Kepolisian Minta Pemudik Hindari Jalur Alternatif Garut Bandung
05 April 2025, 08:00 WIB
Guna memastikan kelancaran arus lalu lintas, Korlantas menyiapkan 3 jalur alternatif mudik Lebaran 2024
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – Korlantas (Korps Lalu Lintas) Polri telah menyiapkan jalur alternatif mudik Lebaran 2024. Hal itu imbas dari bencana alam banjir Demak dan Kudus.
Terlebih kedua wilayah tersebut terdampak cukup parah beberapa waktu lalu. Sehingga kepolisian melakukan antisipasi.
“Kalau nanti terjadi banjir di tempat yang sama Demak serta Kudus, kita sudah menyiapkan tiga jalur alternatif untuk pengalihan arus,” ujar Irjen Pol Aan Suhanan, Kakorlantas Polri di laman resmi Humas Polri, Jumat (29/3).
Lebih jauh Aan mengaku kalau Korlantas telah memetakan wilayah rawan bencana guna menyiapkan antisipasi. Jadi perjalanan masyarakat pada mudik Lebaran 2024 diharapkan lancar.
“155 titik yang kita petakan rawan bencana, termasuk banjir,” Kakorlantas menambahkan.
Memang sebelumnya Aan mengungkapkan kalau kepolisian telah menyiapkan jalur alternatif mudik Lebaran 2024. Hal itu karena sejumlah jalan antar provinsi terdampak banjir.
Salah satunya di wilayah Demak, Semarang dan Kudus. Membuat para pengendara tak bisa melewati jalan tersebut.
“Buat banjir sudah kita petakan seperti di Jawa Tengah. Kami mencari jalur alternatif serta menyiapkan pengawalan, sehingga aktivitas masyarakat berjalan seperti biasa,” pungkasnya.
Di sisi lain kondisi jalan di Demak juga Kudus rusak parah akibat diterjang banjir selama beberapa hari. Oleh sebab itu sejumlah pihak terkait sedang melakukan perbaikan.
Prosesnya pun dipastikan tidak akan lama, sehingga masyarakat dapat menggunakan kembali jalan tersebut pada mudik Lebaran 2024.
“Pada Km 41 sampai 45 terdampak sangat parah di Demak-Kudus. PUPR menjamin waktu pengerjaan perbaikan ini H-10 sudah 95 persen artinya bisa dilalui dengan baik,” tegas Aan.
Sementara Korlantas turut mengantisipasi jika terjadi banjir di jalan tol, mereka menyiapkan strategi umum.
Kemudian melakukan koordinasi dengan pihak pengelola jalan bebas hambatan agar tidak menimbulkan kemacetan pada mudik Lebaran 2024.
“Kita siapkan pompa air berkapasitas besar agar cepat menguras air yang ada di jalan di tol,” ucap Aan.
Kakorlantas pun berharap para pengendara dapat mematuhi arahan petugas di lapangan demi kelancaran mudik Lebaran 2024.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
05 April 2025, 08:00 WIB
21 April 2024, 20:25 WIB
17 April 2024, 21:00 WIB
10 April 2024, 17:00 WIB
10 April 2024, 09:00 WIB
Terkini
07 Januari 2026, 20:00 WIB
BMW menyematkan Intelligent personal assistant baru di iX3 yang terintegrasi dengan ekosistem milik Amazon
07 Januari 2026, 19:17 WIB
Insentif mobil listrik dari pemerintah jadi salah satu daya tarik, namun belum ada kepastian di 2026
07 Januari 2026, 18:00 WIB
Kepadatan energi baterai pada sebuah EV menawarkan beberapa keunggulan, seperti efisiensi biaya yang diperlukan
07 Januari 2026, 17:00 WIB
Toyota memastikan para staf ekspatriat mereka di Venezuela dalam kondisi aman usai kejadian belakangan ini
07 Januari 2026, 16:00 WIB
Motor listrik Verge TS Pro akan mulai dijual untuk konsumen di Amerika Serikat dengan harga Rp 501,7 jutaan
07 Januari 2026, 15:17 WIB
SUV Hyundai New Creta Alpha ditawarkan Rp 455 juta, lebih rendah dari varian lain seperti dan N Line
07 Januari 2026, 14:00 WIB
Sinyal kedatangan Mazda EZ-6 sudah semakin kuat, produk ini akan memanaskan persaingan pasar mobil listrik
07 Januari 2026, 13:00 WIB
Segera meluncur di Indonesia, mobil listrik iCar V23 telah diuji tingkat keamanannya oleh ASEAN NCAP