HIM Buka Suara Terkait Rencana Ford Produksi di Pabrik Handal
24 Desember 2025, 19:00 WIB
Minat konsumen tinggi, RMA Group Indonesia akan memboyong Ford Mustang ke pasar Indonesia tahun depan
Oleh Serafina Ophelia
KatadataOTO – Manufaktur asal Amerika Serikat, Ford berencana menghadirkan mobil sport ikonik mereka yaitu Mustang ke pasar Indonesia. Untuk diketahui saat ini Ford baru memasarkan dua model, Ranger dan Everest.
Rencananya Ford Mustang akan mulai ditawarkan ke konsumen tanah air mulai tahun depan. Keputusan itu diambil melihat tingginya minat penggemar Ford buat model-model terdahulu.
“Tahun depan kami akan bawa varian yang sangat bagus, kami akan bawa Ford Mustang. Mudah-mudahan bisa membawa hal baru ke market Indonesia,” kata Steven Beteng, Director of Sales PT RMA Indonesia di Jakarta, Kamis (7/11).
Hanya saja ia tidak menjelaskan secara rinci waktu peluncuran Ford Mustang. Dalam waktu dekat di GJAW 2024 (Gaikindo Jakarta Auto Week) pihaknya bakal menghadirkan Ranger Raptor 3.000 cc.
Nantinya calon konsumen yang tertarik disebut bisa melakukan pemesanan di pameran. Namun kemungkinan belum ada informasi resmi soal harga di pameran itu.
“Produk akan kami display, penjualan (dimulai) sesegera mungkin. Terutama Ranger Raptor. Kita buka sesi indennya di sana,” tegas dia.
Sebagai informasi, Ford sebelumnya sudah pernah jualan mobil di dalam negeri tetapi hengkang pada 2016. Semua diler ditutup dan penjualan serta impor resmi lini kendaraan Ford dihentikan.
Namun di 2022 mereka resmi kembali melalui RMA Group Indonesia yang sebelumnya hanya menangani aftersales ketika Ford Motor Indonesia berhenti berbisnis.
Melalui distributor itu, Ford menawarkan pikap keluarga Ranger dan SUV (Sport Utility Vehicle) Everest ke konsumen tanah air.
Ada berbagai pertimbangan Ford kembali berbisnis di Indonesia, salah satunya adalah melihat banyaknya penggemar mobil Ford meskipun sempat berhenti menjual mobil di sini.
“Sampai saat ini kami baru bawa dua produk yaitu Ranger dan Everest, animonya cukup besar. Sehingga sampai sekarang kami mendapatkan pesanan cukup banyak,” kata Steven.
Guna melayani konsumen, RMA Indonesia bersama Ford memiliki 31 diler tersebar di 26 kota. Mayoritas melayani penjualan dan servis alias 2S (Sales and Service).
Sedangkan diler 3S (Sales, Service and Spareparts) ada di 10 lokasi terbatas yakni Jakarta, Banjarmasin, Samarinda, Medan, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Balikpapan, Palangkaraya dan Surabaya.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
24 Desember 2025, 19:00 WIB
22 November 2025, 09:00 WIB
19 November 2025, 12:00 WIB
13 November 2025, 21:30 WIB
12 November 2025, 18:14 WIB
Terkini
31 Desember 2025, 16:00 WIB
Massimo Rivola ingin Jorge Martin percaya dengan kemampuan diri sendiri agar kembali kompetitif di MotoGP 2026
31 Desember 2025, 15:00 WIB
Strategi membanting harga mobil listrik di Cina diprediksi masih akan berlangsung beberapa tahun mendatang
31 Desember 2025, 14:00 WIB
SUV baru BYD diyakini berkonfigurasi 7-seater, mengisi kelas di atas Atto 3 yang sudah dijual saat ini
31 Desember 2025, 13:00 WIB
BYD Atto 1 baru debut jelang akhir 2025 namun catatkan wholesales mobil baru tertinggi yakni 17 ribu unit
31 Desember 2025, 12:00 WIB
Pemprov DKI Jakarta akan menempatkan beberapa panggung dalam menyambut perayaan malam tahun baru 2026
31 Desember 2025, 12:00 WIB
Aismoli menuturkan kalau pasar motor listrik tetap menunjukan pertumbuhan secara bertahap dan moderat
31 Desember 2025, 11:00 WIB
Kinerja pasar motor baru di Indonesia pada 2025 terbilang cukup stabil meski banyak rintangan menghadang
31 Desember 2025, 10:00 WIB
Pemerintah dinilai perlu lebih mempertegas aturan soal TKDN EV penerima insentif mobil listrik impor