Toyota Tunda Pembangunan Pabrk Mobil Listrik di Jepang
12 November 2025, 08:00 WIB
Alva memberi sinyal bakal meluncurkan motor listrik baru untuk pasar atau konsumen di Indonesia pada 2025
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – Minat masyarakat terhadap motor listrik terus bertumbuh. Hal itu mendorong Alva buat berinovasi.
Salah satunya dengan menghadirkan beragam lini kendaraan roda dua ramah lingkungan, bagi konsumen di dalam negeri.
Manufaktur satu ini pun memberi sinyal bakal meluncurkan motor listrik baru sepanjang 2025.
"Kalau dilihat sejarah Alva (di Indonesia), setiap tahun ada yang baru," ungkap Purbaja Pantja, CEO (Chief Executive Offficer) Ilectra Motor Group di Jakarta pada Kamis, (06/05).
Meski begitu, Purbaja masih malu-malu untuk membocorkan informasi lebih jauh mengenai peluncuran produk anyar Alva.
Termasuk soal model yang akan dipasarkan buat para konsumen di dalam negeri. Dia hanya menekankan bahwa setiap tahun Alva terus berinovasi.
"Saya tidak bilang bakal (ada model baru). Cuma saya katakan kalau lihat sejarah, setiap tahun kami ada sesuatu announcement," ia menambahkan.
Patut diketahui, selama tiga tahun berkiprah di industri motor listrik, Alva telah memasarkan beberapa produk.
Masing-masing adalah Alva One, Cervo, One XP sampai N3. Seluruhnya diklaim dirancang demi memenuhi kebutuhan para konsumen.
Kemudian semua harga motor listrik Alva di atas cukup beragam. Mulai Rp 28 juta sampai yang termahal Rp 49,5 jutaan.
Di sisi lain Alva juga menunjukan komitmen mereka untuk membangun ekosistem motor listrik di Indonesia.
Terkini mereka bakal membangun sejumlah charging station di dalam negeri. Khususnya di Pulau Jawa sampai Bali.
"Sekarang kita punya 17 titik boost charge station (stasiun pengisian daya). Tahun ini kami target di 200 lokasi di seluruh Indonesia," tutur Purbaja.
Sebagai informasi, charging station Alva mempunyai spesifikasi 500-840 W. Dengan total daya 8 kW, sehingga bisa digunakan untuk mengecas dua motor listrik sekaligus.
Alva mengklaim baterai motor listrik bisa terisi dari 20 persen sampai 100 persen dengan waktu pengecasan kurang lebih satu jam 17 menit di Boost Charge Station.
"Jadi nanti kita coba nyambungin titik-titik (Jakarta ke Bali) agar ke depan kalau konsumen mau travel jauh, titik-titik ini juga tersedia buat mereka melakukan charging," Purbaja menutup perkataannya.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
12 November 2025, 08:00 WIB
12 November 2025, 07:00 WIB
10 November 2025, 18:00 WIB
07 November 2025, 13:00 WIB
06 November 2025, 21:00 WIB
Terkini
15 November 2025, 21:43 WIB
Alex Marquez berhasil keluar sebagai pemenang pada sprint race MotoGP Valencia 2025 usai menudukkan Acosta
15 November 2025, 15:00 WIB
Koleksi kendaraan Omesh cukup menarik disimak karena mengingat motor miliknya sangat beragam dan unik
15 November 2025, 13:00 WIB
Penjualan Daihatsu alami kenaikan di Oktober 2025, Gran Max Pick Up jadi penyumbang utama sebanyak 4.436 unit
15 November 2025, 11:00 WIB
Bobibos akan diuji oleh dinas dari pemerintah provinsi Jawa Barat untuk memastikan klaim yang sudah dijanjikan
15 November 2025, 09:00 WIB
SUV Mitsubishi Destinator membuktikan kualitasnya berkat fitur-fitur keamanan dan keselamatan di dalamnya
15 November 2025, 07:00 WIB
Jorge Martin mendapatkan izin untuk tampil dan balapan di MotoGP Valencia 2025 di Sirkuit Ricardo Tormo
14 November 2025, 22:00 WIB
Polytron menunjukkan tren positif penjualan mobil listrik di Oktober 2025, salurkan 103 unit ke konsumen
14 November 2025, 21:00 WIB
Ratusan anggota komunitas J6 EVO diajak untuk mengikuti acara yang diinisiasi oleh Chery beberapa waktu lalu