Lexus RZ Model 2026 Resmi Dijual, Harga Mulai Rp 1,2 Miliaran
06 Oktober 2025, 22:30 WIB
Pertumbuhan lokasi pengisian daya mobil listrik di Inggris mengalami peningkatan signifikan sepanjang 2023
Oleh Adi Hidayat
KatadataOTO – Pemasangan pengisian daya mobil listrik di Inggris telah mencapai rekor di 2023. Tak tanggung-tanggung, jumlah Ultra Fast Charging untuk perjalanan jarak jauh telah meningkat hingga dua kali lipat.
Sampai 12 Desember 2023 sedikitnya ada 16.000 Charging Station baru yang dipasang sehingga total sudah mencapai 53.200. Angka tersebut meningkat 43 persen dibandingkan 2022 lalu dan jauh lebih cepat dibanding tiga tahun terakhir.
Dilansir dari The Guardian peningkatan itu hampir pasti melampaui pertumbuhan penjualan kendaraan listrik yang naik 28 persen.
Meski demikian jumlahnya masih harus ditingkatkan di masa depan. Terlebih pemerintah setempat sudah mengeluarkan perintah Zero Emissions Vehicles (ZEV) pada pabrikan untuk meningkatkan penjualan kendaraan listrik secara signifikan.
Aturan itu menargetkan 80 persen penjualan Electric Vehicle di 2030. Namun Perdana Menteri Inggris Rishi Sunak menunda menghentikan penjualan mobil berbahan bakar bensin dan diesel dari sebelumnya 2030 menjadi 2035.
Kehadiran tempat pengisian daya dinilai menjadi kunci atas kekhawatiran masyarakat atas jarak tempuh kendaraan listrik. Ketakutan pengemudi mengalami kesulitan menemukan fasilitas pengecasan di tengah jalan diharapkan bisa menurun.
Andy Palmer, Chief Executive of Pod Point mengatakan bahwa kekhawatiran masyarakat atas jarak tempuh kendaraan telah menghambat transisi dari mobil konvensional ke listrik. Pasalnya mereka menjadi ragu menggunakan Battery Electric Vehicle.
Namun menurut Andy situasi itu bisa diatasi dengan penambahan lokasi pengisian daya. Selain itu peningkatan jarak tempuh pada kendaraan listrik pun diperlukan karena setidaknya mobil dapat melintas sejauh 321 km bila dalam kondisi penuh.
“Kecemasan terhadap jarak tempuh merupakan masalah persepsi yang bisa diselesaikan dengan penyebaran titik pengisian daya publik. Infrastruktur harus mampu mengatasi masalah tersebut sehingga pengendara dapat lebih tenang saat mengemudi,” tegasnya.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
06 Oktober 2025, 22:30 WIB
04 Oktober 2025, 15:00 WIB
04 Oktober 2025, 13:00 WIB
03 Oktober 2025, 19:16 WIB
03 Oktober 2025, 19:00 WIB
Terkini
06 Oktober 2025, 23:00 WIB
Manufaktur asal Jepang, Mazda mengaku kondisi ekonomi Tanah Air mempengaruhi penjualan di segmen premium
06 Oktober 2025, 22:30 WIB
Harga Lexus RZ model 2026 sudah resmi diumumkan, sebuah mobil listrik yang cocok untuk pengusaha muda
06 Oktober 2025, 22:00 WIB
Demi menggaet lebih banyak konsumen di Tanah Air, Alva berniat memasarkan motor listrik dengan harga murah
06 Oktober 2025, 21:00 WIB
Honda optimistis paket stimulus yang diberikan oleh Presiden Prabowo Subianto bisa memberi dampak positif
06 Oktober 2025, 20:00 WIB
Motul Indonesia menyematkan teknologi terkini pada pelumas terbarunya yang meluncur di Kustomfest 2025
06 Oktober 2025, 19:00 WIB
Gelaran Mazda Power Drive menawarkan banyak program pembelian menarik, diadakan di Shangri La, Jakarta Pusat
06 Oktober 2025, 18:00 WIB
Empat model mobil Cina ini diyakini melantai di perhelatan GJAW 2025, ada Geely Xingyuan dan iCar V23
06 Oktober 2025, 17:00 WIB
Fermin Aldeguer senang mendapatkan banyak dukungan berbagai pihak setelah menang di MotoGP Mandalika 2025