Tito Karnavian Gantikan Mahfud MD, Tak Punya Kendaraan Satupun

Presiden baru menandatangani surat untuk Tito Karnavian gantikan Mahfud MD sebagai Plt. Menkopolhukam

Tito Karnavian Gantikan Mahfud MD, Tak Punya Kendaraan Satupun
  • Oleh Satrio Adhy

  • Minggu, 04 Februari 2024 | 07:26 WIB

KatadataOTO – Nama Tito Karnavian mencuat di tengah keputusan mundur Mahfud MD dari jabatannya sebagai Menko Polhukam (Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan) beberapa hari lalu.

Pria yang tengah menjabat sebagai Mendagri (Menteri Dalam Negeri) ditunjuk Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Plt (Pelaksana Tugas) menggantikan calon wakil presiden nomor urut 3.

Penunjukan Tito Karnavian tertuang dalam Keputusan Presiden Nomor 20/P Tahun 2024 yang ditandatangani di Jakarta, Jumat (2/1).

“Presiden telah menandatangani Keppres berisi pemberhentian dengan hormat Bapak Mahfud Md sebagai Menko Polhukam serta penunjukan Bapak Tito Karnavian sebagai Pelaksana Tugas, Wewenang dan Tanggung Jawab Menko Polhukam," kata Ari Dwipayana , Koordinator Staf Khusus Presiden di Antara.

Intip Koleksi Mobil Mahfud MD yang Jadi Bacawapres Ganjar Pranowo
Photo : Antara

Lebih jauh Ari menjelaskan kalau pos Kementerian Dalam Negeri merupakan bagian unit kerja dari jajaran Kemenkopolhukam.

Kemudian sosok mantan Kapolri satu dianggap sebagai bagian dari menteri senior di Kabinet Indonesia Maju. Sehingga Jokowi memutuskan Tito Karnavian gantikan Mahfud MD.

"Pak Tito merupakan salah satu menteri yang senior. Jadi Bapak Presiden menunjuk beliau sebagai Plt. Menkopolhukam," tegas ri.

Patut diketahui Kemenkopolhukam memiliki kewenangan untuk mengkoordinasikan sejumlah kementerian dan lembaga.

Mulai dari Kementerian Dalam Negeri, Kementerian Luar Negeri, Kementerian Pertahanan, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, Kementerian Komunikasi dan Informatika maupun Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.

Tito Karnavian Tidak Punya Kendaraan Satupun

Melansir dari LHKPN (Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara) dilaporkan Tito Karnavian pada 15 Maret 2023, pria yang tengah menjabat sebagai Mendagri tercatat memiliki kekayaan sampai Rp23.2 miliar.

Jumlah di atas terbagi-bagi dalam beberapa instrumen. Seperti contoh tanah dan bangunan ditaksir memiliki nilai hingga Rp8.2 miliar.

Tito Karnavian Gantikan Mahfud MD, Tak Punya Kendaraan Satupun
Photo : Antara

Tito tercatat memiliki tanah serta bangunan di sejumlah lokasi. Mulai dari Jakarta, Tangerang sampai Palembang dengan status hasil sendiri maupun hibah tanpa akta.

Sementara buat harta bergerak lainnya Rp260 juta. Kemduian ada kas dan setara kas Tito Karnavian mengantongi Rp14.7 miliar.

Bikin unik, pembantu Presiden Jokowi satu ini tidak memiliki kendaraan sama sekali di garasinya. Baik mobil maupun motor tidak ditemukan di LHKPN Tito Karnavian.

Tentu hal tersebut membuat sebagian kalangan bertanya-tanya. Sebab seorang menteri berharta Rp23.2 miliar tak memiliki moda transportasi.


Terkini

news
Ganjil genap Puncak

Ganjil Genap Puncak 3 Mei 2024, Ada Jalur Alternatif

Polres Bogor kembali menggelar ganjil genap Puncak untuk mengurangi kepadatan lalu lintas yang kerap terjadi

mobil
Peugeot Berhenti Jualan Mobil di Indonesia, Ini Penyebabnya

Peugeot Berhenti Jualan Mobil di Indonesia, Ini Penyebabnya

Peugeot berhenti jualan mobil di Indonesia, seperti mereka umumkan dalam keterangan resmi yang mereka berikan

mobil
Generasi muda tak mau repot dengan mobil

Trac Nilai Generasi Muda Tak Mau Repot dengan Mobil

Trac nilai generasi muda tak mau repot dengan mobil karena banyak tanggung jawab yang harus dijalankan

motor
Motor Listrik Konversi PLN Ambil Bagian di PEVS 2024

3 Motor Listrik Konversi PLN Ambil Bagian di PEVS 2024

Ada motor listrik konversi PLN hadir di pameran PEVS 2024, salah satunya Benelli Patagonian Eagle 250 cc

motor
Daftar Harga Motor Listri Greentech di PEVS 2024, Ada Subsidi

Daftar Harga Motor Listrik Greentech di PEVS 2024, Dapat Subsidi

Berikut daftar lengkap harga motor listrik Greentech yang ditawarkan dalam pameran PEVS 2024 di JIExpo

news
Biaya Perpanjang STNK

Cek Cara dan Biaya Perpanjang STNK Mei 2024

Punya masa berlaku terbatas seperti SIM, berikut kami rangkum cara dan biaya perpanjang STNK per Mei 2024

motor
Vespa Babe Cabiita dilelang

Vespa Babe Cabita Dilelang, Nilainya Makin Melejit

Vespa Babe Cabita dilelang dengan harga dimulai dari Rp 70 juta namun kini sudah melejit hingga Rp 150 juta

news
Taksi Bluebird

10 Persen Taksi Bluebird Akan Pakai Mobil Listrik di 2030

Berkomitmen membantu turunkan emisi karbon, 10 persen armada taksi Bluebird akan pakai mobil listrik per 2030