Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari 2026, Ini Harga Terbaru
04 Januari 2026, 09:00 WIB
Astra siap ganti rugi ke korban atas insiden pecah ban di tol Cipali karena adanya lubang yang cukup dalam
Oleh Adi Hidayat
KatadataOTO – Astra Infra Toll Road Cikopo Palimanan selaku operator tol Cikopo - Palimanan (Cipali) meminta maaf atas adanya lubang di beberapa titik. Hal itu mereka sampaikan setelah adanya beberapa mobil yang mengalami pecah ban saat melintas.
Mereka pun menegaskan siap melakukan ganti rugi sebagai bentuk tanggung jawab mereka.
“Kami menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi dan berkomitmen untuk dapat mengganti kerugian. Penanganan lubang di ruas Tol Cipali juga akan segera dilakukan,” ujar Rinaldi, Direktur Operasional Astra Infra Toll Road Cikopo Palimanan dilansir Antara (28/01).
Untuk memudahkan proses maka pengguna jalan yang mengalami kerusakan akibat lubang di tol Cipali dapat melakukan klaim melalui call center Astra Infra Toll Road Cikopo – Palimanan di nomor (0260) 7600 600. Bisa juga melalui whatsapp di nomor 0853-1629-2905.
Tak hanya itu, pihaknya mengerahkan tim untuk segera melakukan perbaikan serta memastikan bahwa lubang telah tertangani. Mereka juga menyiapkan tim khusus guna menyisir jalan tol sehingga bisa mengindentifikasi kemunculan lubang baru.
Langkah ini penting untuk menghindari terjadinya kejadian serupa. Terlebih sekarang sedang libur panjang sehingga arus lalu lintas cenderung padat.
“Kami akan mengupayakan penanganan yang terbaik buat mencegah kejadian serupa terulang, dengan tetap memperhatikan faktor keamanan dan keselamatan bagi pekerja maupun pengguna jalan,” tegas Rinaldi.
Lalu lintas selama libur Isra Miraj dan Imlek diperkirakan mengalami kenaikan cukup besar ketimbang situasi normal. Oleh sebab itu sejumlah pemangku kebijakan pun melakukan persiapan cukup matang guna menghindari terjadinya kepadatan.
Salah satunya adalah dengan rekayasa lalu lintas seperti contraflow dan di beberapa titik khususnya ruas tol Trans Jawa. Berikut adalah jadwal rekayasa lalu lintas yang sudah ditetapkan.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
04 Januari 2026, 09:00 WIB
29 Desember 2025, 13:00 WIB
26 Desember 2025, 07:00 WIB
19 Desember 2025, 07:00 WIB
09 Desember 2025, 12:03 WIB
Terkini
25 Januari 2026, 17:00 WIB
Toyota GR Yaris terbaru dihadirkan sebagai tribut untuk Sebastien Ogier, ada tambahan mode berkendara Seb
25 Januari 2026, 15:00 WIB
Dimensi Mitsubishi Destinator yang kompak membuat para wanita merasa senang mengendarainya buat mobilitas
25 Januari 2026, 13:00 WIB
Ananta Rispo memiliki koleksi kendaraan beragam yang sudah dimodifikasi sesuai dengan selera dan kebutuhannya
25 Januari 2026, 11:00 WIB
Untuk pertama kalinya di Indonesia Chery akan meluncurkan mobil diesel yang rencananya hadir di segmen niaga
25 Januari 2026, 09:00 WIB
Meski akan ada banyak rintangan, AISI menargetkan 6,7 juta unit motor baru bisa terjual sepanjang 2026
25 Januari 2026, 07:00 WIB
Menjelang akhir Januari hampir semua harga LCGC mengalami kenaikan, Honda Brio Satya tipe tertinggi Rp 4 juta
24 Januari 2026, 17:00 WIB
Jaecoo Indonesia meminta maaf atas lamanya pengiriman unit J5 EV yang pesanannya lebih tinggi dari perhitungan awal
24 Januari 2026, 15:00 WIB
Farizon SV hadir di Indonesia dan siap menantang Toyota Hiace di bidang transportasi perkotaan Tanah Air