Harga BYD Atto 1 Naik Tahun Ini, Stok NIK 2025 Menipis
13 Januari 2026, 19:42 WIB
Mobil listrik VinFast Limo maupun Minio Green dinilai sangat cocok untuk menjadi armada taksi di Indonesia
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – VinFast membawa sejumlah produk baru ke GJAW 2025. Mulai dari Limo sampai Minio Green.
Kedua mobil listrik tersebut dipajang untuk menggoda para pengunjung ICE BSD, Tangerang hingga Minggu (30/11).
Namun pabrikan asal Vietnam tersebut tidak hanya menyasar konsumen umum. Melainkan mereka juga mengincar peluang kerja sama dengan fleet.
"Green itu sebenarnya dipakai untuk kebutuhan komersial, misalnya seperti VinFast Limo Green," ungkap Kariyanto Hardjosoemarto, CEO VinFast Indonesia di GJAW 2025 beberapa waktu lalu.
Menurut Kariyanto, VinFast terus berusaha memperkuat ekosistem Electric Vehicle (EV) di Tanah Air.
Salah satunya dengan memperluas portofolio kendaraan komersial mereka, melalui seri berkode Green.
Seri Green diklaim dihadirkan guna memenuhi kebutuhaan armada taksi, layanan ride hailing sampai kendaraan operasional perusahaan.
"Keluarganya akan ada beberapa varian, ada yang untuk komersial atau taksi. Ada juga yang untuk retail," pungkas dia.
Memang potensi armada taksi listrik di Indonesia masih sangat besar. Sebab dipercaya dapat membawa keuntungan bagi para taksi.
Semisal biaya operasional yang lebih rendah. Lalu mobil listrik turut menawarkan efisiensi energi dan perawatan lebih sederhana dibanding kendaraan konvensional.
"Ini (VinFast Minio Green) juga bisa jadi alternatif untuk misal ride hailing atau taksi by app," lanjut Kariyanto.
Ia percaya pengguna VinFast Limo serta Minio Green buat armada taksi, semakin relevan bagi para operator.
Petinggi VinFast Itu pun menilai Limo maupun Minio Green, dapat menjadi armada taksi grup mereka yaitu Green SM.
"Kita lihat nanti, Green SM butuh armada yang mana. Pada dasarnya kami siap, karena kita harapkan Green SM tidak hanya taksi dan ada aplikasinya," tegas Kariyanto.
Sekadar mengingatkan, di pasar Vietnam VinFast Limo Green dibekali baterai berkapasitas 60,17 kWh.
Diklaim mampu menempuh jarak sampai 470 km (NEDC), dalam satu kali pengecasan.
Perlu diketahui, mobil listrik VinFast dibekali motor penggerak berdaya 20 kW atau setara 26 hp. Kemudian mempunyai torsi puncak 65 Nm.
Sedangkan VinFast Minio Green menggendong baterai berkapasitas 18,5 kWh. Mampu menjelajah sampai 210 km dalam sekali pengisian daya.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
13 Januari 2026, 19:42 WIB
13 Januari 2026, 14:04 WIB
13 Januari 2026, 13:00 WIB
13 Januari 2026, 11:00 WIB
13 Januari 2026, 07:00 WIB
Terkini
13 Januari 2026, 19:42 WIB
Karena diyakini masih akan berstatus impor utuh tanpa insentif, harga BYD Atto 1 diprediksi melonjak di 2026
13 Januari 2026, 17:00 WIB
Mobil EREV iCar V27 diproduksi di negara asalnya yakni Cina sebelum kemudian ditawarkan ke pasar global
13 Januari 2026, 16:00 WIB
Pemutihan pajak kendaraan kembali digelar untuk memudahkan dan meringankan beban pemilik motor dan mobil
13 Januari 2026, 15:37 WIB
Saat ini Ducati masih fokus untuk mempersiapkan peluncuran tim MotoGP 2026 serta motor Marquez dan Bagnaia
13 Januari 2026, 14:04 WIB
Penjualan VinFast mengalami kenaikan pesat di akhir tahun, secara retail berhasil tembus di atas 7.000 unit
13 Januari 2026, 13:00 WIB
Sebuah Chery J6 mendapat modifikasi yang sederhana namun tetap fungsional, jadi bisa digunakan kemana saja
13 Januari 2026, 12:00 WIB
Bahlil optimis bisa mengurangi impor BBM khususnya solar setelah beroperasinya kilang baru di Balikpapan
13 Januari 2026, 11:00 WIB
Hyundai Staria Electric resmi meluncur dengan beragam keunggulan untuk pelanggan yang ingin kenyamanan lebih