Wujud Mobil Listrik Konsep Buatan Pabrik Pembuat Iphone

Apple batal masuk pasar otomotif, pabrik pembuat iPhone yakni Foxconn perkenalkan dua model mobil listrik

Wujud Mobil Listrik Konsep Buatan Pabrik Pembuat Iphone

KatadataOTO – Ketika Apple membatalkan rencana untuk terjun ke industri otomotif, pabrik perakit iPhoneFoxconn justru kembali menunjukkan keseriusannya lewat perkenalan dua konsep terbaru.

Manufaktur yang dikenal dengan nama Hon Hai Technology Group ini meluncurkan Model D dan Model U pada acara tahunan mereka yakni Tech Day.

“Model terbaru ini melengkapi line-up mobil listrik kami yang luar biasa, tampilkan kemampuan kami dalam pengembangan otomotif,” kata Young Liu, Chairman Hon Hai Technology Group dalam keterangannya, dikutip Sabtu (12/10).

Namun mobil listrik konsep terbaru mereka nampaknya akan difokuskan untuk penjualan Fleet atau B2B (Business to Business). Mengingat banyak perusahaan mulai mendukung komitmen elektrifikasi dengan menggunakan EV (Electric Vehicle) buat operasional.

Mobil Listrik Buatan Pabrik iPhone
Photo : Electrive

Mobil pertama adalah Model D. Menurut Foxconn kendaraan tersebut dikategorikan sebagai LMUV (Lifestyle Multipurpose Utility Vehicle), mengkombinasikan keunggulan antara SUV (Sport Utility Vehicle) dengan MPV (Multi Purpose Vehicle).

Sekilas calon pesaing Toyota Alphard HEV itu terlihat modern dan elegan. Tidak banyak ornamen ataupun bodykit, ada satu ciri khas yakni LED bar memanjang di fascia dilengkapi emblem bertuliskan Foxtron di bawahnya.

Model ini juga merupakan hasil kolaborasi bersama rumah desain asal Italia yaitu Pininfarina SpA. Kedua pihak memadukan kenyamanan khas Italia dan Taiwan pada kabin.

Bukan merupakan BEV (Battery Electric Vehicle) atau mobil listrik murni tetapi dibekali teknologi hybrid menggunakan platform terbaru dari Foxconn.


Terkini

review
Geely EX2

First Drive Mobil Listrik Geely EX2, Bisa Diandalkan Kaum Urban

Geely EX2 bisa menjadi opsi mobil listrik untuk Anda yang hidup diperkotaan, sebab memiliki banyak keunggulan

mobil
Pabrik BYD

BYD Mulai Bangun Pabrik Baterai Mobil Listrik di Vietnam

Vietnam dipilih BYD sebagai tempat merakit baterai mobil listrik, baik kendaraan penumpang maupun komersial

mobil
Chery

Pabrik Mandiri Chery Produksi 100 Ribu Unit per Tahun Mulai 2027

Masih bekerja sama dengan PT Handal Indonesia Motor, tahun depan Chery targetkan pabrik mandirinya beroperasi

otosport
Pedro Acosta

Marc Marquez Masih Jadi Momok Menakutkan Bagi Pedro Acosta

Pedro Acosta akan mewaspadai aksi Marc Marquez demi meraih hasil terbaik dalam setiap seri MotoGP 2026

modifikasi
Modifikasi Stiker

Tren Modifikasi Stiker Mobil 2026: Simpel Bergaya Retro

Tren modifikasi stiker mobil tampaknya kembali ke arah retro atau lawas, cocok dipakai di banyak model anyar

motor
Charged Maleo S

Versi Baru Charged Maleo S Meluncur, Ada Program Sewa Harian

Charged Maleo S jadi salah satu motor listrik anyar di 2026, ada pengembangan dari versi terdahulunya

mobil
Mobil listrik Cina

Kanada Istimewakan Mobil Listrik Cina, Donald Trump Meradang

Kanada menurunkan tarif masuk mobil listrik Cina, dari semula 100 persen menjadi hanya 6,1 persen saja

mobil
Toyota Agya

Toyota Beberkan Penyebab Turunnya Penjualan di Segmen LCGC

Toyota sebut turunnya penjualan di LCGC disebabkan oleh banyak hal termasuk ketatnya kebijakan perusahaan pembiayaan