Penjualan Motor Baru Februari 2025, Sudah Tembus 1 Juta Unit

AISI mencatat penjualan motor baru di Februari 2025 mengalami peningkatan jika dibandingkan bulan lalu

Penjualan Motor Baru Februari 2025, Sudah Tembus 1 Juta Unit

KatadataOTOPenjualan motor baru di Indonesia mulai menunjukan kinerja positif. Terkhusus sepanjang Februari 2025.

Menurut data AISI (Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia) terdapat 581.277 kendaraan roda dua yang terkirim dari pabrik ke diler alias wholesales.

Angka di atas mengalami peningkatan sekitar 4.04 bila dibandingkan dengan Februari 2024 atau YoY (Year on Year). Pada periode yang sama hanya mencatatkan 558.685 unit.

Kemudian jika dibandingkan dengan Januari 2025, pencapaian bulan lalu turut bertumbuh sampai angka 3,74 persen.

Diskon Motor Suzuki
Photo : KatadataOTO

Jika ditotal secara keseluruhan selama dua bulan pertama 2025, penjualan motor baru di Tanah Air sudah menyentuh 1.141.578 unit.

Di sisi lain pencapaian apik tidak hanya terjadi di pasar domestik. Akan tetapi turut dirasakan untuk ekspor pada bulan lalu.

Pada Februari 2025, AISI membukukan penjualan motor baru di level 43.899 unit. Meroket sekitar 14,3 persenan dibandingkan periode serupa di 2024.

Jika dilihat berbagai capaian di atas terbilang sangat baik. Mengingat di awal tahun pasar kendaraan roda dua anyar sempat lesu.

Relaksasi Opsen Diprediksi Jadi Pelecut

Sebagai informasi, penjualan motor baru di awal 2025 terkoreksi imbas adanya wacana penerapan PPN (Pajak Pertambahan Nilai) 12 persen.

Tak ketinggalan ada isu diberlakukannya opsen PKB (Pajak Kendaraan Bermotor) maupun BBNKB (Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor).

Hal itu membuat masyarakat menunda pembelian, terutama untuk kendaraan roda dua. Memberi dampak negatif bagi sektor otomotif.

Akan tetapi, pemerintah lalu memberikan penjelasan terkait beberapa aturan baru di atas. Seperti PPN 12 persen hanya berlaku untuk kendaraan tertentu, semisal moge (motor gede).

Lalu beberapa daerah memberikan relaksasi opsen PKB maupun BBNKB. Ada yang menunda atau bahkan tidak menjalankan sama sekali.

“Sudah ada 25 Provinsi yang menerapkan relaksasi opsen PKB dan BBNKB. Jadi diharapkan tetap menjaga pertumbuhan sektor otomotif,” ungkap Setia Diarta, Direktur Jenderal ILMATE dikutip dari Antara beberapa waktu lalu.

Keputusan di atas pun mulai terasa dampaknya. Masyarakat mau membelanjakan uangnya untuk kendaraan roda dua.

Yamaha Gear Lawas Masih Dijual Meski Ada Varian Hybrid
Photo : KatadataOTO

Sehingga penjualan motor baru di Februari 2025 meraih hasil cukup memuaskan. Bahkan sampai ada kenaikan dibandingkan Januari 2025.

Sekadar informasi, penjualan sepeda motor Honda pada Januari – Februari 2025 dikatakan sudah tembus 850 ribu.

Data Penjualan Motor Baru di 2025

Domestik

Bulan

2024

2025

  • Januari
  • 592.658
  • 560.301
  • Februari
  • 558.685
  • 581.899

Ekspor

Bulan

2024

2025

  • Januari
  • 34.991
  • 40.878
  • Februari
  • 38.375
  • 43.899

Terkini

motor
Dua Motor Listrik Can-Am Resmi Meluncur, Harga Setara Zenix

Dua Motor Listrik Can-Am Resmi Meluncur, Harga Setara Zenix

Can-Am baru saja memasarkan dua motor listrik untuk para konsumen di Indonesia, yakni Origin dan Pulse

komunitas
Ducati Ajak Komunitas Riding dan Jajal Sirkuit Mandalika

Ducati Ajak Komunitas Riding dan Cicipi Sirkuit Mandalika

Ducati Indonesia mengajak 240 anggota komunitas riding dan mencicipi Sirkuit Mandalika untuk pertama kalinya

mobil
Seres E1

Serah Terima Seres E1 Scuto Signature Edition di PEVS 2025

Sejumlah unit Seres E1 diserahkan langsung ke tangan konsumen dengan memanfaatkan momen pameran PEVS 2025

mobil
AI

Tren Penggunaan AI Dalam Mengembangkan Mobil Semakin Ramai

AI (Artificial Intelligence) kian menjadi modal untuk mengembangkan mobil di era modern seperti saat ini

motor
Rencana Cukai pada Motor Baru Bisa Selamatkan Industri Otomotif

Cukai pada Motor Baru Disebut Bisa Selamatkan Industri Otomotif

Penerapan cukai pada motor baru dinilai dapat melindungi keberlangsungan bisnis para produsen di dalam negeri

mobil
Insentif LCGC Sudah Tak Relevan untuk Dorong Penjualan Mobil

Insentif LCGC Sudah Tak Relevan untuk Dorong Penjualan Mobil

Pengamat menilai insentif LCGC tidak lagi relevan diterapkan di kondisi saat ini, perlu ada penurunan PPN

otosport
Alex Marquez Ogah Jumawa Usai Salip Sang Kakak di Papan Klasemen

Alex Marquez Ogah Jumawa Usai Salip Sang Kakak di Papan Klasemen

Alex Marquez tidak mau besar kepala setelah berhasil menyingkirkan sang kakak dari pucuk klasemen sementara

mobil
Seres E1 didiskon Rp 50 Juta di PEVS 2025

Diskon Seres E1 Capai Rp 50 Juta di PEVS 2025

Seres E1 Didiskon Rp 50 juta di PEVS 2025 demi meningkatkan jumlah penjualan yang jumlahnya masih minim