Hot Wheels Legends Tour 2023 Kembali Digelar, Catat Jadwalnya

Hot Wheels Legends Tour 2023 bakal menyapa para penggemar otomotif di Tanah Air pada 17-20 Agustus 2023

Hot Wheels Legends Tour 2023 Kembali Digelar, Catat Jadwalnya

TRENOTO – Salah satu ajang modifikasi Internasional bakal menyapa Indonesia. Pameran Hot Wheels Legends Tour rencananya akan digelar di Mall Kota Kasablanka pada 17-20 Agustus 2023.

Hal tersebut guna menunjukan dukungan terhadap kemajuan industri otomotif di Tanah Air, khususnya di bidang modifikasi mobil.

Hot Wheels Legends Tour 2023 menjadi wadah para peserta untuk mengimplementasikan desain mobil mereka dalam bentuk diecast berskala 1:64.

Hot Wheels Legends Tour 2023 Sapa Indonesia, Catat Jadwalnya
Photo : Istimewa

Tidak hanya itu kendaraan terpilih akan diproduksi dan dijual di seluruh dunia. Terlebih acara itu rencananya dihadiri Brendon Vetuskey, Global Hot Wheels Product Designer.

Brendon sendiri dikenal dengan pengalaman sama keahliannya yang luar biasa, langsung ke Indonesia untuk melakukan penilaian kepada para finalis.

Ia turut didampingi oleh sejumlah juri lokal. Sebut saja seperti Galih Laksono, GSpeed Indonesia juga Sema Botb (Battle Of The Builder).

kemudian Didiet dari Bandietoz Garage Kustom serta Feldani Effendy, Diecast Magazine Chief-Editor dan Founder.

"Saya sangat antusias untuk datang ke Hot Wheels Legends Tour 2023 serta melihat potensi dari para car builder juga car enthusiast di Indonesia,” kata Brendon.

Baca Juga : Pertamax Green 95 Diklaim Aman Buat Semua Kendaraan

Dia mengatakan kalau modifikator Tanah Air memiliki kreativitas yang unik serta berbeda dari negara lain. Sehingga jadi kesempatan besar bagi seluruh peserta untuk kembali berkompetisi dan meninggalkan jejak di skala regional maupun global.

Di sisi lain kompetisi ini merupakan cara guna menjaga hubungan Hot Wheels dengan para penggemar lama maupun baru, mendukung custom culture dan memperkuat komitmen mereka terhadap lifestyle khususnya budaya otomotif.


Terkini

mobil
Kenaikan Suku Bunga BI

Daihatsu Belum Rasakan Dampak Kenaikan Suku Bunga BI

Daihatsu mengungkapkan bahwa dampak kenaikan suku bunga BI masih belum bisa dirasakan dalam waktu dekat

mobil
Chery boyong 3 PHEV

Chery Boyong 3 PHEV Baru di Beijing Auto Show

Jaecoo J7 jadi salah satu model yang akan hadir di Tanah Air, Chery boyong 3 PHEV baru di Beijing Auto Show

otopedia
Tips beli mobil pertama

Tips Beli Mobil Pertama dari Daihatsu dan Seva, Tak Perlu 3 Baris

Daihatsu dan Seva berikan tips beli mobil pertama yang menekankan bahwa kendaraan tak harus tiga baris

mobil
Penjualan Toyota Global

Penjualan Toyota Global Tahun Fiskal 2023 Cetak Rekor Baru

Penjualan Toyota global tahun fiskal 2023 berhasil menyentuh angka 11 juga unit dan menjadi rekor baru

motor
Varian Honda Stylo 160 yang Paling Laku di Jakarta, Ini Harganya

Varian Honda Stylo 160 yang Paling Laku di Jakarta, Ini Harganya

Menurut PT Wahana Makmur Sejati, Honda Stylo 160 berwarna Royal Green paling dicari konsumen di Jakarta

otosport
Klasemen MotoGP 2024: Francesco Bagnaia Tempel Jorge Martin

Klasemen MotoGP 2024: Francesco Bagnaia Tempel Jorge Martin

Francesco Bagnaia berhasil memperbaiki posisinya di klasemen MotoGP 2024 usai meraih kemenangan di Spanyol

news
Jadwal dan Lokasi SIM keliling Bandung hari ini

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 29 April 2024

Fasilitas SIM keliling Bandung kembali beroperasi seperti biasa awal pekan ini, berikut jadwal dan lokasinya

news
Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Jakarta Akhir April 2024

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Jakarta Akhir April 2024

Terdapat lima lokasi SIM Keliling Jakarta yang beroperasi hari ini buat melayani kebutuhah warga Ibu Kota