Isuzu Siapkan Truk Listrik F Series, Meluncur 2026

Rambah elektrifikasi, Isuzu siapkan truk listrik F Series hasil kolaborasi dengan perusahaan energi Accelera

Isuzu Siapkan Truk Listrik F Series, Meluncur 2026

KatadataOTO – Lini F Series dari Isuzu akan tersedia dalam varian BEV (Battery Electric Vehicle) pada 2026 mendatang. Ini merupakan hasil kolaborasi dengan perusahaan teknologi Accelera.

Meski begitu Isuzu Motors disebut akan tetap menjual F Series tipe diesel untuk melengkapi lini kendaraannya. Ke depan ePowertrain truk tersebut disuplai oleh Accelera, diklaim optimal dan bisa disesuaikan struktur kendaraan niaga mulai dari Light Duty sampai Heavy Duty Truck.

Kemudian guna memaksimalkan tenaga listrik dan sistem Regenerative Braking, F Series listrik juga dibekali eAxle.

Untuk diketahui Isuzu sebelumnya sudah memperkenalkan truk listrik NRR EV dan diperkirakan debut pada 2025. Tipe tertinggi memiliki daya jelajah 379 km dalam satu kali pengisian daya.

Truk Isuzu
Photo : GM Authority

Di Indonesia PT IAMI (Isuzu Astra Motor Indonesia) menjual lini Seri F seperti truk pemadam kebakaran busa Isuzu 5.000L sampai truk vakum kering Isuzu 10 CBM.

Menurut Shaun Skinner, Executive Officer Isuzu Motors Limited, tambahan BEV pada lini truk diharapkan bisa membantu menyuguhkan solusi berkendara nol emisi di sektor kendaraan niaga.

“Ini juga akan menambah kemampuan kami menawarkan produk kepada konsumen sehingga mereka bisa memilih produk dan sistem penggerak sesuai yang dibutuhkan,” kata Skinner seperti dilansir dari Electrek, Senin (21/5).

Di pasar Amerika Serikat, adanya kerja sama General Motors dengan Isuzu berarti ada kemungkinan teknologi BEV itu dipakai pada lini kendaraan niaga milik Chevrolet termasuk LCF 6500 XD dan LCF 75000 XD.

Mengingat General Motors sendiri memang ada ketertarikan untuk mulai rambah elektrifikasi. Namun sejauh ini mereka masih berfokus mengembangkan model bertenaga hidrogen.


Terkini

otosport
Aprilia Diisukan Dekati Bastianini Buat Gantikan Jorge Martin

Aprilia Diisukan Dekati Bastianini Buat Gantikan Jorge Martin

Aprilia tengah menyiapkan rencana cadangan dengan mendekati Bastianini buat mengantisipasi kepergian Martin

mobil
MG 4 EV

MG 4 EV Resmi Diperkenalkan, Tampilannya Lebih Ramah

Desain baru MG 4 EV resmi diperkenalkan di Cina dengan tampilan yang lebih ramah dibanding sebelumnya

mobil
BYD Makin Gencar di Asia Tenggara, Produsen Jepang Wajib Waspada

BYD Makin Gencar di Asia Tenggara, Produsen Jepang Wajib Waspada

Pengamat sorot sejumlah hal yang harus dilakukan produsen Jepang bertahan di tengah gempuran mobil BYD

mobil
Harga Honda HR-V Hybrid Turun, Jaecoo Santai Andalkan Nama Chery

Jaecoo Masih Pede Saingi Honda Dalam Perang Harga Murah

Menurut Jaecoo dengan bergabung bersama Chery mereka tidak gentar buat bersaing dengan pabrikan Jepang

mobil
Penjualan BYD Global

Penjualan BYD Group Juni 2025 Lampaui Wholesales Indonesia

Penjualan BYD Group di Juni 2025 berhasil lampaui wholesales mobil Indonesia periode Januari sampai Mei 2025

motor
Peneliti Singgung Produsen EV Masih Ogah Tes Keamanan Baterai

Peneliti Singgung Produsen EV Masih Ogah Tes Keamanan Baterai

Peneliti ungkap masih ada produsen EV roda dua yang enggan menguji keamanan baterai dengan alasan biaya mahal

news
Aturan Tarif Sopir Logistik Disiapkan Demi Berantas Truk ODOL

Aturan Tarif Sopir Logistik Disiapkan Demi Berantas Truk ODOL

Kemenko Infra mengaku tengah menyiapkan aturan tarif atas dan bawah sopir logistik demi berantas truk ODOL

mobil
Bocoran Spesifikasi BYD Sealion 05 EV, Calon Rival Neta X di RI

Bocoran Spesifikasi BYD Sealion 05 EV, Calon Rival Neta X di RI

BYD Sealion 05 EV terdaftar di Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual dan berpeluang hadir di GIIAS 2025