ini Justru Turun

Penjualan Mobil Desember 2025 Naik Pesat, Merek Ini Justru Turun

Hyundai mengalami penurunan penjualan mobil di penghujung tahun, menjadi capaian terendahnya sepanjang 2025

mobil
Suzuki Jimny 5 Pintu

Diskon Suzuki Jimny 5 Pintu Awal 2026, Menggiurkan

Ada syarat yang harus dipenuhi untuk memanfaatkan diskon Suzuki Jimny 5 pintu sebesar Rp 100 juta di awal 2026

mobil
Toyota GR Yaris Morizo RR

Toyota GR Yaris Morizo RR Meluncur Terbatas, Belinya Diundi

Model edisi khusus Toyota GR Yaris Morizo RR hanya bisa dibeli melalui aplikasi GR App, unitnya terbatas

news
Ganjil Genap Puncak Bogor

Jadwal Ganjil Genap Puncak 9 Januari 2026, Cek Jalur Alternatif

Demi mengurai kemacetan yang sering terjadi, kepolisian menyiapkan ganjil genap Puncak Bogor dan one way

otosport
Motul

Motul Manfaatkan Rally Dakar 2026 Sebagai Panggung Uji Kualitas

Motul mendukung pembalap Indonesia dan para pembalap yang ikut serta dalam ajang balap Rally Dakar 2026

mobil
Ekspor Suzuki

Suzuki Indonesia Akui Berpotensi Terdampak Aturan Tarif Impor Meksiko

Suzuki Indonesia mulai waspadai potensi penurunan ekspor kendaraan akibat adanya sistem proteksi di Meksiko