Harga Toyota Fortuner Bekas 2021 Anjlok Rp55 Juta

Harga Toyota Fortuner bekas 2021 tipe VRZ dijual dengan harga Rp55 juta dibandingkan dengan model baru yang dibanderol Rp570 juta

Harga Toyota Fortuner Bekas 2021 Anjlok Rp55 Juta

TRENOTO – Salah satu SUV yang paling banyak diminati masyarakat Indonesia adalah Toyota Fortuner. Mobil ini memiliki desain apik ditambah mesin mumpuni serta telah terbukti di berbagai medan jalan di Tanah Air.

Namun harga Toyota Fortuner baru belakangan terbilang tinggi sehingga membuat sebagian masyarakat berpikir 2 kali untuk membelinya. Untuk itu, membeli unit bekas bisa menjadi solusi bijak karena selisih harganya terbilang cukup jauh.

Berdasarkan salah satu situs jual beli mobil, Harga Toyota Fortuner bekas 2021 tipe VRZ TRD Sportivo dijual dengan harga hanya Rp515 juta. Penawaran tersebut Rp55 juta lebih murah bila dibandingkan harga baru dari Toyota Fortuner VRZ yaitu Rp570 juta.

Photo : OLX Autos

Selisih harga tersebut tentunya terbilang sangat menarik karena berdasarkan keterangan, mobil masih dalam kondisi yang baik. Diler menegaskan bahwa mobil baru menempuh perjalanan sekitar 15.000 Km.

Menariknya lagi, karena usia kendaraan terbilang masih muda maka pelanggan juga akan mendapat keuntungan tambahan. Salah satunya adalah bebas biaya jasa servis di bengkel resmi dan garansi resmi dari APM.

Meski demikan disarankan kepada pelanggan untuk melakukan inspeksi kendaraan secara detail sebelum melakukan pembelian. Bila perlu, bawa mobil ke bengkel resmi terdekat untuk mengetahui kondisi kendaraan yang sebenarnya.

Photo : OLX Autos

Toyota Fortuner memiliki dimensi panjang panjang 4.795 mm, lebar 1.855 mm, tinggi 1.835 mm, jarak sumbu 2.745 mm, jarak pijak bagian depan 1.545 mm dan jarak pijak bagian belakang 1.550 mm. Dimensi tersebut berhasil membuat mobil tetap nyaman meski diisi oleh 7 orang penumpang sekalipun.

Pada bagian lampu utama, sudah menggunakan Bi-Beam LED disertai dengan fog lamp yang sudah LED dan juga lampu sein. Di bagian depan mobil, terdapat garis merah bertuliskan TRD, terdapat juga corner sensor serta kamera 360 derajat.

Toyota VRZ TRD Sportivo dibekali dengan mesin diesel berkapasitas 2.393 cc yang mampu menghasilkan tenega sebesar 147.5 hp dan torsi 392 Nm. Tenaga tersebut sudah terbukti cukup untuk melintasi beragam kondisi jalan di Tanah Air, namun tetap kurang galak dibandingkan kompetitornya.


Terkini

news
Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Jakarta saat Pembukan PEVS 2024

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 30 April 2024

SIM Keliling Jakarta milik Polda Metro Jaya beroperasi di penghujung April 2024 guna melayani masyarakat

mobil
Cara Hyundai Manjakan Konsumen di Tengah Kota Jakarta

Cara Hyundai Manjakan Konsumen di Tengah Kota Jakarta

Hyundai manjakan konsumen di Jakarta dengan memberikan fasilitas yang bisa dimanfaatkan calon pembeli

otosport
federal Oil

Federal Oil Puji Hasil Manis Dua Pembalap Andalannya

Federal Oil mengaku bangga dengan hasil manis yang diraih kedua pembalap andalannya di MotoGP Spanyol 2024

news
ESDM Ungkap Keunggulan Konversi Motor Listrik

ESDM : Motor Listrik Konversi Lebih Hemat 60 Persen

Animo masih terbilang rendah, ESDM ungkap keunggulan motor listrik konversi seperti efisiensi bahan bakar

mobil
Chery Omoda 7

Chery Omoda 7 Debut Global, Pakai Teknologi PHEV

Versi hybrid dari Omoda 5, Chery Omoda 7 meluncur di Beijing Auto Show 2024 tawarkan beberapa keunggulan

mobil
Persiapan PEVS 2024

Intip Persiapan PEVS 2024, Neta V-II Dipastikan Muncul

Persiapan PEVS 2024 memasuki hari terakhir, beragam model menarik dipastikan akan muncul termasuk Neta V-II

mobil
Prediksi Mobil BYD

Prediksi Mobil BYD yang Masuk Indonesia di 2024 Listrik Semua

Hanya fokus memasarkan kendaraan listrik murni, ini prediksi mobil BYD yang masuk Indonesia tahun ini

otosport
Kata Marc Marquez Usai Sabet Podium Perdana Bersama Ducati

Kata Marc Marquez Usai Sabet Podium Perdana Bersama Ducati

Marc Marquez akhirnya berhasil meraih podium perdananya bersama Ducati dalam balapan MotoGP Spanyol 2024