Harga Honda HR-V Bekas Lansiran 2024 Turun Rp 93,5 Juta
09 Maret 2025, 13:02 WIB
Honda HR-V dapat pilihan warna baru yaitu Sand Khaki Pearl dan Ignite Red Metallic yang mulai diproduksi Februari 2023
Oleh Adi Hidayat
TRENOTO – Honda HR-V dapat pilihan warna baru yaitu Sand Khaki Pearl dan Ignite Red Metallic. Sebelumnya kedua opsi tersebut hanya tersedia pada two tone serta meraih respon positif dari masyarakat.
Meski baru akan diproduksi Februari 2023, masyarakat sudah bisa memesannya dari sekarang. Dengan ini diharapkan pelanggan mendapatkan unit yang diinginkan lebih cepat.
“Sekarang banyak konsumen menunggu lama untuk mendapat keduanya karena waktu serta kapasitas produksi terbatas bagi varian two tone. Kami yakin seri warna Sand Khaki Pearl dan Ignite Red Metallic menjadi opsi baru agar konsumen memiliki unit lebih cepat,” ungkap Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor (HPM).
Sementara warna lain dipastikan tetap dijual seperti biasa. Pilihan warna saat ini adalah Meteoroid Gray Metallic, Crystal Black Pearl juga Platinum White Pearl sedangkan untuk seri two tone tersedia Sand Khaki Pearl dan Ignite Red Metallic.
HR-V masih menjadi salah satu SUV andalan pabrikan asal Jepang tersebut. Catatannya pun terbilang baik karena hingga Desember 2022 penjualannya sudah mencapai 23.859 unit di Indonesia.
Generasi terbaru Honda HR-V sendiri baru diluncurkan di Indonesia pada Maret 2022. Meski sudah hampir satu tahun, waktu inden terbilang masih lama karena adanya kelangkaan cip semi konduktor.
Dari sisi luar, HR-V hadir dengan mengusung konsep Exceptionally Impressive. Garis-garis tajam serta grille baru nan unik dan terintegrasi lampu depan full LED with sequential LED turning signal juga adal LED fog light membuat kendaraan tampak stylish.
Di dalam kabin penumpang akan dimanjakan dengan 4.2 interative TFT Meter. Fitur ini menampilkan berbagai informasi penting seperti Honda Sensing yang merupakan teknologi baru pada SUV kompak HPM.
Teknologi andalan yang disematkan adalah Honda Sensing. Adapun di dalamnya terdapat beberapa fitur meliputi Collision Mitigation Braking SystemTM (CMBSTM), Lane Keeping Assist System (LKAS), Road Departure Mitigation System (RDM), Adaptive Cruise Control (ACC) dengan Low SpeedFollow, Auto-High Beam dan Lead Car Departure Notification System (LCDN).
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
09 Maret 2025, 13:02 WIB
11 Januari 2025, 07:00 WIB
25 Agustus 2024, 08:00 WIB
18 Agustus 2024, 15:16 WIB
15 Juli 2024, 12:00 WIB
Terkini
26 April 2025, 07:00 WIB
Keputusan pemerintah mendepak LG dari proyek baterai EV dan menggantikannya dengan Huayou dinilai sudah tepat
25 April 2025, 22:00 WIB
Francesco Bagnaia menebar ancaman ke Marc Marquez jelang balapan MotoGP Spanyol 2025 di Sirkuit Jerez
25 April 2025, 20:00 WIB
Sedikitnya 26 kendaraan disita KPK terkait dugaan korupsi bank BJB, termasuk Royal Enfield milik Ridwan Kamil
25 April 2025, 18:09 WIB
Chery Group saat ini punya belasan sub merek untuk menyasar berbagai konsumen, mulai bawa double cabin
25 April 2025, 18:00 WIB
Pikap listrik baru dari startup Amerika Serikat, Slate Auto punya konsep serupa dengan Toyota Hilux Rangga
25 April 2025, 17:00 WIB
Volkswagen pilih Malaysia buat menjadi basis produksi kendaraan di Asia Tenggara ketimbang Indonesia
25 April 2025, 16:26 WIB
Melakukan perawatan rutin motor setelah digunakan berjalan jauh pada libur lebaran merupakan sebuah kewajiban
25 April 2025, 15:31 WIB
Polisi menyiapkan sejumlah rekayasa lalu lintas seperti ganjil genap Puncak Bogor untuk mengurangi kemacetan