Motor Listrik Yamaha Bertolak Belakang Dengan Selera Pasar RI
27 Maret 2025, 11:10 WIB
Rakata lakukan pengembangan produk di PEVS 2024 dengan mengganti baterainya agar jarak tempuh bertambah
Oleh Adi Hidayat
KatadataOTO – Rakata lakukan pengembangan produk di Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2024 dengan meningkatkan jarak tempuh beberapa model andalan mereka. Berkat ini diharapkan masyarakat lebih percaya diri saat berkendara di jalan raya.
Pengembangan dilakukan pada beberapa model utama seperti X5 dan S9. Kedua kendaraan tersebut adalah tulang punggung penjualan mereka yang sudah mendapatkan insentif dari pemerintah.
“Kita upgrade baterainya agar memiliki jarak tempuh lebih jauh,” ungkap M. Hirman, Sales Manager PT Artas Rakata Indonesia di PEVS 2024.
Dengan pengembangan yang dilakukan maka Rakata X5 dan S9 kini mampu menempuh jarak sejauh 75 km. Sebelumnya kedua model tersebut hanya bisa bergerak hingga 60 km.
Sementara untuk Rakata NX 3 meningkat dari 70 km menjadi 90 km.
Sedangkan sepeda motor dengan jarak terjauh adalah NX 8. Pasalnya model ini mampu melesat hingga 130 km dari sebelumnya cuma 100 km.
Pengembangan tersebut dilakukan guna memastikan pabrikan bisa tetap bersaing di pasar. Pasalnya belakangan ini persaingan sudah semakin ketat dibandingkan sebelumnya.
“Kami melakukan pengembangan karena membandingkan dengan merek lain. Kemudian kami juga berupaya untuk mendongkrak penjualan,” tambahnya.
Ia pun menambahkan bahwa penjualan Rakata masih disokong oleh S9 dan X5. Hal ini karena kedua model tersebut sudah mendapat insentif dari pemerintah sehingga harganya lebih terjangkau.
“Harga asli Rakata S9 adalah Rp 20,5 juta tapi mendapat subsidi dari pemerintah dan diskon selama pameran menjadi Rp 13,5 juta. Kemudian untuk X5 dibanderol Rp 15,1 juta sudah termasuk setelah diberi insentif Rp 7 juta,” terangnya kemudian.
Sedangkan untuk Rakata NX8 dan NX3 saat ini belum mendapat insentif tetapi pabrikan sudah memberikan potongan. Dengan demikian diharapkan pelanggan bisa lebih mudah melakukan pembelian.
“NX8 normalnya adalah Rp 54,75 juta tetapi didiskon Rp 7 juta menjadi Rp 47,75 juta. Sementara NX3 Rp 41,1 juta turun sehingga pelanggan bisa membeli Rp 34,1 juta,” pungkasnya.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
27 Maret 2025, 11:10 WIB
26 Maret 2025, 20:00 WIB
08 Maret 2025, 17:00 WIB
07 Maret 2025, 09:00 WIB
04 Maret 2025, 08:00 WIB
Terkini
02 April 2025, 18:27 WIB
Demi mengurangi kepadatan lalu lintas pada arus balik Lebaran 2025, Tol Japek II Selatan mulai dibuka hari ini
02 April 2025, 17:00 WIB
Jasa Marga bebaskan tarif tol saat arus balik untuk beri kemudahan kepada masyarakat saat arus balik
02 April 2025, 14:00 WIB
Nissan jual pabrik mereka di India pada Renault demi selamatkan perusahaan dari ancaman kebangkrutan
02 April 2025, 12:00 WIB
Jetour X50e EV siap dipasarkan di Indonesia tahun ini, disebut telah didesain menyesuaikan kebutuhan konsumen
02 April 2025, 10:00 WIB
MotoGP Amerika 2025 sempat tertunda 10 menit akibat Marc Marquez, bos Trackhouse minta kejelasan aturan
02 April 2025, 08:20 WIB
Agar mengurangi angka kecelakaan, pihak kepolisian diminta membuat SIM khusus pengemudi mobil listrik
01 April 2025, 18:19 WIB
Mengawali April 2025, harga BBM di seluruh SPBU milik swasta mengalami penurunan dengan jumlah bervariasi
01 April 2025, 15:00 WIB
Kepolisian memprediksi puncak arus balik Lebaran 2025 terjadi di akhir pekan, masyarakat diminta waspada