Daftar Harga BBM Pertamina Terbaru, Pertamax Turbo Naik

Pertamina baru saja melakukan penyesuaian harga BBM non subsidi, seperti Pertamax Turbo dan Green 95

Daftar Harga BBM Pertamina Terbaru, Pertamax Turbo Naik

KatadataOTO – PT Pertamina akhirnya melakukan penyesuaian harga di awal Agustus 2024. Mereka menaikan banderol BBM (Bahan Bakar Minyak) non subsidi.

Mulai dari Pertamax Turbo, Pertamax Green 95 sampai Pertamina Dex Dexlite. Sementara harga Pertamax 92 tidak berubah, tetap bertahan seperti bulan lalu.

"Pertamina Patra Niaga telah mengevaluasi ulang serta melakukan penyesuaian, berlaku mulai 2 Agustus 2024," ujar Heppy Wulansari, penjabat sementara Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga dalam keterangan yang diterima KatadataOTO.

Lebih jauh Heppy menjelaskan kalau hal itu mereka lakukan dengan mengacu pada tren harga rata-rata ICP (Indonesia Crude Oil Price) atau minyak mentah Indonesia.

Harga pertamax
Photo : pertamina

Kemudian sesuai kondisi nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat yang belum membaik. Sehingga perusahaan pelat merah ini melakukan kenaikan harga BBM non subsidi.

Happy pun mengaku kalau Pertamina selalu mempertimbangkan stabilitas ekonomi. Lalu juga terhadap daya beli masyarakat sekarang.

Karenanya mereka tidak menaikan harga BBM non subsidi dalam beberapa bulan lalu meskipun ICP alami peningkatan sejak akhir trimester pertama.

Patut diketahui, Pertamax Turbo dijual Rp 15.450 per liter. Sebelumnya atau pada Juli 2024 berada di angka Rp 14.400 per liter.

Lalu untuk harga Pertamax Green 95 melonjak sekitar Rp 1.100 per liter. Masyarakat bisa membelinya dengan uang Rp 15.000 per liter.

Sedangkan bahan bakar jenis Dexlite kini dibanderol Rp 15.350 per liter. Pada bulan lalu dijual Rp 14.550 per liter.

Terakhir buat harga Pertamina Dex Rp 15.650 per liter. Naik sekitar Rp 550 per liter jika dibandingkan dengan Juli 2024.

Heppy mengungkapkan harga BBM non subsidi yang baru berlaku untuk provinsi dengan besaran pajak lima persen. Seperti contoh buat daerah DKI Jakarta.

“Penetapan harga sudah sesuai dengan regulasi Kepmen ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022. Kami pastikan banderol tersebut tetap kompetitif,” tegas Heppy.


Terkini

mobil
GAC Aion Siapkan Mobil Listrik Pesaing BYD Seal dan Xiaomi SU7

GAC Aion Siapkan Mobil Listrik Baru Pesaing BYD Seal

Isi kelas di atas Aion ES, GAC Aion siapkan mobil listrik baru di segmen sedan yang berpeluang lawan BYD Seal

mobil
Neta X

Semua Fitur Neta X Diatur dari Headunit, Ini Solusinya Jika Rusak

Berbagai fitur berkendara pada mobil listrik Neta X hanya bisa diatur dari headunit seperti penyesuaian spion

mobil
Ford akui keunggulan Kendaraan listrik China

Bos Pabrikan Mobil Amerika Akui Keunggulan Kendaraan Listrik China

Bos besar Ford mengakui keunggulan kendaraan listrik China dibandingkan kendaraan yang mereka buat saat ini

news
Jalan Alternatif Puncak Harus Diatur Guna Mengurangi Macet

Jalan Alternatif Puncak Harus Diatur Guna Mengurangi Macet

Budiyanto menjelaskan kalau jalan alternatif puncak harus diatur agar tidak menimbulkan kemacetan panjang

news
Jokowi resmikan tol Yogyakarta - Solo

Jokowi Resmikan Tol Yogyakarta – Solo Seksi 1 Sepanjang 22 KM

Jokowi resmikan tol Yogyakarta-Solo seksi 1 sepanjang 22 km yang menelan anggaran sebesar Rp 5,6 triliun

mobil
Spesifikasi BMW i5 Touring

Spesifikasi BMW i5 Touring, Jarak Tempuh Sampai 500 KM

Meluncur dalam jumlah terbatas di pasar Indonesia, berikut KatadataOTO rangkum spesifikasi BMW i5 Touring

otosport
Bos Ducati Tak Masalah Lepas Pramac, Asal Dapat Marc Marquez

Bos Ducati Tak Masalah Lepas Pramac, Asal Dapat Marc Marquez

Gigi Dall’Igna, General Manager Ducati senang bisa memakai jasa Marc Marquez untuk gelaran MotoGP 2025

mobil
Mobil Listrik Wuling

Simak Ulasan Mobil Listrik Wuling, Harga di Bawah Rp 400 Juta

Mobil listrik Wuling memiliki keunggulan masing-masing dibandingkan kompetitor, simak pada model satu ini