Yamaha Aerox Alpha Produksi Tanah Air Siap Diekspor

YIMM mengungkapkan kalau pihaknya sudah siap buat mengekspor Yamaha Aerox Alpha ke sejumlah negara tetangga

Yamaha Aerox Alpha Produksi Tanah Air Siap Diekspor

KatadataOTO – Yamaha Aerox Alpha hadir dengan beberapa ubahan penting. Motor jenis skutik ini dikembangkan untuk bisa memenuhi kebutuhan anak muda.

Selain mengandalkan tampang yang lebih sporti, Yamaha Aerox Alpha dibekali dengan sistem penggerak berteknologi terbaru. Fitur YECVT (Yamaha Electronic Continuously Variable Transmission) sebelumnya telah berhasil memikat para penggemar Yamaha Nmax.

Produk yang dibuat di dalam negeri ini dikatakan bakal dikirim ke beberapa negara lain alias ekspor. Sehingga mampu menjangkau lebih banyak konsumen.

“Tentu setelah diluncurkan, tidak menutup kemungkinan akan diekspor seperti Maxi-maxi yang lain. Indonesia dipilih sebagai debut karena kita bangga dengan produk-produk dari dalam negeri,” ucap Dyonisius Beti, Presiden Direktur dan CEO PT YIMM di sela-sela peluncuran di Jakarta Selatan (18/12).

Yamaha Aerox Alpha Produksi Tanah Air Siap Diekspor
Photo : Yamaha Indonesia

Bicara ekspor, sejatinya Yamaha Aerox sudah dipasarkan ke negara-negara lain. Sehingga bukan hal yang sulit untuk melanjutkan prosesnya.

Sekedar informasi jika Yamaha Aerox generasi terdahulu telah diekspor ke sejumlah negara. Disampaikan bahwa negara tujuan antara lain Filipina, Malaysia dan beberapa di luar Asia.

Lalu bagaimana dengan ekspor Yamaha Aerox Alpha. Apakah skutik bertampang sporti ini bakal mengikuti jejak pendahulunya?

“Sekarang kita masih fokus sama domestik. Karena pada waktunya tiba, kita akan ekspor juga,” kata Rifki Maulana, Manager Public Relations, YRA & Community YIMM di tempat serupa.

Yamaha Aerox Alpha datang dengan fitur yang telah dikembangkan. Di balik kemudi, pengendara bakal disajikan panel meter TFT nan atraktif.

Menggunakan teknologi Photoelectric sensor, background layar bisa berubah secara otomatis, sesuai pencahayaan sekitar. Fitur tersebut juga dapat dinonaktifkan bagi yang tidak membutuhkan.

Kemudian masih ada fitur Y-Connect yang telah familiar di model-model sebelum Aerox seperti Nmax, Xmax maupun Lexi.

Yamaha Aerox Alpha Produksi Tanah Air Siap Diekspor
Photo : Yamaha Indonesia

Bedanya pada Yamaha Aerox Alpha terdapat sistem navigasi lebih modern. Karena mengandalkan Google Maps tidak lagi Garmin.

Sehingga penggunaan sistem akan lebih mudah dan tentu memanjakan para konsumen. Kemudian dalam hal hiburan juga masih bisa diandalkan.

Yamaha Aerox Alpha dipasarkan dengan banderol Rp 29 jutaan hingga Rp 41 jutaan OTR (On The Road) Daerah Khusus Jakarta.


Terkini

news
Harga BBM Shell, BP AKR sampai Vivo Turun pada Awal April 2025

Harga BBM Shell, BP AKR sampai Vivo Turun pada Awal April 2025

Mengawali April 2025, harga BBM di seluruh SPBU milik swasta mengalami penurunan dengan jumlah bervariasi

news
Arus balik Lebaran 2025

Hindari Puncak Arus Balik, Jangan Sembarangan Pilih Tanggal

Kepolisian memprediksi puncak arus balik Lebaran 2025 terjadi di akhir pekan, masyarakat diminta waspada

motor
Penjualan Motor Baru Honda Diprediksi Naik pada Kuartal Satu 2025

Penjualan Motor Baru Honda Diprediksi Naik pada Kuartal Satu 2025

Dengan berbagai pertimbangan AHM memprediksi penjualan motor baru Honda akan meningkat pada kuartal pertama

mobil
Hyundai Beri Sinyal Kehadiran Stargazer Facelift Tahun Ini

Hyundai Beri Sinyal Kehadiran Stargazer Facelift Tahun Ini

Hyundai Stargazer facelift diduga terdaftar di RI dengan nama varian Carten, berpeluang meluncur tahun ini

news
Cek Rekayasa Lalu Lintas Puncak Bogor selama Mudik Lebaran 2025

Cek Rekayasa Lalu Lintas Puncak Bogor selama Mudik Lebaran 2025

Pihak kepolisian dapat menerapkan one way di Puncak Bogor secara situasional, berikut rincian aturannya

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta Ditiadakan Selama Libur Lebaran 2025

Ganjil genap Jakarta ditiadakan selama libur Lebaran 2025 sehingga masyarakat bisa bebas beraktivitas

mobil
Pikap BYD Shark PHEV Debut di Thailand, Makin Dekat ke RI

Pikap BYD Shark PHEV Debut di Thailand, Makin Dekat ke Indonesia

Hybrid BYD Shark semakin dekat ke Indonesia, debut di Thailand dengan harga di kisaran Rp 800 jutaan

news
Diton Berangkatkan 200 Pemudik pada Lebaran 2025

Diton Berangkatkan 200 Pemudik pada Lebaran 2025

200 peserta mengikuti program mudik gratis bareng Diton 2025 dengan berbagai kota tujuan seperti ke Semarang