Honda Akui Kenaikan Harga BBM akan Pengaruhi Penjualan
03 Oktober 2023, 09:00 WIB
Harga BBM bersubsidi naik mulai Sabtu (04/09) dan tarif angkot kota Bogor juga ikutan dikoreksi oleh Dinas Perhubungan
Oleh Denny Basudewa
TRENOTO – Pemerintah kota Bogor, Jawa Barat menaikkan tarif angkutan kota (angkot) sebesar Rp1.000 bagi pelajar dan Rp1.500 penumpang umum. Langkah ini dilakukan imbas harga BBM naik pada pekan lalu.
Seperti dilansir Antara, kenaikkan tarif angkot Bogor sudah disepakati oleh Dinas Perhubungan. Disebutkan tarif angkot baru kota Hujan tersebut menjadi Rp4 ribu untuk pelajar dan Rp5 ribu untuk penumpang umum.
“Ini menyikapi harga BBM yang naik. Tarif angkot juga naik untuk menyesuaikan,” kata Eko Prabowo, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) kota Bogor seperti dikutip Antara.
Lebih lanjut Ia menyebutkan bahwa kenaikkan tarif merujuk surat keputusan Wali Kota Bogor Nomor 551.2/KEP.280-Dishub/2022 tentang tarif angkutan umum jenis pelayanan angkutan kota tipe bus kecil kelas ekonomi di wilayah kota Bogor.
Adapun kenaikkan tarif angkot dikatakan telah melalui kajian teknis mengenai biaya operasional kendaraan (BOK) dan lain-lain agar transportasi umum tersebut tetap bisa beroperasi di tengah kenaikan harga BBM.
Lalu Dishub akan memberikan surat imbauan kepada para sopir dan pengusaha angkot Bogor terkait kenaikkan tarif dan untuk ditaati bersama.
Kemudian Ia menyerukkan agar masyarakat melaporkan apabila terdapat sopir angkot yang menerapkan tarif melebihi ketentuan. Atas hal tersebut masyarakat bisa melaporkannya ke Dishub kota Bogor.
“Masyarakat jangan ragu laporkan kepada Diishub kalau ada sopir yang memberi tarif di atas ketentuan. Jangan lupa foto pelat nomor kendaraannya,” jelasnya kemudian.
Kenaikkan harga BBM telah diumumkan oleh Presiden Joko Widodo pada Sabtu (03/09). Langkah tersebut diambil karena Pemerintah telah angka subsidi yang terus membengkak, karena harga minyak mentah terus meningkat.
BBM bersubsidi jenis Pertalite, Solar dan Pertamax diputuskan untuk naik harganya hari itu juga.
Daftar harga BBM Bersubsidi Terbaru 2022
Bersamaan dengan naiknya harga BBM, Pertamina menyiapkan bantuan tunai langsung (BLT) sebesar Rp12.4 triliun. Nantinya bantuan tersebut akan diberikan kepada 20.65 juta keluarga kurang mampu.
Lalu Pemerintah juga menyiapkan bantuan anggaran Rp9.6 triliun untuk 16 juta pekerja dengan gaji maksimum Rp3.5 juta/bulan. Pemerintah memerintahkan daerah menggunakan dua persen dana transfer umum senilai total Rp2.17 triliun untuk angkutan umum, ojek daring dan nelayan.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
03 Oktober 2023, 09:00 WIB
02 Oktober 2023, 16:00 WIB
02 Februari 2023, 10:08 WIB
24 September 2022, 08:08 WIB
08 September 2022, 21:07 WIB
Terkini
31 Desember 2025, 18:00 WIB
Mayoritasnya merupakan mobil baru asal Tiongkok, kemudian telah dibekali teknologi hybrid maupun EREV
31 Desember 2025, 17:19 WIB
Modifikasi motor matic yang bakal digandrungi pada tahun depan diperkirakan akan lebih terjangkau masyarakat
31 Desember 2025, 16:00 WIB
Massimo Rivola ingin Jorge Martin percaya dengan kemampuan diri sendiri agar kembali kompetitif di MotoGP 2026
31 Desember 2025, 15:00 WIB
Strategi membanting harga mobil listrik di Cina diprediksi masih akan berlangsung beberapa tahun mendatang
31 Desember 2025, 14:00 WIB
SUV baru BYD diyakini berkonfigurasi 7-seater, mengisi kelas di atas Atto 3 yang sudah dijual saat ini
31 Desember 2025, 13:00 WIB
BYD Atto 1 baru debut jelang akhir 2025 namun catatkan wholesales mobil baru tertinggi yakni 17 ribu unit
31 Desember 2025, 12:00 WIB
Pemprov DKI Jakarta akan menempatkan beberapa panggung dalam menyambut perayaan malam tahun baru 2026
31 Desember 2025, 12:00 WIB
Aismoli menuturkan kalau pasar motor listrik tetap menunjukan pertumbuhan secara bertahap dan moderat