Yamaha Luncurkan Pelumas Yamalube untuk Skutik 125 cc
28 Juni 2025, 19:00 WIB
Yamaha PG-1 berpeluang diniagakan untuk pasar Indonesia jika permintaan serta minat konsumen cukup tinggi
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – Yamaha PG-1 sudah resmi mengaspal di Malaysia. Motor bebek tersebut menggoda para penggemar otomotif di beberapa negara.
Termasuk salah satunya adalah konsumen di Indonesia. Sejumlah pihak menantikan kehadiran penantang Honda CT125 di Tanah Air.
Mendengar hal tersebut, YIMM (Yamaha Indonesia Motor Manufacturing) buka suara mengenai kemungkinan Yamaha PG-1 dipasarkan di dalam negeri.
“Kalau dilihat di media sosial banyak yang mau ya. Akan tetapi semuanya tergantung Demand serta (potensi) Market,” ungkap Rifki Maulana, Manager Public Relations YIMM di Bandung, Jawa Barat beberapa pekan lalu.
Rifki mengungkapkan kalau mereka masih melihat sejauh mana minat konsumen terhadap motor bebek Yamaha satu ini di Tanah Air.
Oleh karenanya jenama asal Jepang itu masih mempelajari potensi dari produk tersebut. Sebab mereka tidak mau memasarkan Yamaha PG-1 berdasarkan komentar di media sosial.
Mereka ingin memastikan motor bebeknya benar-benar diminati masyarakat. Sehingga penjualannya bisa lebih kompetitif.
Meski begitu mereka tidak menutup kemungkinan bakal meniagakan Yamaha PG-1 jika benar-benar permintaan dari pencinta otomotif tinggi.
“Tergantung Request Market, itu saja yang bisa saya sampaikan,” Rifki menegaskan.
Tanda Yamaha PG-1 bakal dipasarkan di Indonesia sebenarnya sudah mencuat sejak beberapa bulan lalu. Sebab manufaktur asal Jepang tersebut telah mendaftarkan paten produk anyar mereka.
Disitat dari laman resmi Dirjen Kekayaan Intelektual, Yamaha PG-1 terdaftar dengan nomor permohonan A00202304343. Diajukan sejak 29 September 2023 dan dikabulkan pada 16 Februari 2024 kemarin.
“Digunakan sebagai alat transportasi yang berupa sepeda motor,” tulis PDKI Indonesia
Dalam paten itu dijelaskan kalau PG-1 didesain oleh Toshihiro Nakai maupun Shingo Kimata. Sementara pemegang paten adalah Yamaha Hatsudoki Kabushiki Kaisha.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
28 Juni 2025, 19:00 WIB
22 Juni 2025, 21:16 WIB
22 Juni 2025, 07:51 WIB
21 Juni 2025, 18:50 WIB
19 Juni 2025, 07:00 WIB
Terkini
04 Juli 2025, 13:28 WIB
Auksi melakukan pengembangan layanan dan lokasi lelang baru untuk menjawab kebutuhan para pelanggan setia
04 Juli 2025, 12:52 WIB
Xiaomi berminat mengekspor mobil listrik ke pasar global, tetapi masih ada satu penghambat yang dihadapi
04 Juli 2025, 11:41 WIB
Lamborghini yang dikendaraan Diogo Jota bersama sang adik terbakar saat kecelakaan di jalan tol A52, Spanyol
04 Juli 2025, 09:00 WIB
Dishub DKI menyiapkan teknologi senilai Rp 120 miliar untuk mengatasi kemacetan lalu lintas yang ada di Ibu Kota
04 Juli 2025, 08:00 WIB
Pemerintah terbuka jika merek Jepang mau ikut program insentif impor mobil listrik seperti yang dinikmati BYD
04 Juli 2025, 07:00 WIB
Aismoli berharap rencana pemberian subsidi motor listrik pada bulan depan bukan sekadar harapan palsu
04 Juli 2025, 06:00 WIB
Mendekati akhir pekan, SIM keliling Jakarta masih beroperasi sebagai fasilitas alternatif perpanjangan SIM
04 Juli 2025, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta 4 Juli 2025 kembali diterapkan guna menghindari terjadinya kemacetan khususnya di jam sibuk