Toyota Hilux Double Cabin 4x4 Meluncur, Harga Mulai Rp442 juta

New Toyota Hilux Double Cabin 4x4 resmi meluncur hari ini dan jual dengan harga mulai dari Rp442 juta

Toyota Hilux Double Cabin 4x4 Meluncur, Harga Mulai Rp442 juta

KatadataOTO – New Toyota Hilux Double Cabin 4x4 resmi meluncur sebagai bentuk keseriusan pabrikan menggarap segmen komersial di Tanah Air. Mobil tersebut diharapkan bisa memenuhi kebutuhan pasar yang terus tumbuh.

Terlebih permintaan Hilux Double Cabin di 2023 mengalami lonjakan dibanding tahun sebelumnya. Hal tersebut disampaikan Henry Tanoto, Vice President Director PT. Toyota-Astra Motor (TAM) dalam siaran persnya.

“Retail sales Toyota Hilux Double Cabin pada 2023 mencapai 16.976 unit atau naik dari penjualan tahun 2022 sebanyak 10.707 unit. Hasil ini memberi kami inspirasi melakukan penyegaran sebagai solusi mobilitas pelanggan” ungkapnya.

Dari sisi tampilan Toyota Hilux Double Cabin 2.4 4x4 mengalami sedikit pengembangan khususnya pada sisi depan. Mobil tersebut telah menggunkan Black Upper Grille bergaya trapezoidal dengan dynamic honeycomb mesh guna membuatnya terlihat kokoh.

Toyota Hilux Double Cabin 4x4
Photo : Toyota

Toyota menawarkan empat warna untuk dipilih pelanggan. Mereka adalah Attitude Black Metallic, Dark Gray Mica Metallic, Silver Metallic dan Super White II.

Masuk ke dalam kabin, mobil sudah mendapatkan tambahan defogger di kaca belakang. Toyota juga memberikan sistem audio agar memberi kenyamanan ke penggunanya.

Khusus tipe V, mobil sudah dipasangkan AVX 7 inci yang memiliki fitur mirroring. Varian itu memperoleh tambahan Clearance Sensor di depan dan belakang untuk memudahkan manuver parkir.

Jantung pacu mobil masih menggunakan mesin diesel 2GD-FTV berkapasitas 2.400 cc yang sanggup memuntahkan tenaga 144 hp dan torsi 400 Nm. Tenaga tersebut kemudian disalurkan pada empat roda melalui transmisi otomatis 6-speed atau manual 5-speed.

Toyota Hilux Double Cabin 4x4
Photo : Toyota

Walau memanfaatkan mesin lama tetapi Toyota telah menyesuaikan sistem suspensinya agar lebih memudahkan pengendalian khususnya di medan off-road. Dengan ini diharapkan pengendara bisa lebih percaya diri ketija bekerja.

“Penyegaran yang dilakukan, diharapkan dapat meningkatkan daya tarik kendaraan ini di mata pelanggan fleet dan private. terang Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director TAM.

Daftar Harga Toyota Hilux D-Cab 2.4 4x4

  • E M/T Rp442.2 juta
  • G M/T Rp475.6 juta
  • V A/T 526.55 juta

Terkini

mobil
Chery Omoda 7

Chery Omoda 7 Debut Global, Pakai Teknologi PHEV

Versi hybrid dari Omoda 5, Chery Omoda 7 meluncur di Beijing Auto Show 2024 tawarkan beberapa keunggulan

mobil
Persiapan PEVS 2024

Intip Persiapan PEVS 2024, Neta V-II Dipastikan Muncul

Persiapan PEVS 2024 memasuki hari terakhir, beragam model menarik dipastikan akan muncul termasuk Neta V-II

mobil
Prediksi Mobil BYD

Prediksi Mobil BYD yang Masuk Indonesia di 2024 Listrik Semua

Hanya fokus memasarkan kendaraan listrik murni, ini prediksi mobil BYD yang masuk Indonesia tahun ini

otosport
Kata Marc Marquez Usai Sabet Podium Perdana Bersama Ducati

Kata Marc Marquez Usai Sabet Podium Perdana Bersama Ducati

Marc Marquez akhirnya berhasil meraih podium perdananya bersama Ducati dalam balapan MotoGP Spanyol 2024

mobil
Kenaikan Suku Bunga BI

Daihatsu Belum Rasakan Dampak Kenaikan Suku Bunga BI

Daihatsu mengungkapkan bahwa dampak kenaikan suku bunga BI masih belum bisa dirasakan dalam waktu dekat

mobil
Chery boyong 3 PHEV

Chery Boyong 3 PHEV Baru di Beijing Auto Show

Jaecoo J7 jadi salah satu model yang akan hadir di Tanah Air, Chery boyong 3 PHEV baru di Beijing Auto Show

otopedia
Tips beli mobil pertama

Tips Beli Mobil Pertama dari Daihatsu dan Seva, Tak Perlu 3 Baris

Daihatsu dan Seva berikan tips beli mobil pertama yang menekankan bahwa kendaraan tak harus tiga baris

mobil
Penjualan Toyota Global

Penjualan Toyota Global Tahun Fiskal 2023 Cetak Rekor Baru

Penjualan Toyota global tahun fiskal 2023 berhasil menyentuh angka 11 juga unit dan menjadi rekor baru