Jokowi Bakal Naik Podium di MotoGP Mandalika 2022

Jokowi bakal naik podium di MotoGP Mandalika 2022 untuk menyerahkan piala kepada para pebalap yang berhasil memenangkan balapan

Jokowi Bakal Naik Podium di MotoGP Mandalika 2022

TRENOTO – Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan hadir langsung dalam penyelenggaraan MotoGP Mandalika 2022. Tidak hanya menonton ajang balap motor tersebut, Jokowi bakal naik podium di MotoGP Mandalika 2022.

“Pak Presiden direncanakan akan hadir langsung untuk menonton dan memberikan hadiah kepada para pemenang di MotoGP Mandalika,” kata H Lalu Pathul Bahri, Bupati Lombok Tengah seperti dikutip Antara.

Jokowi cukup rutin menyambangi Lombok untuk memantau persiapan ajang balap motor paling populer di dunia tersebut. Tidak hanya menginspeksi sirkuit, mantan Walikota Solo ini juga memastikan akses ke sirkuit tetap nyaman.

“Ini merupakan bentuk perhatian bapak Presiden terhadap masyarakat, semoga MotoGP ini bisa memberikan dampak untuk pertumbuhan ekonomi masyarakat,” tuturnya.

Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2022

Ajang Pertamina Grand Prix of Indonesia di sirkuit Mandalika akan diselenggarakan mulai 18 hingga 20 Maret 2022. Rangkaian seri di Mandalika akan dimulai pada Jumat waktu setempat.

Photo : Mandalika

Bahkan sebelumnya para pebalap akan melakukan parade konvoi di Jakarta dan dipimpin langsung oleh Presiden. Hingar bingar MotoGP Mandalika 2022 akan menjadi ajang promosi yang tepat kepada dunia.

Jumat, 18 Maret 2022

  • 09.00 WITA Moto3 FP1
  • 09.55 WITA Moto2 FP1
  • 10.50 WITA MotoGP FP1
  • 11.50 WITA Idemitsu Asia Talent Cup FP1
  • 13.15 WITA Moto3 FP2
  • 14.10 WITA Moto2 FP2
  • 15.05 WITA MotoGP FP2
  • 16.05 WITA Idemitsu Asia Talent Cup FP2
  • 16.40 WITA Media Laps

Sabtu, 19 Maret 2022

  • 08.15 WITA Idemitsu Asia Talent Cup Qualifying
  • 09.00 WITA Moto3 FP3
  • 09.55 WITA Moto2 FP3
  • 10.50 WITA MotoGP FP3
  • 12.35 WITA Moto3 Qualifying 1
  • 13.00 WITA Moto3 Qualifying 2
  • 13.30 WITA Moto2 Qualifying 1
  • 13.55 WITA Moto2 Qualifying 2
  • 14.25 WITA MotoGP FP4
  • 15.05 WITA MotoGP Qualifying 1
  • 15.30 WITA MotoGP Qualifying 2
  • 16.25 WITA Idemitsu Asia Talent Cup Race 1 (16 Laps)
  • 17.00 WITA Qualifying Press Conference
  • 17.15 WITA BMW M Laps

Minggu, 20 Maret 2022

  • 09.00 WITA Idemitsu Asia Talent Cup Race 2 (16 Laps)
  • 10.00 WITA Moto3 Warm Up
  • 10.20 WITA Moto2 Warm Up
  • 10.40 WITA MotoGP Warm Up
  • 12.00 WITA Moto3 Race (23 laps)
  • 13.20 WITA Moto2 Race (25 laps)
  • 15.00 WITA MotoGP Race (27 Laps)

Terkini

otopedia
Perhatikan Hal Ini sebelum Perjalanan Jauh Pakai Mobil Listrik

Perhatikan Hal Ini sebelum Perjalanan Jauh Pakai Mobil Listrik

Penting bagi pemudik pengguna mobil listrik untuk selalu melakukan pengecekan ke bengkel sebelum perjalanan

news
Kakorlantas Prediksi Puncak Aris Balik Lebaran Dimulai Besok

Kakorlantas Prediksi Puncak Arus Balik Lebaran Dimulai Besok

Kakorlantas Polri memprediksi puncak arus balik Lebaran 2025 bakal dimulai pada Sabtu (05/04) sampai Senin

otosport
Jorge Martin Bersiap Kembali Balapan di MotoGP Qatar 2025

Jorge Martin Bersiap Kembali Balapan di MotoGP Qatar 2025

Kondisinya semakin membaik, Jorge Martin bersiap kembali berlaga membela Aprilia di MotoGP Qatar 2025

mobil
Hyundai Rilis Ioniq 6 Terbaru, Tampilan Makin Nyentrik

Hyundai Rilis Ioniq 6 Terbaru, Tampilan Makin Nyentrik

Versi terbaru dari Hyundai Ioniq 6 resmi dirilis di negara asalnya, varian N Line hadir menambah pilihan

news
Cara dan Syarat Dapat Diskon Pertamax Selama Arus Balik 2025

Cara dan Syarat Dapat Diskon Pertamax Selama Arus Balik 2025

Pertamina memberikan diskon Pertamax, Pertamax Turbo dan Pertamina Dex selama masa arus balik Lebaran 2025

mobil
Kabar Pergantian Merek Daihatsu ke Toyota Dipastikan Hoax

Kabar Pergantian Merek Daihatsu ke Toyota Dipastikan Hoax

Astra Daihatsu Motor membantah kabar yang menyebut merek dan logo mereka bakal beralih menggunakan Toyota

news
Tarif tol Trans Sumatera

5 Ruas Tol Trans Sumatera Beroperasi Tanpa Tarif Saat Arus Balik

Sedikitnya ada lima ruas tol Trans Sumatera yang beroperasi tanpa tarif saat arus balik untuk melancarkan lalu lintas

mobil
Chery J6 Dilirik Konsumen Fleet, Berpeluang Dijadikan Taksi Online

Chery J6 Dilirik Konsumen Fleet, Bisa Dijadikan Taksi Online

PT CSI mulai incar konsumen fleet untuk Chery J6, berpeluang dijadikan armada taksi online di masa mendatang