Pertamina Segera Kirim Pasokan BBM ke SPBU BP AKR dan Vivo
14 Oktober 2025, 15:00 WIB
Vivo jual BBM setara Pertalite kembali di Indonesia namun dengan harga lebih mahal Rp2.600 dibandingkan Pertamina
Oleh Denny Basudewa
TRENOTO – Vivo kembali memasarkan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Revvo 90. Meskipun belum menyeluruh, Vivo jual BBM setara Pertalite dengan banderol lebih mahal Rp2.600.
Dilansir Katadata, PT Vivo Energy Indonesia menyalurkan BBM beroktan 90 seharga Rp12.600 per liter. RON atau nilai oktan 90 sama produk Pertamina yang mendapatkan subsidi dari Pemerintah.
BBM subsidi tersebut dibatasi pembeliannya sehingga tidak semua jenis kendaraan bisa menikmatinya. Berbeda dengan Pertamina, Vivo lebih leluasa memasarkan Revvo 90 tanpa kuota.
Meskipun sudah dipasarkan, namun tidak seluruh SPBU milik Vivo sudah menyalurkan BBM jenis tersebut di atas. Salah satu yang sudah mulai meniagakan Revvo 90 ada SPBU Vivo di kawasan Bintaro Sektor 7, Pondok Aren, Tangerang Selatan.
Sementara SPBU Vivo di kawasan Bintaro sektor 9 tidak terlihat adanya Revvo 90. Bahkan papan harga mereka juga tidak tercantum jenis Revvo 90.
Saleh Abdurrahman, Anggota BPH Migas menyebut bahwa Pemerintah tidak membatasi pembelian BBM Revvo 90. Berbeda dengan Pertalite serta Solar yang dijatah 29 juta kiloliter (KL) dan 17.4 juta KL per tahun.
“Kalau mau jual RON 90 tentu boleh, tidak diatur kuotanya dan masuk dalam jenis BBM Umum atau JBU. Harganya diatur masing-masing perusahaan,” kata Saleh seperti dikutip Katadata.
Dengan kembalinya Revvo 90, maka di Indonesia terdapat tiga perusahaan memasarkan BBM nilai oktan 90 yakni Pertamina, BP dan Vivo. Adapun harga BBM yang ditawarkan berbeda-beda namun tetap lebih murah Pertamina karena mendapat subsidi dari Pemerintah.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
14 Oktober 2025, 15:00 WIB
08 Oktober 2025, 11:00 WIB
05 Oktober 2025, 15:00 WIB
03 Oktober 2025, 07:00 WIB
02 Oktober 2025, 07:00 WIB
Terkini
21 Oktober 2025, 15:00 WIB
MPMRent meraih empat seritifikasi ISO sebagai upaya mereka memberikan pelayanan dalam dunia rental mobil
21 Oktober 2025, 14:00 WIB
BYD akan melakukan perakitan lokal sesuai dengan jumlah mobil listrik yang diimpor di Januari-Desember 2025
21 Oktober 2025, 13:00 WIB
Ribuan karyawan Mercedes-Benz baru saja dirumahkan demi mereka bisa menghemat anggara operasional pada 2027
21 Oktober 2025, 12:00 WIB
Wuling Air ev memiliki berbagai keunggulan dibandingkan kompetitor sehingga mampu mendapat respon positif
21 Oktober 2025, 11:00 WIB
Aprilia akan memanfaatkan absennya Marc Marquez pada MotoGP Malaysia 2025 untuk mengalahkan skuad Ducati
21 Oktober 2025, 10:00 WIB
Suzuki berharap seasonal index di November serta Desember membuat target penjualan Gaikindo dapat tercapai
21 Oktober 2025, 09:00 WIB
Toyota bZ3X versi setir kanan baru-baru ini diluncurkan di Hong Kong, masih diimpor utuh dari Tiongkok
21 Oktober 2025, 08:00 WIB
Program mobil nasional diusulkan dijadikan sebagai proyek strategis nasional agar bisa berkembang lebih cepat