Harga MG ZS Bekas 2020 Jatuh Rp89 Juta, Kondisinya Antik

Harga MG ZS bekas 2020 tipe Ignite jatuh hingga Rp89.8 juta meski kondisinya masih apik dan baru digunakan sejauh 12.000 Km

Harga MG ZS Bekas 2020 Jatuh Rp89 Juta, Kondisinya Antik

TRENOTO – Harga MG ZS bekas 2020 tipe Ignite jatuh hingga Rp89.8juta dibanding penawaran barunya saat ini. Padahal dalam keterangan kendaraan mulai digunakan di 2021.

Penurunan signifikan tersebut terlihat dari salah satu iklan diler mobil bekas Jakarta Barat di situs jual beli. Dalam penawarannya disampaikan bahwa harga unit hanya Rp235 juta.

Sementara bila melihat situs resmi banderol MG ZS Ignite adalah Rp324.8 juta dan menjadi varian tengah dari tiga tipe yang ada.

Photo : TrenOto

Meski mengalami harganya jatuh tetapi diler menyampaikan bahwa kondisinya masih prima. Pasalnya mobil baru menempuh perjalanan sehauh 12.000 km dan rutin mendapat perawatan di bengkel resmi.

Kendaraan juga masih mendapat garansi mesin selama 5 tahun. Pelanggan pun bisa menikmati gratis perawatan di bengkel resmi dan gratis penggantian oli selama 4 tahun.

Baca juga : Harga MG ZS 2021 Bekas Terjun Bebas, Selisih Hingga Rp50 Juta

Beragam fitur sudah disematkan untuk memberi kenyamanan ke pelanggan. Sebut saja, Keyless Start Engine, Leatherseat Two Tone, Electric Panoramic Sunroof, Electric Retract Mirror, Audiosteer, Headunit Multimedia Touchscreen Apple Car Play Bluetooth CD USB + Camera, Headlamp Projector with LED, Foglamp dan pelek dipastikan masih bawaan pabrik.

Fitur keselamatan pada mobil ini terbilang cukup lengkap. Sebut saja ABS+EBD+BA, Curve Brake Control (CBC), Stability Control System (SCS), Traction Control Sytem (TCS), Hill Start Assist (HAS), Tyre Pressure Monitoring System (TPMS) hingga Emergency Stop Signal (ESS).

Sementara performa jantung pacunya tidak bisa dipandang sebelah mata. MG ZS Ignite dilengkapi mesin berkapasitas 1.500 cc yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 114 hp dan torsi 150 Nm.

Photo : OLX Autos

Meski diklaim memiliki beragam keunggulan pelanggan disarankan untuk tetap melakukan pemeriksaan secara menyeluruh sebelum melakukan transaksi. Hal ini penting untuk memastikan bahwa kondisinya memang sesuai harapan.

Jangan lupa melakukan test drive agar bisa mendapat gambaran jelas dari kondisi kendaraan yang hendak dibeli. Apabila ragu dengan kemampuan melakukan inspeksi maka tidak ada salahnya untuk mengajak rekan atau menyewa teknisi berpengalaman untuk memberi penilaian objektif.


Terkini

mobil
Wuling Cloud EV

Jadilah Salah Satu dari 1.000 Konsumen Pertama Wuling Cloud EV

Bagi pengunjung PEVS 2024 terdapat beragam program menarik buat pemesanan mobil listrik Wuling Cloud EV

news
PEVS 2024 Resmi Ditutup, Capai target Rp 400 Miliar

PEVS 2024 Resmi Ditutup, Yakin Tembus Target Rp 400 Miliar

PEVS 2024 resmi ditutup hari ini, menurut Daswar Marpaung pihaknya yakin bisa melampaui target transaksi

news
Insentif Mobil Hybrid

Periklindo Tetap Kesampingkan Insentif Mobil Hybrid

Tidak sejalan dengan rencana pemerintah terkait insentif mobil hybrid, Ketua Umum Periklindo sebut bukan EV

news
Impor Mobil Listrik

Kemenko Marves Tegaskan Skema Impor Mobil Listrik di Indonesia

Tidak sembarangan, insentif impor mobil listrik berlaku untuk merek yang komitmen buat produksi lokal

news
Ratusan kendaraan ditilang

Korlantas Uji Coba Kirim Surat Tilang Lewat WhatsApp

Korlantas uji coba kirim surat tilang lewat WhatsApp agar memudahkan masyarakat mengetahui pelanggarannya

motor
Penjualan motor Honda

Penjualan Motor Honda Secara Kredit Naik Tipis

Penjualan motor Honda secara kredit di kuartal I 2024 alami kenaikan tipis dibanding perolehan tahun lalu

mobil
Alasan Wuling Cloud EV Hanya Satu Varian, Sudah Cocok Buat Harian

Alasan Wuling Cloud EV Hanya Satu Varian, Sudah Cocok Buat Harian

Dikatakan salah satu alasan Wuling Cloud EV dipasarkan dalam satu varian karena sesuai kebutuhan konsumen

mobil
Jokowi Sebut Subsidi Mobil Hybrid Belum Selesai Dibahas

Jokowi Sebut Subsidi Mobil Hybrid Belum Selesai Dibahas

Presiden Jokowi menyebut para menterinya masih membahas aturan mengenai subsidi mobil hybrid buat masyarakat