Test Drive Daihatsu Xenia 2022, Uji Gerak Roda Depan di Tanjakan

Test Drive Daihatsu Xenia 2022 membuktikan kinerja penggerak roda depan saat menanjak dan performa transmisi CVT

Test Drive Daihatsu Xenia 2022, Uji Gerak Roda Depan di Tanjakan
Rating Trenoto :

Mampu taklukan tanjakan, responsif, stabil

Suara CVT saat kick down cukup terasa di kabin

TRENOTO – Kemuculan all new Daihatsu Xenia di GIIAS 2021 November lalu jelas menarik perhatian konsumen otomotif Indonesia. Dan yang paling menarik untuk disimak adalah sorotan mengenai kelengkapan barunya yakni penggunaan penggerak roda depan serta transmisi CVT.

Kaum puritan banyak yang skeptis terhadap Daihatsu Xenia 2022 terutama untuk penggunaan penggerak depan, kekuatan menanjaknya dipertanyakan. Sementara sistem transmisi CVT dipertanyakan saat bermain di putaran-putaran atasnya.

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mencoba mengakomodir pertanyaan tersebut dengan mengadakan media Test Drive Daihatsu Xenia 2022. Dan melihat rute yang ditempuh, rasa ADM tertantang untuk membuktikan kemampuan menanjak plus performa dari sistem transmisi CVT kembaran Toyota Avanza ini. 

Performa CVT

Performa CVT Daihatsu Xenia 1.5L R ADS CVT coba TrenOto maksimalkan dalam kesempatan pertama yang mengambil rute Bandara Kulon Projo menuju Kebumen via jalan Daendles di pesisir Selatan Jawa Tengah. Kesan pertama boleh dibilang cukup menggoda.

Respon dari sistem D-CVT (Dual Mode Continuously Variable Transmission) Daihatsu Xenia 2022 terasa cukup menarik. Tenaga dari mesin 2 NR-VE bertenaga 105 hp di putaran 6.000 rpm dan torsi 138 Nm pada 4.200 rpm terasa hadir spontan saat pedal gas disentuh.

Photo : Astra Daihatsu Motor

Jeritan-jeritan manja yang menjadi ciri khas transmisi CVT saat berakselasi spontan atau kick down cukup terasa, suaranya masuk dan mendominasi kabin. Akselerasi tentu akan lebih smooth jika kecepatan dibangun secara gradual.

Untuk diketahui, D-CVT punya kontruksi dan kinerja yang berbeda dengan CVT, ini karena memiliki paduan antara gerakan puli serta sabuk baja plus rangkaian gear tambahan termasuk planetary gear. Daihatsu akrab menyebutnya dengan split-gear system. 

Jadi pada saat TrenOto memacu Daihatsu Xenia 2022 pada kecepatan rendah hingga menengah, puli serta sabuk baja CVT yang bekerja. Dan selanjutnya akan beralih pada gear tambahan saat melaju di kecepatan tinggi.


Terkini

mobil
Mitsubishi Xpander

Penjualan Mitsubishi Tahun Fiskal 2024 Turun, Xpander Jadi Andalan

Penjualan Mitsubishi tahun fiskal 2024 kembali turun, Xpander pun berhasl menjadi penyelamat perusahaan

mobil
Toyota Eco Youth

Toyota Indonesia Gelar Pendampingan TEY di Sumatera Barat

Toyota Indonesia gelar pendampingan TEY di Sumatera Barat untuk mematangkan visi dan misi proposal proyek lingkungan

mobil
Mitsubishi Xpander Terbaru

New Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross Resmi Meluncur Hari Ini

PT MMKSI resmi meluncurkan versi terbaru Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross hari ini, simak daftar harganya

mobil
Toyota Rilis Versi Baru bZ4X, Siap Dibawa Offroad

Toyota Rilis Versi Baru bZ4X, Siap Dibawa Offroad

Toyota bZ4X Touring atau bZ Woodland punya dimensi sedikit lebih panjang dan tampilannya semakin sporti

mobil
Era Elektrifikasi Jadi Mimpi Buruk buat Porsche

Era Elektrifikasi Jadi Mimpi Buruk buat Porsche

Berbagai merek premium termasuk Porsche menghadapi tantangan berat di era elektrifikasi, hadapi produk Cina

mobil
Pabrik baterai

Pabrik CATL di Indonesia Mulai Beroperasi Maret 2026

Pabrik CATL di Indonesia diharapkan bisa beroperasi mulai Maret 2026 dengan konsumendari berbagai negara

mobil
Penjualan BYD

Penjualan BYD Lampaui Toyota di Awal 2025, Selisih Ribuan Unit

Penjualan BYD lampaui Toyota di Singapura dengan selisih hingga ribuan unit pada periode Januari hingga April 2025

news
Ganjil genap Puncak

Ganjil Genap Puncak Kembali Digelar, Simak Jalur Alternatifnya

Ganjil genap Puncak kembali digelar dan masyarakat diminta untuk mengatur ulang jadwal perjalanannya