Toyota Berharap Dukungan Pemerintah Hadapi Kenaikan PPN 12 Persen
20 November 2024, 09:00 WIB
Kembali meramaikan pameran otomotif tahunan GIIAS 2023, UD Trucks Rayakan Satu Dekade di pasar Indonesia
Oleh Denny Basudewa
TRENOTO – Salah satu produsen kendaraan komersial terkemuka, UD Trucks merayakan satu dekade Quester model di Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show (GIIAS) 2023, di ICE BSD, Tangerang, (10/8).
Sejak diluncurkan pada 2013, Quester berhasil merevolusi pasar kendaraan komersial di seluruh dunia. Merek tersebut merupakan simbol keunggulan, keandalan dan inovasi dalam industri kendaraan komersial.
Dalam perayaannya UD Trucks mengakui kontribusi yang tak ternilai dari mitranya yaitu Astra dan United Tractors. Sebagai distributor resmi, kedua perusahaan berhasil memainkan peran penting di pasar Tanah Air.
Presiden Direktur UD Astra Motor Indonesia, Toshi Odawara, mengungkapkan rasa terima kasihnya.
"Saat merayakan ulang tahun Quester yang ke-10, kami sangat bangga dengan perjalanan luar biasa bersama Astra UD Trucks dan United Tractors," ungkap Toshi Odawara, Presiden Direktur UD Astra Motor Indonesia (10/08).
Lebih lanjut dikatakan bahwa Quester telah mengambil peran penting dalam kendaraan komersial di Indonesia. Khususnya segmen truk angkutan berat, memberdayakan bisnis solusi transportasi andal dan efisien.
Toshi juga menjelaskan, bahwa UD Trucks tetap berkomitmen untuk mendorong inovasi dengan investasi di bidang teknologi. Hal ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhan konsumen di Indonesia mencapai tingkat produktivitas dan profitabilitas lebih baik.
Selain merayakan 10 tahun Quester model, UD Trucks juga meluncurkan solusi telematika generasi baru yang dinamakan My UD Fleet. Layanan mereka dipastikan bisa memberikan visibilitas lebih baik kepada pemilik unit terhadap kinerja setiap armadanya.
Tentu saja meningkatkan proses dan visual menjadi lebih sederhana juga mudah. Tidak hanya lokasi kendaraan, tetapi juga perilaku pengemudi, efisiensi bahan bakar, dan manajemen pemeliharaan.
Di GIIAS 2023, UD Trucks juga menampilkan empat kendaraan Euro 5 dengan model andalannya, yaitu tractor 6x4 yang mempunyai tenaga 350 hp dari mesin GH8E 8 liter.
Model satu ini meluncur untuk mendukung pengangkutan jarak jauh dan berat. Lebih jauh seluruh model Quester diklaim sudah kompatibel untuk menggunakan BBM Boifuel B35 sesuai instruksi pemerintah.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
20 November 2024, 09:00 WIB
18 November 2024, 09:00 WIB
15 November 2024, 18:00 WIB
12 November 2024, 18:04 WIB
28 Oktober 2024, 20:00 WIB
Terkini
22 November 2024, 13:00 WIB
PPN 12 persen akan berlaku 2025, Honda Bali optimis bisa pertahankan penjualan berdasarkan 2 hal berikut
22 November 2024, 11:52 WIB
GJAW 2024 berlangsung di ICE BSD, Tangerang Selatan mulai 22 November-1 Desember 2024, diramaikan 80 peserta
22 November 2024, 11:00 WIB
HMID mengaku akan meluncurkan mobil listrik baru di Desember 2024, kemungkinan adalah Hyundai Kona N Line
22 November 2024, 10:00 WIB
Ganjil genap Puncak 22 November 2024 kembali diterapkan untuk mengatasi kepadatan di kawasan tersebut
22 November 2024, 10:00 WIB
Neta akan melakukan studi terlebih dahulu untuk membawa model MPV tiga baris ke pasar Indonesia tahun depan
22 November 2024, 09:00 WIB
Pameran otomotif ini resmi dibuka di ICE BSD, Tangerang Selatan, berikut kami rangkum harga tiket GJAW 2024
22 November 2024, 08:00 WIB
HMID masih melihat bagaimana respon penerimaan masyarakat terhadap new Hyundai Tucson di dalam negeri
22 November 2024, 07:00 WIB
Cara urus paspor kendaraan sebelum Road Trip keluar negeri sebenarnya tidak terlalu sulit untuk dijalani