3 Pilihan Suzuki Ignis Bekas, Harga Cuma Rp 100 Jutaan

Suzuki Ignis bekas kini ditawarkan dengan harga terjangkau hanya Rp 100 jutaan dengan beragam kondisi

3 Pilihan Suzuki Ignis Bekas, Harga Cuma Rp 100 Jutaan

KatadataOTO – Suzuki Ignis merupakan salah satu model andalan pabrikan asal Jepang untuk menggarap pasar mobil Indonesia. Unit tersebut diimpor langsung dari India dan dijual dengan harga yang cukup terjangkau.

Beragam keunggulan sudah disematkan untuk memenuhi kebutuhan berkendara masyarakat. Salah satunya adalah mesin 4 silinder bekapasitas 1.200 cc yang mampu menghasilkan tenaga 81 hp dan torsi 113 Nm.

Sementara untuk fitur hiburannya, Suzuki Ignis telah disemat beragam fitur menarik seperti smart entry dan tombol start-stop. Berkat ini maka mobil dapat mendeteksi kunci dalam radius 80 cm serta langsung membukakan kunci tanpa perlu menekan tombol remote.

Suzuki juga sudah memasangkan beragam fitur keselamatan untuk melindungi penggunanya. Mulai dari dual SRS airbag pada penumpang depan, sabuk pengaman pretensioner dengan force limiter dan ISOFIX.

Berdasarkan situs resmi, Suzuki Ignis dijual Rp 213,8 juta hingga Rp 225,8 juta. Namun bila harga tersebut dinilai masih terlalu tinggi maka membeli unit bekasnya pun bisa menjadi pilihan menarik.

Ada beragam pilihan unit yang dapat dipilih pelanggan dengan harga kompetitif. Pasalnya Suzuki Ignis bekas kini dibanderol Rp 100 jutaan.

Suzuki Ignis Bekas 2017 Jakarta Selatan

Suzuki Ignis bekas
Photo : OLX Autos

Pilihan pertama adalah Suzuki Ignis bekas warna putih lansiran 2017 yang dijual oleh salah satu pedagang di Jakarta Selatan. Mobil ini dijual Rp 105 juta dan bisa dibeli melalui beragam cicilan menarik.

Pelanggan bisa membelinya menggunakan DP Rp 7 jutaan dengan angsuran Rp 3,4 jutaan selama empat tahun. Bila ingin lebih ringan maka cicilannya dapat mengambil paket Rp 3,1 jutaan tenor lima tahun.

Suzuki Ignis Bekas 2018 Jakarta Barat

Suzuki Ignis bekas
Photo : OLX Autos

Selanjutnya adalah Suzuki Ignis bekas tipe GX AGS lansiran 2018 berwarna biru di Jakarta Barat. Mobil ini diklaim dalam kondisi baik dan bisa langsung digunakan.

Untuk paketnya tersedia TDP Rp 17 juta dengan angsuran Rp 3,6 jutaan selama 47 bulan. Selain itu ada cicilan Rp 3,1 jutaan tenor 59 bulan.

Suzuki Ignis Bekas 2020 Jakarta Timur

Suzuki Ignis bekas
Photo : OLX Autos

Opsi berikunta adalah Suzuki Ignis bekas tipe GX lansiran 2020 di Jakarta Timur. Mobil ini diklaim memiliki service record dari bengkel resmi. Sehingga kondisi kendaraan terbilang lebih aman.

Pelanggan bisa mengambil paket TDP Rp 18 jutaan selama empat tahun dengan cicilan Rp 3,8 jutaan. Tersedia juga TDP Rp 16 jutaan, angsuran Rp 3,3 jutaan dan tenor 5 tahun.


Terkini

motor
Motor bekas

6 Motor Bekas yang Harganya Melambung di 2025, Ada Ninja 150RR

Selama periode 2025, sejumlah motor bekas mengalami kenaikan harga cukup tinggi karena ramai diminati

mobil
Mobil Cina

9 Merek Mobil Cina Lolos Uji Keamanan Data, Ada BYD dan Chery

Langkah tegas diambil pemerintah Tiongkok untuk memastikan mobil Cina dapat menjaga keamanan data pemiliknya

news
Libur Nataru

Kepolisian Sebut Lalu Lintas Jakarta Lengang Saat Libur Natal

Lalu lintas Jakarta terbilang lengang saat libur Natal karena banyaknya orang yang memiluh keluar kota

mobil
Suzuki

Suzuki Siapkan Mobil Listrik Baru, Diduga Kuat MPV

Model anyar dari Suzuki terdaftar di India dengan kode YMC, diyakini jadi penerus Ertiga versi tenaga listrik

mobil
Honda Jazz

Honda Jazz Facelift Bangkit di Cina, Tampilan Jadi Lebih Segar

Honda Jazz atau bisa dikenal Fit di Cina akan segera diluncurkan versi facelift pada kuartal pertama 2026

news
Car Free Night

Jadwal dan Lokasi Car Free Night Jakarta di Malam Tahun Baru 2026

Pemerintah DKI Jakarta bakal gelar Car Free Night di kawasan Sudirman-Thamrin untuk sambut tahun baru 2026

mobil
Mobil Cina

Fenomena Baru Mobil Cina, Banyak Desain dan Teknologi yang Mirip

Homogenisasi mobil Cina dinilai makin marak terjadi, teknologi tinggi tetapi tak sesuai kebutuhan konsumen

motor
Aura Kasih

Isi Garasi Aura Kasih, Ada Vespa GTS 150 Kuning

Artis Aura Kasih merupakan seorang penyuka otomotif, punya banyak koleksi motor dari Vespa sampai Kawasaki