Geely Siap Luncurkan Zeekr dan Lynk & Co ke Indonesia Tahun Ini
21 Januari 2026, 07:00 WIB
MG Motor Indonesia menggelar program penawaran menarik untuk konsumen setia di Tanah Air di awal 2026
Oleh Denny Basudewa
KatadataOTO – Awal tahun menjadi waktu yang tepat untuk meminang mobil baru. Dikarenakan banyak promo ditawarkan oleh pabrikan maupun diler.
Salah satunya diberikan oleh MG (Morris Garages) untuk konsumen di Indonesia.
Manufaktur asal Cina tersebut menyodorkan MG4 EV dan MG ZS EV dengan harga spesial. Sehingga konsumen bisa memiliki unit secara lebih terjangkau.
“Memang sedang ada penawaran awal tahun yang cukup menarik, tapi sifatnya terbatas,” ucap salah satu Sales Consultant diler MG di Jakarta (15/01).
Promo MG4 EV adalah banderolnya mulai Rp 345 juta on the road Jakarta. Sedangkan MG ZS EV diniagakan harga mulai Rp 330 juta on the road Jakarta.
Mengacu pada laman resmi MG, kedua produk mereka ditawarkan dengan angka lebih tinggi.
Ambil contoh MG4 EV yang dijual mulai Rp 405 juta hingga Rp 419 juta OTR Jakarta.
Sehingga terdapat selisih Rp 74 juta dan merupakan penawaran menarik bagi konsumen.
Lalu jika meminang MG ZS EV, konsumen bisa lebih untung karena banderolnya selisih Rp 80 jutaan.
Lebih jauh disampaikan jika pelanggan juga bisa menikmati berbagai benefit. Seperti garansi 1 tahun secara cuma-cuma alias gratis.
Masih adalagi pembelian secara kredit dengan bunga cicilan nol persen selama 2 tahun.
Tidak ketinggalan voucher listrik selama 3 tahun, portable charger hingga home charging serta adapter V2L. Seluruh keuntungan diberikan tanpa biaya tambahan.
Adapula garansi kendaraan selama 5 tahun tanpa batasan kilometer, free maintenance sampai suku cadang selama 5 tahun atau 75 ribu kilometer (mana yang dicapai lebih dulu).
Program promosi MG hanya berlaku sampai 31 Januari 2025. Konsumen bisa langsung menyambangi diler atau laman resmi merek asal Tiongkok tersebut.
Sekadar informasi bahwa MG4 EV merupakan mobil listrik dengan baterai LFP berkapasitas 51 kWh. Jarak tempuh kendaraan mencapai 425 km dari kondisi baterai penuh.
Kemudian MG ZS EV dibekali baterai LFP berkapasitas 50.3 kWh. Kendaraan mampu menempuh jarak maksimal 403 km.
Masing-masing sudah dibekali fitur keamanan dan keselamatan memadai. Sehingga memberikan ketenangan dalam berkendara sehari-hari.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
21 Januari 2026, 07:00 WIB
20 Januari 2026, 21:00 WIB
20 Januari 2026, 20:00 WIB
20 Januari 2026, 17:21 WIB
20 Januari 2026, 09:00 WIB
Terkini
21 Januari 2026, 09:00 WIB
Menurut Ducati, Desmo450 MX Factory terbuka digunakan untuk keperluan balap motocross di dalam negeri
21 Januari 2026, 08:00 WIB
Bengkel modifikasi Portals Sticker melihat peluang menghadirkan inovasi baru untuk para pengguna mobil Cina
21 Januari 2026, 07:00 WIB
Keputusan Geely membawa Zeekr serta Lynk & Co ke Indonesia untuk menambah opsi mobil listrik bagi konsumen
21 Januari 2026, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta masih diterapkan untuk atasi kemacetan lalu lintas yang terus terjadi setiap hari
21 Januari 2026, 06:00 WIB
Perpanjangan masa berlaku kartu bisa dilakukan dengan mudah di SIM keliling Jakarta, simak informasinya
21 Januari 2026, 06:00 WIB
Salah satu lokasi SIM keliling Bandung yang beroperasi dan dituju pengendara hari ini ada di ITC Kebon Kelapa
20 Januari 2026, 21:00 WIB
Geely EX2 hadir sebagai bukti komitmen mereka terhadap strategi global dalam menjual mobil listrik modern
20 Januari 2026, 20:00 WIB
Desain SUV terbaru GAC Aion N60 dirancang oleh mantan desainer BMW, punya tampilan tenang dan elegan