Yadea Kemper Punya Torsi Lebih Besar dari Fortuner 2.8

Motor sport listrik Yadea Kemper punya fitur mumpuni, memiliki torsi buas kalahkan Toyota Fortuner 2.8

Yadea Kemper Punya Torsi Lebih Besar dari Fortuner 2.8

KatadataOTO – Pabrikan otomotif asal China terus gencar memperkenalkan kendaraan elektrifikasi baik itu roda empat maupun roda dua. Di Indonesia sendiri Yadea jadi salah satu nama yang menawarkan sejumlah model buat masyarakat.

Meski di Tanah Air baru menghadirkan model skutik, baru-baru ini motor sport Yadea Kemper mejeng di pameran EICMA 2023 di Milan, Italia pada November 2023. 

Motor bergaya naked sport itu punya desain mirip Keeness yang diperkenalkan pada EICMA 2022. Namun disebut memiliki keunggulan di sektor teknologi maupun performa.

Yadea Kemper bisa diisi daya dari 0 ke 80 persen hanya dalam waktu 10 menit. Sedangkan waktu pengecasan sampai kapasitas baterai kembali penuh memakan waktu 18 menit.

Yadea Kemper
Photo : Ride Apart

Hal ini didukung baterai lithium iron phosphate berkapasitas 320 volt. Kemudian dipakaikan motor elektrik dapat menghasilkan tenaga 40 kW atau setara 54 hp dan yang membuatnya unik adalah torsi buas mencapai 570 Nm.

Sebagai perbandingan angka ini mengalahkan Toyota Fortuner GR Sport 2.8 yang diklaim punya torsi 499 Nm.

Bicara performa, Yadea Kemper diklaim bisa berakselerasi dari 0-100 km/jam sedangkan kecepatan maksimum di kisaran 160 km/jam.

Performa tinggi juga didukung fitur berkendara lain untuk menjamin keamanan seperti Traction Control System. 

Erat dengan kesan modern Yadea juga menyematkan komponen lain seperti TFT dasbor full color berukuran tujuh inci yang juga sudah terintegrasi koneksi smartphone untuk memudahkan pengguna.

Terakhir Yadea Kemper disematkan built-in dashcam berkualitas tinggi yakni 1080p.

Meski begitu pihak pabrikan masih enggan memberikan spesifikasi lebih lanjut atau kapan model tersebut resmi dipasarkan buat masyarakat. Hampir bisa dipastikan hadir lebih dulu di pasar China lalu negara-negara Asia lain. 

Motor Listrik Yadea di Indonesia

Bukan motor sport, PT Indomobil Emotor Internasional memiliki dua model skutik listrik ditawarkan yang berhak mendapatkan potongan atau subsidi motor listrik langsung senilai Rp7 juta.

Untuk diketahui ada persyaratan perlu dilalui produsen jika ingin memperoleh bantuan, yakni TKDN (tingkat komponen dalam negeri) minimal 40 persen.

Berdasarkan informasi di laman Sisapira dua model tersebut adalah Yadea T9 dan Yadea E8S Pro, dibanderol Rp21 jutaan sampai Rp23 jutaan.

Yadea T9
Photo : Yadea

Gerry Kertowidjojo, Direktur PT Indomobil Emotor Internasional mengatakan bahwa kebijakan tersebut diyakini bisa membantu percepatan populasi motor listrik di Indonesia.

“Melalui T9 dan E8S Pro kita berharap agar masyarakat dapat memberikan kontribusi positif bagi lingkungan di masa depan,” ucap Gerry.


Terkini

mobil
Dealer Honda Cimahi

Pelanggan Makin Kritis, Honda Cimahi Fokus ke Layanan Purna Jual

Honda Cimahi mengaku pelanggan mobil kini makin kritis sehingga pelayanan purna jual terus ditingkatkan

news
Begini Cara Cairan AdBlue Bantu Kurangi Emisi Kendaraan Diesel

Begini Cara Cairan AdBlue Bantu Kurangi Emisi Kendaraan Diesel

Cairan dengan larutan urea bernama AdBlue merupakan salah satu inovasi buat kurangi emisi kendaraan diesel

otosport
Fermin Aldeguer Ogah Serahkan Nomor 54 ke Toprak Razgatlioglu

Fermin Aldeguer Ogah Serahkan Nomor 54 ke Toprak Razgatlioglu

Bagi Fermin Aldeguer nomor 54 terasa sangat spesial, sehingga Toprak Razgatlioglu harus mencari yang lain

news
Pengendara Nmax Minta Maaf Usai Adang Bus di Tikungan Ciwidey

Pengendara Yamaha Nmax Arogan Minta Maaf, Berdalih Urai Macet

Pengendara Yamaha Nmax yang viral menyetop sebuah bus di tikungan Ciwidey, Bandung merupakan anggota BMC

mobil
Mobil Listrik Jetour X20e Terdaftar, NJKB Mulai Rp 165 Juta

Mobil Listrik Jetour X20e Terdaftar, NJKB Mulai Rp 165 Juta

Jetour X20e bakal meluncur dalam waktu dekat dan digadang jadi rival baru Wuling Air ev, segini NJKB-nya

news
Indonesia Jadi Pasar Incaran Utama Pabrik Mobil Listrik Cina

Indonesia Jadi Pasar Incaran Utama Pabrik Mobil Listrik Cina

Tingginya sumber daya dan jumlah penduduk jadi daya tarik bagi pabrikan mobil listrik Cina untuk berinvestasi

otosport
Vega Ega Pratama Dilirik Bos Gresini, Potensi Tampil di MotoGP

Veda Ega Pratama Dilirik Bos Gresini, Potensi Tampil di MotoGP

Bos Gresini Racing mengaku sangat terkesan dengan kemampuan Veda Ega Pratama saat beraksi di dalam lintasan

news
GIIAS Bandung 2025

Daya Tarik GIIAS Bandung 2025 Untuk Genjot Penjualan

GIIAS Bandung 2025 memberikan kemudahan untuk masyarakat Jawa Barat yang ingin membeli mobil atau motor baru