MotoGP Prancis 2023 Bukukan Rekor Jumlah Penonton Terbanyak

MotoGP Prancis 2023 berhasil memecahkan rekor jumlah penonton terbanyak dengan total 278.805 orang yang hadir langsung

MotoGP Prancis 2023 Bukukan Rekor Jumlah Penonton Terbanyak

TRENOTOMotoGP Prancis 2023 sudah selesai digelar di Sirkuit Le Mans, Minggu (14/5). Namun balapan akhir pekan kemarin menyisakan catatan apik.

Pasalnya berhasil memecahkan rekor kehadiran penonton terbanyak sepanjang sejarah gelaran MotoGP. Terdapat 278.805 orang yang datang langsung di sana.

"Sepanjang akhir pekan ini suasana di Le Mans luar biasa serta kami tahu antusias penonton akan tinggi. Tapi untuk memecahkan rekor sepanjang masa dan melihat lebih dari seperempat juta orang adalah sesuatu sangat istimewa," kata Carmelo Ezpeleta, CEO Dorna Sport di laman resmi MotoGP, Senin (15/5).

Photo : Twitter

Sebelumnya memang antusias para penggemar MotoGP cukup tinggi. Terlihat ketika sesi sprint race pada Sabtu (13/5).

Tercatat 90 ribu penggemar yang hadir langsung di MotoGP Prancis 2023. Jumlahnya sendiri sudah termasuk rekor baru.

Secara lebih rinci, ada 14.900 penonton di Kamis, 58.894 (Jumat), 88.319 penonton (Sabtu) dan 116.692 orang (Minggu).

Patut diketahui angka di atas mengalahkan jumlah rekor sebelumnya bertahan selama delapan tahun. Waktu itu penonton MotoGP Ceko 2015 tercatat 248.434 sepanjang akhir pekan.

Kesuksesan MotoGP Prancis 2023 tidak lepas dari sejumlah alasan. Satu diantaranya adalah seri spesial karena bertajuk GP ke-1.000.

Baca Juga: Hasil MotoGP Prancis 2023: Bezzecchi Kembali Sabet Podium

Kedua adanya format baru, yakni sprint race pada MotoGP 2023. Sehingga para penggemar bisa berlama-lama melihat aksi para idolanya.

Selanjutnya faktor pembalap tuan rumah, Johann Zarco serta Fabio Quartararo. Keduanya membawa daya tarik penikmat ajang adu cepat akhir pekan.

Ditambah kembalinya Marc Marquez ke lintasan setelah sembuh dari cedera. Tentu membawa dampak hadirnya penonton yang cukup banyak.

Lalu Sirkuit Le Mans selalu menggelar balapan MotoGP dengan tiket paling murah dari seri Eropa lain.

Patut diketahui kategori general admission untuk weekend pass dihargai 98 Euro atau setara Rp1.6 jutaan. Angka tersebut hanya setengah dari harga rata-rata tiket termurah di seri Eropa lainnya.

Photo : MotoGP

Terlebih parkir motor dan kamping di Le Mans selalu gratis buat penonton. Bahkan di bawah usia 16 tahun dikasih tanpa biaya jika hadir dengan satu pendamping yang memegang tiket.

Sebagai informasi MotoGP Prancis 2023 dimenangkan oleh Marco Bezzecchi setelah mencatatkan waktu 41 menit 37.970 detik. Di posisi kedua juga ketiga podiumnya diisi dua pembalap Pramac Ducati Jorge Martin maupun Johann Zarco.


Terkini

mobil
Mobil Listrik

Makin Populer, Edukasi Keamanan Mobil Listrik Wajib Digencarkan

Insiden mobil listrik terbakar yang terjadi belakangan berpotensi memicu ketakutan, wajib ada edukasi

otosport
Yamaha

Motor Yamaha Quartararo dan Rins Bermesin V4 Meluncur di Jakarta

Fabio Quartararo dan Alex Rins kini mempunyai motor balap Yamaha baru guna mengarungi kompetisi MotoGP 2026

motor
Yamaha

Yamaha Nmax sampai Xmax Bersolek, Pakai Livery 25 Tahun Maxi

Yamaha Nmax maupun Xmax kini tampil beda setelah diberikan livery khusus, yakni 25 tahun Maxi yang sporty

mobil
Aletra

Mobil Baru Aletra Siap Meluncur Kuartal Kedua 2026

Hampir dua tahun sejak peluncuran L8, Aletra akhirnya siap menghadirkan produk baru buat konsumen tahun ini

mobil
Mobil listrik Mitsubishi

Wujud Mobil Listrik Terbaru Mitsubishi, Siap Tantang Hyundai Kona

Mobil listrik terbaru Mitsubishi memiliki ukuran kompak dan bahasa desain baru pakai basis Foxtron Bria

motor
Yamaha Tmax

Yamaha Tmax DX Baru Meluncur, Harga Setara Toyota Innova Zenix

Yamaha Tmax DX model 2026 hadir untuk menggoda para pencinta touring berkantong tebal yang ada di Indonesia

mobil
Lepas

Lepas Siap Luncurkan 12 Mobil di RI Dalam 3 Tahun, Tidak Ada MPV

Lepas bakal fokus untuk meluncurkan SUV serta sedan di Indonesia dengan desain premium yang keunggulan tersendiri

mobil
Polytron G3

Polytron Siap Luncurkan Mobil Listrik Baru di 2026

Polytron menegaskan bakal meluncurkan mobil listrik baru di 2026 untuk memperkuat pasarnya di Tanah Air