Setelah BYD, VinFast Akan Dirikan Pabrik di Indonesia

Segera melakukan produksi lokal, Kemenko Marves mengonfirmasi VinFast akan dirikan pabrik di Indonesia

Setelah BYD, VinFast Akan Dirikan Pabrik di Indonesia

KatadataOTO – Sejumlah pabrikan otomotif berminat membangun fasilitas di Indonesia guna mengejar target TKDN (Tingkat Komponen Dalam Negeri) minimal 40 persen. Sehingga bisa mengikuti program insentif dari pemerintah.

Belum lama ini BYD (Build Your Dreams) telah melakukan pembelian tanah untuk mendirikan pabrik di Kawasan Industri Subang Smartpolitan.

BYD juga bakal menjadi tenant terbesar di area tersebut, menempati area lebih dari 108 hektar. Targetnya bakal mulai produksi mulai 2026.

Selain BYD ternyata masih ada pendatang baru lain yang disebut sudah komitmen buat mendirikan fasilitas sendiri di Tanah Air. Kemenko Marves telah mengonfirmasi bahwa merek otomotif asal Vietnam yakni VinFast akan dirikan pabrik mobil listrik.

Spesifikasi VinFast VF e34
Photo : VinFast

“Sepengetahuan saya adalah VinFast. Ada beberapa pabrikan lain mereka itu kerja sama dengan existing companies di Indonesia,” ucap Rachmat Kaimuddin, Deputi Bidang Koordinasi Infrastruktur dan Transportasi Kemenko Marves beberapa waktu lalu.

Agus Gumiwang, Menteri Perindustrian RI juga sempat memberikan informasi terkait pembangunan pabrik VinFast di Indonesia tahun ini. Hanya saja masih sampai di tahap pencarian lahan.

Menurut dia ada beberapa kawasan industri yang berpotensi. Beberapa di antaranya ada di kawasan Batang, Jawa Tengah dan Karawang, Jawa Barat.

"Belum ada yang pasti, cuma opsinya sudah ada," ucap Agus beberapa waktu lalu.

Ia menegaskan begitu lahan tersedia VinFast akan segera berinvestasi. Pabrikan asal Vietnam itu memang berkomitmen untuk mendirikan fasilitas sendiri di Tanah Air dalam waktu dekat.


Terkini

mobil
Harga Mobil Listrik

Daftar Harga Mobil Listrik Januari 2026 Stabil, Lumin Termurah

Harga mobil listrik di Indonesia bervariasi mulai Rp 100 juta sampai Rp 1 miliar ke atas, berikut daftarnya

otosport
Jadwal MotoGP 2026

Catat Jadwal MotoGP 2026, Marquez Balapan di Mandalika Oktober

Meski masih terdapat 22 seri di tahun ini, namun ada beberapa ubahan signifikan pada jadwal MotoGP 2026

mobil
Geely

SUV Bensin Geely yang Bakal Dipasarkan di Indonesia Tahun Ini

Geely berniat membawa mobil bermesin konvensional ke Indonesia, diyakini merupakan Monjaro dan Okavango

motor
motor listrik

Aismoli Target 100 Ribu Motor Listrik Bisa Terjual pada 2026

Menurut Aismoli ada beberapa faktor pendukung yang membuat pasar motor listrik bisa bergairah di tahun ini

news
Lalu lintas Jakarta

Kepolisian Siapkan Strategi Baru Atasi Kemacetan Jakarta di 2026

Kepolisian memperkenalkan Mandala Quick Response sebagai program baru untuk atasi kemacetan Jakarta di 2026

mobil
Penjualan BYD

BYD Jual Lebih Dari 4,5 Juta Kendaraan Sepanjang 2025

Penjualan BYD berhasil alami peningkatan 7,1 persen bila dibandingkan dengan pencapaian mereka di 2024

news
SIM Keliling Jakarta

SIM Keliling Jakarta Hari Ini 2 Januari 2026, Ada Dispensasi

Ada dispensasi perpanjangan dengan persyaratan tertentu, simak informasi SIM keliling Jakarta hari ini

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 2 Januari 2026, Pertama di Tahun Ini

Aturan ganjil genap Jakarta 2 Januari 2026 menjadi pembatasan kendaraan pertama yang dilakukan Polda Metro Jaya