Mobil Baru Aletra Siap Meluncur Kuartal Kedua 2026

Hampir dua tahun sejak peluncuran L8, Aletra akhirnya siap menghadirkan produk baru buat konsumen tahun ini

Mobil Baru Aletra Siap Meluncur Kuartal Kedua 2026

KatadataOTO – Merek mobil listrik Aletra siap menghadirkan produk baru buat konsumen Tanah Air di kuartal kedua 2026. 

Ini jadi salah satu bentuk komitmen Aletra memperkuat kehadirannya di pasar Indonesia. Tidak sebatas menyasar konsumen fleet tetapi juga perorangan.

Saat ini, Aletra masih fokus menjual satu model mobil listrik yakni Aletra L8 EV yang masuk ke segmen Multi Purpose Vehicle (MPV).

“(Kemungkinan) di kuartal kedua (2026), ditunggu saja. Pastinya menjawab target (kebutuhan konsumen),” kata Christo Antyo, Product Manager Aletra ketika ditemui di Purwakarta, Rabu (21/01).

Aletra di GJAW 2024
Photo: KatadataOTO

Jika melihat pasar Indonesia, trennya memang masih kuat di MPV dan Sport Utility Vehicle (SUV).

Meskipun pihak Aletra masih enggan mengungkapkan model anyar mereka, ada beberapa model yang jadi kandidat.

Misalnya Aletra RL7. Sama seperti L8 EV, lini mobil Aletra masih akan pakai basis produk asli di negara asalnya yakni Livan, sub merek Geely Group.

Mengingat Geely sudah hadir sebagai entitas terpisah, maka Aletra tampaknya tidak akan membawa model berbasis produk Geely ke konsumen Tanah Air.

Aletra RL7 di Tiongkok dijual sebagai Geely Livan 7, mengisi segmen SUV. Unitnya pernah dipamerkan di perhelatan Gaikindo Jakarta Auto Week atau GJAW 2024.

Mobil listrik satu ini menggunakan perpaduan warna Two Tone dan eksterior cerah. Namun tidak banyak komponen tambahan atau bodykit pada sekujur bodi.

Interior mobil listrik Aletra RL7 tidak diungkap ke publik saat pameran. Tetapi sekilas terlihat kabinnya minimalis seperti Electric Vehicle (EV) keluaran terkini pada umumnya.

Di ajang GJAW 2024, Aletra juga menampung pendapat para pengunjung dan konsumen terhadap kehadiran RL7.

Melihat hal tersebut, ada peluang RL7 jadi produk selanjutnya yang diperkenalkan oleh Aletra di Indonesia.

Aletra Revisi Angka Pemesanan, Tembus 700 Unit sejak GJAW 2024
Photo: Aletra

“Nanti pasti akan diundang (saat peluncuran produk baru). Ditunggu saja,” kata Christo singkat.

Sebagai informasi, Aletra L8 EV diposisikan sebagai rival MPV listrik BYD M6. Tetapi pihak Aletra menegaskan L8 EV mengincar konsumen yang belum pernah mengemudikan EV sebelumnya.

Teknologi disematkan sesuai kebutuhan, lalu L8 diklaim mudah dikemudikan sebab sensasi berkendaranya mirip mobil bensin.


Terkini

mobil
Mobil listrik Mitsubishi

Wujud Mobil Listrik Terbaru Mitsubishi, Siap Tantang Hyundai Kona

Mobil listrik terbaru Mitsubishi memiliki ukuran kompak dan bahasa desain baru pakai basis Foxtron Bria

motor
Yamaha Tmax

Yamaha Tmax DX Baru Meluncur, Harga Setara Toyota Innova Zenix

Yamaha Tmax DX model 2026 hadir untuk menggoda para pencinta touring berkantong tebal yang ada di Indonesia

mobil
Lepas

Lepas Siap Luncurkan 12 Mobil di RI Dalam 3 Tahun, Tidak Ada MPV

Lepas bakal fokus untuk meluncurkan SUV serta sedan di Indonesia dengan desain premium yang keunggulan tersendiri

mobil
Polytron G3

Polytron Siap Luncurkan Mobil Listrik Baru di 2026

Polytron menegaskan bakal meluncurkan mobil listrik baru di 2026 untuk memperkuat pasarnya di Tanah Air

mobil
Geely

Geely Berambisi Jadi Mobil Listrik Cina dengan TKDN Tertinggi

Menurut Geely, jika mereka bisa membuat mobil listrik dengan nilai TKDN tinggi maka bisa membawa banyak dampak

otopedia
Ducati Desmo450 MX Factory

Ducati Minat Bawa Desmo450 MX Factory ke RI buat Keperluan Balap

Menurut Ducati, Desmo450 MX Factory terbuka digunakan untuk keperluan balap motocross di dalam negeri

modifikasi
Mobil Cina

Kehadiran Mobil Cina Buka Peluang Baru buat Bengkel Modifikasi

Bengkel modifikasi Portals Sticker melihat peluang menghadirkan inovasi baru untuk para pengguna mobil Cina

mobil
Geely

Geely Siap Luncurkan Zeekr dan Lynk & Co ke Indonesia Tahun Ini

Keputusan Geely membawa Zeekr serta Lynk & Co ke Indonesia untuk menambah opsi mobil listrik bagi konsumen