Aismoli dan AISI Kolaborasi Dorong Pertumbuhan Motor Listrik

Melalui berbagai upaya Aismoli dan AISI berkolaborasi untuk mendorong penjualan dan edukasi motor listrik

Aismoli dan AISI Kolaborasi Dorong Pertumbuhan Motor Listrik

KatadataOTO – Aismoli (Asosiasi Industri Sepeda Motor Listrik Indonesia) dan AISI (Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia) terus melakukan kerja sama untuk mendorong adopsi penggunaan motor listrik di Tanah Air.

Saat ini angkanya memang masih terbilang lebih kecil dibandingkan motor bermesin bensin dengan total unit tersalurkan ke masyarakat adalah 60.708 unit. Jika dihitung, hanya sekitar 1,5 persen dari keseluruhan penjualan motor di Indonesia yaitu 4.872.496 unit.

Menyikapi hal itu, Aismoli dan AISI berkolaborasi mendorong adopsi motor listrik di Indonesia supaya bisa lebih banyak digunakan masyarakat.

Kerja sama kedua belah pihak dilakukan lewat pameran otomotif. Seperti yang baru-baru ini digelar yaitu IMOS 2024 (Indonesia Motorcycle Show) di ICE BSD, Tangerang Selatan, 30 Oktober-3 November.

Penjualan motor Honda di Jakarta Fair
Photo : Wahana Honda

Ajang itu dihadiri beberapa anggota Aismoli dan AISI. Selama perhelatan berlangsung, AISI juga membuka booth yang bertempat di area pintu masuk Hall 10 ICE BSD, Tangerang Selatan.

“Itu salah satu bentuk kolaborasi kita. Karena anggota AISI juga ada yang sudah punya (model) motor listrik kan,” ucap Budi Setiyadi, Ketua Umum Aismoli kepada KatadataOTO, Selasa (5/11).

Lebih lanjut, Budi mengatakan bahwa kerja sama itu diharapkan terus berlanjut ke berbagai wujud. Tidak sekadar mendorong penjualan motor tetapi juga edukasi terkait motor listrik ke masyarakat tanah air.

“Nanti dalam waktu dekat juga kita ada pameran lagi,” ucap Budi singkat.

Di tengah melemahnya daya beli masyarakat, asosiasi percaya bahwa industri sepeda motor masih akan bertumbuh dan berkontribusi positif bagi perkembangan ekonomi karena merupakan sarana mobilitas produktif yang sudah jadi bagian gaya hidup seseorang.

Hal senada juga disampaikan oleh Johannes Loman, Ketua Umum AISI di sela pembukaan acara IMOS 2024.

Kerja sama Aismoli dan AISI melalui pameran diharapkan bisa bantu mendongkrak angka penjualan sepeda motor domestik dan membuat masyarakat semakin familiar dengan motor listrik.

Diskon Yamaha Aerox dan Lexi LX di IMOS 2024 Rp 1,5 Jutaan

Photo : KatadataOTO

“Kami optimistis berbagai model baru akan menarik perhatian pengunjung sekaligus mendukung pertumbuhan industri otomotif di masa mendatang,” tegas Johannes.

Tidak hanya Aismoli, saat ini anggota AISI seperti Honda mulai gencar memperkenalkan model motor listrik teranyar ke konsumen, seperti Honda EM1 e:.

Kemudian dua model baru yaitu Honda Icon e: dan Cuv e:. Nantinya lini kendaraan ramah lingkungan dari PT AHM (Astra Honda Motor) itu nanti dirakit secara lokal, sehingga banderolnya diharapkan semakin kompetitif.


Terkini

mobil
Peluang Mobil Listrik Pindad Morino EV Main di Pasar Global

Peluang Pindad Morino EV Jadi Mobil Listrik Nasional RI

Meskipun masih berupa purwarupa, DPR RI melihat peluang Pindad Morino EV dijadikan mobil listrik nasional

otosport
Marquez

Marquez Bersaudara Siap Amankan Poin di MotoGP Catalunya 2024

Marquez bersaudara tengah bersiap untuk mengamankan pundi poin di sisa musim yakni MotoGP Catalunya 2024

otosport
Dorna Resmi Tunjuk Catalunya Sebagai Seri Terakhir MotoGP 2024

Dorna Resmi Tunjuk Catalunya Sebagai Seri Terakhir MotoGP 2024

Dorna Sport telah menunjuk Sirkuit Catalunya, Spanyol untuk menjadi tuan rumah seri terakhir MotoGP 2024

motor
New Honda Scoopy

Harga New Honda Scoopy Tak Naik, Ini Alasannya

AHM menawarkan harga new Honda Scoopy mulai Rp 22,5 jutaan sampai paling mahal dibanderol Rp 23,5 jutaan

motor
Simak Penampakan Honda PCX Model 2025 yang Melantai di EICMA

Intip Penampakan Honda PCX Model 2025 yang Melantai di EICMA

Honda PCX model 2025 melantai dalam pameran EICMA di Milan, Italia dengan membawa sejumlah penyegaran

mobil
Harga Mobil Listrik November 2024

Daftar Harga Mobil Listrik November 2024, Mulai Rp 100 Jutaan

Masih ada sejumlah pilihan menarik menjelang akhir tahun, berikut daftar harga mobil listrik November 2024

mobil
BYD Beri Sinyal Bakal Luncurkan Denza D9 di GJAW 2024

BYD Denza D9 Masuk Negeri Tetangga, di RI Pas GJAW 2024

BYD mulai memberi sinyal-sinyal bakal memasarkan Denza D9 buat konsumen di Tanah Air dalam gelaran GJAW 2024

news
Harapan Aismoli soal Kelanjutan Skema Subsidi Motor Listrik

Harapan Aismoli soal Kelanjutan Skema Subsidi Motor Listrik

Diisukan berlanjut di era Presiden RI Prabowo Subianto, ini harapan Aismoli soal subsidi motor listrik