Mobil Listrik Terbakar Karena Baterai Terpapar Air Laut
16 Oktober 2024, 16:00 WIB
Tak perlu menunggu terlalu lama lagi, ratusan Aion Y Plus siap dikirim ke Indonesia langsung dari China
Oleh Adi Hidayat
KatadataOTO – 500 unit Aion Y Plus siap dikirimkan langsung dari China untuk memenuhi permintaan dari pasar Indonesia. Diharapkan pengiriman bisa segera tiba sehingga pelanggan bisa segera mendapatkan unit.
Pabrikan asal China tersebut pun berjanji akan mengirimkan unit dalam kondisi baik agar memberi pengalaman positif.
“Kami akan menjaga kualitas dan kehandalan setiap kendaraan. Memastikan seluruh proses pengiriman tepat waktu menjadi bukti nyata dari komitmen perusahaan dalam memenuhi ekspektasi konsumen,” ungkap Major Qin, Vice President Aion Indonesia
Tak hanya itu, komitmen mereka membangun pabrik di Indonesia juga tidak terhenti. Fasilitas produksi yang akan didirikan di kawasan Cikampek, Jawa Barat tersebut bakal membuat kendaraan listrik untuk pasar domestik.
“Kami segera meresmikan pabrik manufaktur Aion Indonesia yang berlokasi di Cikampek, Jawa Barat. Jika semua berjalan dengan baik dan lancar fasilitas akan diresmikan pada kuartal pertama 2025,” ungkap Andry Ciu, CEO Aion Indonesia.
Kehadiran pabrik diharapkan dapat memudahkan mereka dalam menghadirkan produk kendaraan listrik di Indonesia. Terlebih kapasitas produksi dari pabrik tersebut bakal mencapai 50.000 unit per tahun atau lebih besar dari Chery sekalipun.
Aion Y Plus sendiri pertama kali diluncurkan pada pertengahan Juni 2024 dengan panjang 4.535 mm x 1.870 mm x 1.650 dan wheelbase 2.750 mm. Dimensi tersebut diklaim cukup untuk memenuhi mobilitas.
Aion Y Plus menggunakan platform AEP 2.0 yang diklaim sudah dirancang khusus untuk kendaraan listrik. Walau masuk ke segmen SUV (Sport Utility Vehicle), model itu tampil cukup minimalis serta memiliki desain headlight unik.
Sedikitnya ada tujuh warna yang bisa dipilih pelanggan yaitu Vitality Green, Rose Gold, Elegant Grey, Pure White, Glamor Black, Vitality Green with Black Roof, Pure White with Black Roof.
Sebagai penggeraknya, Aion Y Plus telah dibekali motor listrik yang mampu menghasilkan tenaga 201 hp dan torsi 225 Nm. Guna menghasilkan performa tersebut, pabrikan memasangkan baterai lithium iron phosphate berkapasitas 63,2 kWh.
Dengan kapasitas baterai itu maka tipe Premium mampu menempuh perjalanan sejauh 410 km. Sedangkan pilihan Exclusive adalah 490 km.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
16 Oktober 2024, 16:00 WIB
16 Oktober 2024, 09:00 WIB
10 Oktober 2024, 20:00 WIB
09 Oktober 2024, 17:00 WIB
08 Oktober 2024, 07:00 WIB
Terkini
17 Oktober 2024, 06:00 WIB
Masyarakat dapat mendatangi salah satu lokasi SIM Keliling Jakarta hari ini untuk mengurus dokumen berkendara
17 Oktober 2024, 06:00 WIB
Perpanjangan SIM A dan C bisa dilakukan dengan mudah di SIM keliling Bandung, simak syarat lengkapnya
17 Oktober 2024, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta 17 Oktober 2024 masih terbilang ketat karena kepolisian menggelar operasi Zebra
16 Oktober 2024, 20:00 WIB
Ada dua model produksi Wuling, berikut sejumlah mobil milik Veronica Tan calon menteri Prabowo Subianto
16 Oktober 2024, 19:01 WIB
Pemberlakuan tarif impor EV oleh Uni Eropa membuat BYD lakukan ekspansi lewat pembangunan pabrik di luar China
16 Oktober 2024, 18:00 WIB
Chery menyebut kalau mobil listrik Omoda E5 cukup diminati oleh konsumen, sebab terjual sampai ribuan unit
16 Oktober 2024, 17:00 WIB
Untuk denda tilang Operasi Zebra 2024 yang paling murah adalah Rp 250 ribu dan termahal di angka Rp 1 juta
16 Oktober 2024, 16:00 WIB
Beberapa kasus terjadi Florida, mobil listrik terbakar saat baterainya terpapar air laut sehingga pemilik harus waspada