Jalur Pemotor di Pelabuhan Bakauheni Diaktifkan Saat Arus Balik

Polres Lampung Selatan menyediakan jalur pemotor di Pelabuhan Bakauheni saat arus balik Lebaran 2023.

Jalur Pemotor di Pelabuhan Bakauheni Diaktifkan Saat Arus Balik

TRENOTO – Polres Lampung Selatan melakukan berbagai upaya untuk mencegah penumpukan kendaraan selama puncak arus balik Lebaran 2023 yang diprediksi terjadi pada 24-25 April.

AKBP Edwin, Kapolres Lampung Selatan mengatakan belajar dari pengalaman tahun lalu, pihaknya akan mengurai kemacetan dengan mempersiapkan jalur pemotor di Pelabuhan Bakauheni.

“Jalur khusus roda dua bakal diaktifkan hari ini. Dimulai dari dari fly over kemudian diarahkan pihak kepolisian, kita siapkan loket sendiri yang nantinya (mempermudah) penyebrangan,” kata Edwin seperti dikutip dari laman NTMC, Senin (24/2).

Photo : Antara

Ia menambahkan pihaknya sudah membuat kanal untuk kendaraan roda dua. Akan tetapi, hal ini nantinya berjalan seiring situasi di lapangan dengan melakukan pembagian terhadap seluruh dermaga pada saat pelaksanaannya.

Adapun arus balik lebaran di 2023 sesuai prediksi kementerian perhubungan bakal terjadi lonjakan penumpang melihat data manifest penyeberangan Merak menuju Bakauheni.

“Beberapa hari lalu H-3 dan H-4 sebanyak 39 Ribu. Sementara tahun lalu cuma 27 ribu, makanya Polres Lampung Selatan bersama pihak lainnya bakal kompak untuk bisa melayani teman juga saudara kita yang akan melakukan arus balik,” tegasnya.

Baca Juga: Polda Metro Jaya Siap Gratiskan Jalan Tol Saat Arus Balik Lebaran

Di sisi lain PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Bakauheni mencatat jumlah penumpang menuju Pelabuhan Merak, Banten mencapai 47.405 orang pada H+1 Lebaran 2023.

Rudi Sunarko selaku General Manager PT ASDP Bakauheni mengatakan angka di atas terbagi menjadi dua bagian, yakni pejalan kaki dan pengguna kendaraan.

“Untuk pejalan kaki yang melakukan perjalanan menuju Merak sebanyak 4.253 orang. Sementara penumpang di dalam kendaraan 43.152 orang,” ungkapnya.

Tentu jumlah tersebut terus meningkat dari hari ke hari. Sehingga berpotensi terjadinya antrean pemudik pada arus balik Lebaran 2023 di Pelabuhan Bakauheni, Lampung.

Photo : Istimewa

Rudi mengimbau kepada calon penumpang agar membeli tiket Ferizy dari jauh-jauh hari menggunakan aplikasi atau agen resmi seperti di Indomaret, Alfamart atau BRILink. Hal ini dilakukan demi kelancaran masyarakat ingin kembali ke Pulau Jawa.

Selain itu Anda dilarang membeli tiket di calo. Sebab pengguna jasa perlu memastikan seluruh data penumpang tercatat dengan baik sebagai data manifest yang akurat sebagai perlindungan asuransi.


Terkini

mobil
Xpeng P7+

Xpeng P7+ Diperkenalkan, Bakal Hadir di 36 Negara

Sedan ramah lingkungan Xpeng P7+ mendapatkan pembaruan sebagai model global, akan dijual di 36 negara

news
Tilang ETLE

Jumlah Kendaraan yang Terjaring Tilang ETLE di Jakarta Naik Signifikan

Polda Metro Jaya ungkap setidaknya ada 227.6262 pelanggaran yang terjaring tilang ETLE Statis di Jakarta

mobil
Hyundai Stargazer Cartenz

Hyundai Stargazer Cartenz versi Ambulans Meluncur untuk Sumatera

MPV 7-seater Hyundai Stargazer Cartenz disulap jadi ambulans guna memudahkan proses evakuasi di Sumatera

news
Harga BBM

Harga BBM SPBU Swasta di Januari 2026, Shell sampai Vivo Turun

Setelah tahun baru 2026 harga BBM di SPBU swasta, terkhusus RON 92 turun dengan besaran yang bervariasi

news
Insentif otomotif

Menperin Ungkap Telah Minta Insentif untuk Otomotif ke Purbaya

Kementerian Perindustrian ajukan insentif untuk otomotif pada Kementerian Keuangan dengan skema yang matang

news
Harga BBM

Simak Harga BBM Pertamina di Tahun Baru 2026, Pertamax Turun

Di awal tahun, Pertamina melakukan penyesuaian harga BBM terutama untuk Pertamax series di sejumlah wilayah

news
SIM keliling Bandung

SIM Keliling Bandung Buka di Tahun Baru 2026, Hanya Satu Lokasi

Agar memanjakan para pengendara di libur tahun baru, SIM keliling Bandung tetap dihadirkan pihak kepolisian

mobil
Prediksi Mobil Baru

Prediksi Mobil Baru yang Masuk Indonesia di 2026: Bagian 2

Mayoritasnya merupakan mobil baru asal Tiongkok, kemudian telah dibekali teknologi hybrid maupun EREV