Daihatsu Akui Ada Tantangan Dalam Melakukan Recall Ayla dan Rocky
25 Maret 2025, 09:00 WIB
Toyota Agya dan Daihatsu Ayla generasi kedua siap disambut oleh komunitas yang memang telah menunggu peluncurannya
Oleh Adi Hidayat
TRENOTO – Generasi kedua Toyota Agya dan Daihatsu Ayla diperkirakan meluncur pekan depan. Beragam pengembangan disematkan termasuk platform baru yang digunakan guna meningkatkan kenyamanan berkendara.
Rencana peluncuran pun langsung disambut positif oleh sejumlah komunitas termasuk Agya Ayla SoliDaritas (AASC). Hal ini disampaikan Vro Budi, Founder AADC saat dihubungi TrenOto beberapa waktu lalu.
“Harapannya tentu generasi kedua Toyota Agya dan Daihatsu Ayla menawarkan kualitas kendaraan lebih baik serta nyaman. Tapi tetap dengan harga kompetitif,” ungkapnya pada TrenOto.
Ia pun berhadap tampilan luar bisa dibuat lebih segar sesuai tren. Sehingga tampilan mobil tetap terlihat enak dipandang walau tanpa mendapat modifikasi.
Tak hanya itu, ia mengapresiasi komitmen Toyota serta Daihatsu dalam mempertahankan efisiensi konsumsi bahan bakar. Bila benar bahwa konsumsi BBM kedua model tersebut bisa menjadi lebih optimal dibanding saat maka akan menjadi kabar baik.
“Kebetulan saya menggunakan Daihatsu Ayla berkapasitas 1.000 cc sehingga sudah hemat. Tetapi kalau ada pengembangan baru yang membuatnya menjadi lebih optimal tentu akan sangat menggembirakan,” tambahnya kemudian.
Sebelumnya diberitakan bahwa Toyota Agya dan Daihatsu Ayla akan diluncurkan pekan depan pada hari berbeda. Kejadian ini cukup menarik karena biasanya kedua mobil tersebut dihadirkan pada hari yang sama, hanya selisih beberapa jam saja.
Kedua model akan menggunakan Daihatsu New Global Architecture (DNGA). Platform sudah disematkan pada beberapa model seperti Toyota Raize, Toyota Vios serta Daihatsu Rocky.
Kedua mobil ini pun diperkirakan hadir dalam dua mesin berkapasitas 1.000 cc serta 1.200 cc. Jantung pacu tersebut disandingkan dengan transmisi D-CVT yang sudah disematkan pada Perodua Myvi dan Daihatsu Sirion.
Saat ini Toyota Agya dijual dalam empat pilihan yang dijual dari Rp159.7 juta hingga Rp181.5 juta. Sementara Daihatsu Ayla menawarkan varian lebih lengkap dengan 12 tipe berbeda dan dibanderol mulai Rp115.5 juta hingga Rp171.3 juta.
Walau kenaikan harga sangat mungkin terjadi tetap selisih diperkirakan tidak jauh. Sebab Toyota Agya dan Daihatsu Ayla masuk ke segmen LCGC sehingga sangat sensitif terhadap harga.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
25 Maret 2025, 09:00 WIB
23 Maret 2025, 17:00 WIB
16 Maret 2025, 15:06 WIB
04 Maret 2025, 14:00 WIB
28 Februari 2025, 12:00 WIB
Terkini
16 April 2025, 09:00 WIB
Maskapai lain pilih merek Jerman, Batik Air Malaysia menggunakan EV Chine Leapmotor C10 jadi shuttle bandara
16 April 2025, 08:00 WIB
Nissan memberi respon terkait rencana Presiden Prabowo yang ingin melonggarkan aturan TKDN di masa mendatang
16 April 2025, 07:00 WIB
Xpeng X9 resmi meluncur secara global dengan beragam pengembangan baru namun harganya tetap kompetitif
16 April 2025, 06:05 WIB
Ada banyak cara saat ingin mengurus dokumen berkendara, seperti dengan memanfaatkan SIM Keliling Bandung
16 April 2025, 06:04 WIB
Berikut KatadataOTO rangkum informasi lengkap SIM keliling Jakarta hari ini termasuk lokasi dan syaratnya
16 April 2025, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta kembali diterapkan untuk mengurangi kemacetan lalu lintas di berbagai titik di Ibu Kota
15 April 2025, 23:00 WIB
Polda Metro Jaya menuturkan bahwa ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk membuka blokir tilang ETLE
15 April 2025, 22:00 WIB
Xpeng siap jual mobil terbang listrik mulai tahun ini dengan harga yang cukup tinggi yaitu Rp 5 miliar