Edukasi Konsumen Loyal, Federal Oil Bagi-bagi Motor Gratis

Federal Oil mengadakan program berhadiah berskala nasional Sobek Berhadiah Federal Oil 2021 atau SOBBER

Edukasi Konsumen Loyal, Federal Oil Bagi-bagi Motor Gratis

TRENOTO – Hadir dengan beragam varian pelumas motor di Indonesia, Federal Oil mengadakan program berhadiah berskala nasional, Sobek Berhadiah Federal Oil 2021 atau SOBBER. Program ini diperuntukkan bagi seluruh konsumen setianya.

Dalam program ini, Federal Oil memberikan beragam hadiah menarik, mulai dari sepeda motor Yamaha X-max, Honda Beat, logam mulia dan ribuan hadiah menarik lainnya.

Sangat mudah, konsumen bisa mengikuti program ini hanya dengan lima tahap. Langkah pertama, konsumen cukup membeli produk Federal Oil yang memiliki tanda promo, lalu sobek labelnya dan temukan kode unik, kemudian kirimkan kode unik tersebut melalui SMS ke nomor 99911.

Setelah konsumen mengirimkan kode unik, terdapat SMS balasan untuk mengetahui hadiah apa yang akan didapatkan apabila beruntung.

Dalam periode program yang tengah berjalan tersebut, Federal Oil telah melakukan serah terima hadiah kepada dua orang konsumen yang mendapatkan sepeda motor. Kedua konsumen tersebut berada di wilayah Tasikmalaya dan Jambi.

Tak hanya itu, terdapat juga ratusan ribu pemenang hadiah lain yang telah dikirimkan Federal Oil kepada konsumen setianya.

“Federal Oil berkomitmen untuk selalu dekat dan memberikan solusi kepada konsumen kami. Ini adalah solusi Federal Oil terhadap masyarakat Indonesia yang memasuki fase baru setelah periode pandemi ini. Program Sobek Berhadiah 2021 ini merupakan program yang jauh lebih besar skala-nya dibanding tahun lalu dan telah diikuti ribuan konsumen,” kata Federal Oil Marketing General Manager, Hasril Arsyad.

Melihat kebutuhan konsumen saat ini, pemilihan hadiah juga telah disesuaikan. Hadiah utama sepeda motor menjadi kendaraan penunjang aktivitas, sedangkan logam mulia menjadi pilihan investasi dan kebutuhan mendesak.

Terdapat juga voucher pulsa untuk kebutuhan bekerja atau sekolah dari rumah.

“Program ini juga merupakan wadah edukasi kepada konsumen loyal untuk tetap menjaga dan merawat motor secara rutin dan mengganti produk pelumasnya dengan produk dari Federal Oil. Program ini masih akan berlangsung sampai dengan 31 Desember 2021 dan masih memberikan banyak kesempatan bagi konsumen untuk memenangkan hadiah,” ujar Hasril


Terkini

news
Kemenhub Bakal Kaji Penyesuaian Tarif Ojol, Libatkan Pakar

Kemenhub Bakal Kaji Penyesuaian Tarif Ojol, Libatkan Pakar

Kemenhub tanggapi simpang siur wacana kenaikan dan potongan tarif ojol, sebut masih dalam tahap diskusi

mobil
Mazda CX-3 Essential

Mazda CX-3 Essential Meluncur di Thailand, Indonesia Berikutnya

Mazda CX-3 Essential diprediksi hadir di ajang GIIAS 2025 setelah terlebih dulu diluncurkan di Thailand

news
Car Free Night

Masih Banyak Tantangan, Uji Coba Car Free Night Dibatalkan

Banyaknya tantangan yang harus diatasi membuat uji coba Car Free Night pada Sabtu (05/07) resmi dibatalkan

mobil
Xpeng X9

Xpeng X9 Dirakit Lokal, G6 Masih Menyusul Karena Hal Ini

Pihak Xpeng mengungkapkan alasan pihaknya bakal lebih dulu melakukan perakitan lokal X9 ketimbang G6

otopedia
6 Kesalahan Memilih Tempat Parkir yang Bikin Kantong Jebol

6 Kesalahan Memilih Tempat Parkir yang Bikin Kantong Jebol

KatadataOTO merangkum enam kesalahan memilih tempat parkir yang dapat merugikan pengemudi saat bepergian

motor
Desta kecelakaan saat touring pakai Ducati DesertX

Desta Kecelakaan Saat Touring Pakai Ducati DesertX di NTB

Desta kecelakaan saat memarkirkan Ducati DesertX yang digunakannya buat touring di kawasan Sembalun, NTB

mobil
Diler Xpeng Puri Dibuka, Tawarkan Fasilitas Body and Paint

Diler Xpeng Puri Resmi Dibuka, Tawarkan Fasilitas Body and Paint

Diler Xpeng di Puri, Jakarta Barat siapkan layanan 3S dan perbaikan bodi, ada unit test drive buat konsumen

news
Cek Ganjil Genap Puncak Bogor Pekan Ini, Dimulai 4 Juli 2025

Cek Ganjil Genap Puncak Bogor Pekan Ini, Dimulai 4 Juli 2025

Polres Bogor bakal menerapkan ganjil genap Puncak pada akhir pekan ini untuk melancarkan arus lalu lintas