Hyundai Stargazer Siap Antar Mudik Lebaran 2023 Gratis

Menyambut Ramadan 2023, Hyundai Stargazer siap antar mudik masyarakat yang ingin pulang kampung tahun ini

Hyundai Stargazer Siap Antar Mudik Lebaran 2023 Gratis

TRENOTO – PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menyambut datangnya bulan Ramadan 1444 H dengan menggelar program menarik. Adapun tawarannya adalah kampanye mudik gratis bertajuk #diantarsangbintang.

HMID memberikan kesempatan bagi masyarakat luas yang hendak pulang ke kampung halaman. Menjadi menarik karena kegiatan rutin tahunan tersebut dilakukan menggunakan Hyundai Stargazer.

Kampanye ini mengajak masyarakat untuk mengikuti kompetisi foto, dengan mengunggah momen paling berharga atau bersama orang dirindukan ke instagram pribadi.

Photo : Hyundai

Pada akhir kompetisi akan ada 10 pemenang berhak mendapatkan hadiah uang tunai. Lalu berhak menikmati perjalanan mudik worry-free bersama Stargazer.

“HMID berkomitmen menghadirkan pengalaman mobilitas yang lebih bermakna di setiap kesempatan. Komitmen tersebut kami wujudkan dengan menghadirkan kampanye #diantarsangbintang," kata WooJune Cha, President Director, PT Hyundai Motors Indonesia dalam siaran persnya.

Lebih lanjut dikatakan bahwa program mudik dilakukan selaras bersama Hyundai Stargazer sebagai mobil keluarga nan nyaman. Sehingga setiap perjalanan bersama Stargazer menjadi lebih berkualitas termasuk saat mudik lebaran 2023.

Baca juga : Diskon Hyundai Stargazer Saingan Xpander Setara Motor Bekas

Adapun syarat mengikuti kompetisi foto dari kampanye #diantarsangbintang sebagai berikut :

  1. Unggah foto orang yang paling dirindukan ke akun instagram pribadi. Lengkap berikut cerita kerinduan pada orang tersebut dan menyertakan lokasi awal dan daerah kampung asal.
  2. Pastikan akun instagram digunakan juga tidak dikunci (private).
  3. Follow (ikuti) akun Instagram @hyundaimotorindonesia
  4. Sertakan pula hastag #diantarsangbintang, tagar @hyundaimotorindonesia dan mention 3 orang untuk mengikuti kompetisi foto ini.
  5. Hyundai akan memilih 20 orang peserta dengan cerita terbaik sebagai finalis selanjutnya akan mengikuti tahap voting
  6. 10 nilai tertinggi akan dinobatkan sebagai pemenang yang masing-masing mendapatkan THR (Tunjangan Hari Raya) senilai Rp20 juta hingga perjalanan mudik bersama Stargazer.
  7. Periode upload konten di kompetisi foto berlangsung hingga 28 Maret 2023
  8. Pengumuman pemenang akan dilakukan pada 19 April 2023.
Photo : trenoto

Selain program mudik di atas, HMID juga melangsungkan berbagai tawaran menarik lainnya. Periodenya mulai Mmaret hingga April 2023 meliputi

  • Test drive
  • Long term test drive
  • Customer benefit

Terkini

mobil
BAIC BJ40 Plus

BAIC BJ40 Plus Mining Edition Hadir di GJAW 2024

BAIC BJ40 Plus dengan aksesoris lengkap hadir meramaikan ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW 2024)

mobil
Zeekr di GJAW 2024

Zeekr Bawa 2 Mobil Listrik Baru di GJAW 2024, Termurah Rp 1,1 M

Hadir perdana di pameran GJAW 2024, ini tampilan dua mobil listrik Zeekr yang bakal dipasarkan di RI

motor
Honda Bali optimis hadapi PPN 12 persen

2 Hal yang Buat Honda Bali Optimis Hadapi PPN 12 Persen

PPN 12 persen akan berlaku 2025, Honda Bali optimis bisa pertahankan penjualan berdasarkan 2 hal berikut

news
GJAW 2024

GJAW 2024 Resmi Dibuka, Waktunya Berburu Diskon

GJAW 2024 berlangsung di ICE BSD, Tangerang Selatan mulai 22 November-1 Desember 2024, diramaikan 80 peserta

mobil
Hyundai Siapkan Mobil Listrik Baru, Kemungkinan Kona N Line

Hyundai Siapkan Mobil Listrik Baru, Kemungkinan Kona N Line

HMID mengaku akan meluncurkan mobil listrik baru di Desember 2024, kemungkinan adalah Hyundai Kona N Line

news
Ganjil genap Puncak

Ganjil Genap Puncak 22 November 2024

Ganjil genap Puncak 22 November 2024 kembali diterapkan untuk mengatasi kepadatan di kawasan tersebut

mobil
Neta Pertimbangkan Bawa MPV Listrik ke RI Tahun Depan

Neta Pertimbangkan Bawa MPV Listrik ke RI Tahun Depan

Neta akan melakukan studi terlebih dahulu untuk membawa model MPV tiga baris ke pasar Indonesia tahun depan

news
Harga Tiket GJAW 2024

Dibuka Hari Ini, Harga Tiket GJAW 2024 Mulai Rp 40 Ribu

Pameran otomotif ini resmi dibuka di ICE BSD, Tangerang Selatan, berikut kami rangkum harga tiket GJAW 2024