Prediksi Mobil Baru yang Masuk Indonesia di 2026: Bagian 1
27 Desember 2025, 09:00 WIB
Bagi Anda yang ingin berburu kendaraan masih ada diskon Toyota di GIIAS 2023, Rush mencapai Rp20 juta
Oleh Serafina Ophelia
TRENOTO – Pameran GIIAS sudah memasuki hari terakhirnya tapi belum terlambat buat Anda yang masih ingin berburu serta promo di pameran. Salah satunya adalah diskon Toyota di GIIAS 2023.
Merek asal Jepang ini memiliki sejumlah model andalan jadi incaran konsumen seperti Agya terbaru. Meski baru diluncurkan konsumen juga sudah bisa menikmati beragam potongan.
Berdasarkan penelusuran TrenOto pada Sabtu (19/8) ada tiga model ditawarkan dengan diskon menarik. Agya misalnya ada diskon Rp10 juta.
“Agya diskonnya Rp10 juta. Rush dan Avanza juga ada Rp20 juta,” ungkap seorang tenaga penjual Toyota kepada TrenOto di GIIAS, Sabtu.
Kisaran cicilannya adalah Rp3.5 jutaan untuk tenor 35 tahun dengan DP Rp80 jutaan. Sedangkan Rush di Rp5 jutaan dan Avanza mulai Rp6 jutaan.
Tenaga penjual menyediakan opsi cicilan lain menyesuaikan kebutuhan konsumen dengan tenor sampai 5 tahun.
Buat pembeli Agya tipe G mendapatkan bonus kamera mundur untuk membantu manuver saat akan memarkirkan mobil. Komponen tersebut sudah ada pada Agya trim di atasnya serta GR Sport.
Jika melakukan transaksi secara kredit keuntungan lain bisa didapatkan selama GIIAS adalah bunga minim di kisaran 2 persen. Keterangan tenaga penjual, di luar pameran menurutnya konsumen dikenakan bunga lebih mahal.
Sekadar informasi GIIAS 2023 diselenggarakan dari 10 Agustus sampai 20 Agustus 2023. Pameran otomotif tersebut diikuti beragam merek termasuk pendatang baru asal China seperti GWM, Neta dan Maxus.
Kebanyakan memang memperkenalkan model kendaraan listrik baru. Misalnya Neta sudah mulai membuka pemesanan untuk mobil listrik Rp300 jutaannya dan unitnya dapat dicoba di area test drive.
Sedangkan Maxus memboyong Mifa 9, MPV pintu geser mewah calon saingan Toyota Alphard bertenaga listrik murni. Dibanderol Rp1 miliar konsumen berminat tinggal melakukan pembelian di pameran.
Tahun depan GIIAS bakal kembali dilaksanakan namun lebih cepat dari biasanya di 18 Juli sampai 28 Juli 2023. Bisa dipastikan ada lebih banyak pilihan model kendaraan listrik meramaikan pasar otomotif Tanah Air.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
27 Desember 2025, 09:00 WIB
23 Desember 2025, 18:00 WIB
22 Desember 2025, 19:00 WIB
20 Desember 2025, 16:38 WIB
20 Desember 2025, 07:00 WIB
Terkini
02 Januari 2026, 17:00 WIB
Penjualan BYD di Indonesia selama periode 2024-2025 tembus 50 ribu unit dan wajib dirakit lokal tahun ini
02 Januari 2026, 16:00 WIB
BYD menilai terobosan serta inovasi pada mobil listrik sebagai kontribusi dalam pengembangan industri
02 Januari 2026, 15:00 WIB
Leapmotor merupakan salah satu merek asal Tiongkok yang bakal masuk Indonesia melalui Indomobil Group
02 Januari 2026, 14:16 WIB
Tiga merek mobil Cina catat penjualan positif di Inggris, angka penjualannya diproyeksikan 200 ribu di 2025
02 Januari 2026, 13:38 WIB
Aismoli mengungkapkan ada cara lain untuk kembali menggairahkan pasar motor listrik pada periode 2026
02 Januari 2026, 12:00 WIB
Harga mobil listrik di Indonesia bervariasi mulai Rp 100 juta sampai Rp 1 miliar ke atas, berikut daftarnya
02 Januari 2026, 11:00 WIB
Meski masih terdapat 22 seri di tahun ini, namun ada beberapa ubahan signifikan pada jadwal MotoGP 2026
02 Januari 2026, 10:00 WIB
Geely berniat membawa mobil bermesin konvensional ke Indonesia, diyakini merupakan Monjaro dan Okavango