Daftar 5 MPV Termurah di GJAW 2024, Harga Rp 200 Jutaan

Dihadirkan oleh sejumlah manufaktur di pameran GJAW 2024, berikut kami rangkum daftar 5 MPV termurah

Daftar 5 MPV Termurah di GJAW 2024, Harga Rp 200 Jutaan

KatadataOTO – Di GJAW 2024 (Gaikindo Jakarta Auto Week) sejumlah model MPV (Multi Purpose Vehicle) turut ditawarkan. Ada berbagai promo dan penawaran menarik selama pameran, sehingga ini jadi waktu tepat apabila berminat membeli kendaraan baru.

MPV sendiri merupakan jenis kendaraan yang cukup diminati oleh konsumen tanah air di samping SUV (Sport Utility Vehicle). Karena berukuran besar dan dapat memuat sampai tujuh penumpang.

Sejumlah manufaktur memboyong lini MPV murah mereka. Toyota menghadirkan salah satu mobil andalannya yakni Avanza. Sementara itu Daihatsu dengan Xenia dan Suzuki memboyong Ertiga Cruise Hybrid.

Jika berminat mobil bertampilan sporti, pilihannya adalah Mitsubishi Xpander. Harga seluruh MPV itu di kisaran Rp 200 juta sampai Rp 300 jutaan.

5 MPV Termurah di GJAW 2024
Photo : KatadataOTO

Buat pertimbangan, berikut kami rangkum daftar 5 MPV termurah di GJAW 2024 beserta harganya. Angka tercantum berstatus OTR (On The Road) Jakarta, masih bisa berubah sewaktu-waktu.

Toyota Avanza, Rp 239,7 juta- Rp 276,7 juta

Avanza menjadi model mobil keluarga andalan penjualan PT TAM (Toyota Astra Motor) di Indonesia. Generasi terbarunya meluncur pada November 2021.

Banyak ubahan pada Avanza generasi ketiga. Dari segi desain bentuknya semakin boxy, serta memiliki gril baru yang lebih besar menjadi ciri baru Avanza.

Apabila berminat, ini daftar harga Toyota Avanza terbaru per November 2024. Model ini bisa ditemukan di booth Toyota selama GJAW 2024.

Harga Toyota Avanza

  • 1.3 E MT, Rp 239,7 juta
  • 1.3 E CVT, Tp 254,2 juta
  • 1.5 G MT, Rp 262 juta
  • 1.5 G CVT, Rp 276,7 juta

Terkini

otosport
Shammie

Shammie Zacky Baridwan Mulai Konsisten di Rally Dakar 2026

Shammie terus berjuang keras hingga SS4 untuk bisa membawa hasil positif pada ajang Rally Dakar 2026

mobil
Mobil Listrik

Biang Kerok Penjualan Mobil Listrik Tesla Keok dari BYD di 2025

Kebijakan pemerintah federal di Amerika Serikat disebut bikin penjualan mobil listrik Tesla kalah dari BYD

otosport
Marc Marquez

Marc Marquez Beri Sinyal Pensiun Dini dari Dunia MotoGP

Setelah badai cedera menerpa, kondisi fisik Marc Marquez dirasa sudah tidak seprima seperti dahulu kala

mobil
Hyundai Stargazer

Hyundai Stargazer Menyala saat Diparkir, Ini Dugaan Penyebabnya

Kunci tertinggal di kabin diduga jadi salah satu penyebab Hyundai Stargazer menyala otomatis ketika diparkir

mobil
Mitsubishi Triton

Varian Baru Mitsubishi Triton Meluncur, Single Cabin Versi Sporti

Mitsubishi Triton Single Cabin tersedia dalam varian baru yang tampil semakin sporti, harga Rp 300 jutaan

news
Pondok Indah

Aksi Mobil Drift di Pondok Indah Meresahkan, Polisi Buru Pelaku

Aksi drift di Pondok Indah dianggap sangat membahayakan, seharusnya dilakukan di area khusus yang disediakan

mobil
Toyota Gazoo Racing

Toyota Gazoo Racing Ganti Nama, Perkuat Identitas di Ajang Balap

Pergantian nama divisi balap Gazoo Racing tanpa entitas Toyota resmi berlaku, efektif per 7 Januari 2026

mobil
Hyundai Kona Electric

Hyundai Sambut Wacana Insentif Khusus Buat EV dengan Baterai Nikel

Wacana insentif lebih besar buat mobil listrik yang menggunakan baterai berbahan nikel bakal menguntungkan Hyundai