Toyota Recall Avanza, Veloz, Vios, Sienta dan Yaris Cross

Toyota Recall Avanza, Veloz, Vios, Sienta dan Yaris Cross karena kesalahan yang berpotensi sebabkan kecelakaan

Toyota Recall Avanza, Veloz, Vios, Sienta dan Yaris Cross
  • Oleh Adi Hidayat

  • Selasa, 13 Februari 2024 | 17:08 WIB

KatadataOTO – Toyota recall Avanza, Veloz, Vios, Sienta dan Yaris Cross karena adanya potensi kerusakan di beberapa tahun produksi. Langkah ini dilakukan guna memastikan performa mobil bisa bekerja secara optimal dalam segela kondisi.

Untuk Toyota Sienta tahun produksi Juni 2016 hingga April 2020 pabrikan akan melakukan pemeriksaan pada Front Garnish Pillar Clip di depan pilar A. Langkah ini diambil karena adanya potensi kebocoran air dan mengalir dari pilar depan ke dalam kotak sambungan listrik di ruang kaki pengemudi.

Bila itu terjadi maka konektor pada kotak sambungan listrik berpotensi mengalami korsleting dan menyebabkan pengoperasian beberapa fitur seperti kunci pintu, sistem navigasi terganggu. Bahkan pintu geser elektrik bisa terbuka tiba-tiba saat berkendara dalam kecepatan berapapun sehingga meningkatkan risiko kecelakaan.

Sementara Toyota Avanza dan Veloz tahun produksi November 2022 akan dilakukan perbaikan Front Door Side Impact Beam. Fitur keselamatan tersebut diketahui kurang sempurna pemasangannya sehingga berisiko tidak dapat memberikan perlindungan secara optimal.

Toyota recall Avanza
Photo : Toyota

Dalam proses perbaikannya Toyota siap menambah bracket penguat dan titik las pada komponen tersebut. Untuk pengerjaannya akan membutuhkan waktu sekitar tiga hingga empat jam.

Selain itu ada juga kemungkinan masalah pada Front Absorber Nut di Toyota Veloz Oktober 2021 – Agutus 2023, Avanza November 2021 – September 2023, Vios Juni 2022 – Agustus 2023 dan Yaris Cross Meri – September 2023.

Dalam keterangan resmi disampaikan bahwa instruksi pengencangan yang tidak tepat dapat membuat mur jadi kendur lalu menimbulkan suara tidak normal bahkan terlepas. Akibatnya kestabilan kendaraan bisa hilang ketika melaju di jalan.


Terkini

news
SIM Keliling Jakarta

Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 4 Juli Jelang Akhir Pekan

Mendekati akhir pekan, SIM keliling Jakarta masih beroperasi sebagai fasilitas alternatif perpanjangan SIM

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 4 Juli 2025, Ketat Sambut Libur Akhir Pekan

Ganjil genap Jakarta 4 Juli 2025 kembali diterapkan guna menghindari terjadinya kemacetan khususnya di jam sibuk

news
SIM Keliling Bandung Beroperasi Jelang Akhir Pekan, Cek Lokasinya

SIM Keliling Bandung Beroperasi Jelang Akhir Pekan, Cek Lokasinya

Salah satu lokasi SIM keliling Bandung yang tersedia jelang akhir pekan ada di Dago Plaza, JL. IR. Juanda

otosport
Aprilia Diisukan Dekati Bastianini Buat Gantikan Jorge Martin

Aprilia Diisukan Dekati Bastianini Buat Gantikan Jorge Martin

Aprilia tengah menyiapkan rencana cadangan dengan mendekati Bastianini buat mengantisipasi kepergian Martin

mobil
MG 4 EV

MG 4 EV Resmi Diperkenalkan, Tampilannya Lebih Ramah

Desain baru MG 4 EV resmi diperkenalkan di Cina dengan tampilan yang lebih ramah dibanding sebelumnya

mobil
BYD Makin Gencar di Asia Tenggara, Produsen Jepang Wajib Waspada

BYD Makin Gencar di Asia Tenggara, Produsen Jepang Wajib Waspada

Pengamat sorot sejumlah hal yang harus dilakukan produsen Jepang bertahan di tengah gempuran mobil BYD

mobil
Harga Honda HR-V Hybrid Turun, Jaecoo Santai Andalkan Nama Chery

Jaecoo Masih Pede Saingi Honda Dalam Perang Harga Murah

Menurut Jaecoo dengan bergabung bersama Chery mereka tidak gentar buat bersaing dengan pabrikan Jepang

mobil
Penjualan BYD Global

Penjualan BYD Group Juni 2025 Lampaui Wholesales Indonesia

Penjualan BYD Group di Juni 2025 berhasil lampaui wholesales mobil Indonesia periode Januari sampai Mei 2025