Neta akan Bawa SUV Baru Rakitan Lokal di PEVS 2024

Neta akan bawa SUV baru rakitan lokal di ajang PEVS 2024 untuk menarik lebih banyak konsumen Tanah Air

Neta akan Bawa SUV Baru Rakitan Lokal di PEVS 2024

KatadataOTO – Neta akan bawa SUV baru rakitan lokal di PEVS (Periklindo Electric Vehicle Show) 2024. Hal ini disampaikan Eldi Chandra, After Sales Service Operations Manager PT Neta Auto Indonesia.

Sayangnya ia tidak menyebutkan secara detail nama mobil tersebut. Meski demikian Eldi yakin model yang dibawa dapat menarik banyak pengunjung.

“Pada kesempatan PEVS 2024 kami akan hadirkan CKD model untuk SUV. Dengan menampilkan unit ini diharapkan bisa menarik masyarakat hadir ke acara,” tegas pada konfrensi pers Senin (22/04).

Meski tidak menyebutkan secara detail tetapi kemungkinan mobil itu adalah Neta V. Model tersebut memang selama ini masih diimpor utuh dari China sehingga harganya terbilang cukup tinggi.

Harga Neta V Turun Rp 62 Juta
Photo : Neta

Neta V merupakan mobil SUV berukuran kompak yang menggunakan baterai lithium ion berkapasitas 40,7 kWh sebagai penyimpan daya. Dalam kondisi penuh mobil bisa berjalan sejauh 401 km.

Menariknya lagi ada opsi AC Home Charge (normal) dan DC Fast Charge yang dapat mengisi daya dari 30 sampai 80 persen dalam waktu 30 menit.

Performanya pun tidak bisa dipandang sebelah mata karena motor listrik yang disematkan sanggup melepas tenaga sebesar 94 hp dan torsi 150 Nm.

Tampilan interior terbilang cukup modern karena telah menyematkan control screen besar berukuran 14,6 inci. Layar tersebut bisa dipakai buat mengatur fitur AC sampai One Pedal System.

Sebelumnya diberitakan bahwa Neta akan meluncurkan sedikitnya dua model baru yang diproduksi secara lokal di Indonesia. Kehadiran produk lokal diyakini bisa memperbaiki penjualan pabrikan asal China itu di Tanah Air.

Mobil Listrik Neta V Jadi Armada Taksi di Bandara Halim
Photo : Neta Auto Indonesia
Untuk mencapai cita-cita tersebut maka Neta Auto Indonesia telah menjalin kerja sama dengan PT Handal Indonesia Motor. Berkat fasilitas itu mereka mengklaim mampu memproduksi hingga 27.000 per tahun.

Tak hanya itu, mereka juga siap mengejar TKDN sebesar 40 persen agar memenuhi syarat menerima insentif dari pemerintah. Sehingga mereka bisa menawarkan mobil listrik dengan harga lebih kompetitif dibanding sekarang.


Terkini

mobil
Ford

Diler Baru Ford PIK 2 Dibuka, Jangkau Lebih Banyak Konsumen

Ford PIK 2 resmi dibuka, perluas jaringan outlet guna memudahkan pelanggan untuk pembelian mobil dan servis

mobil
iCar V23

Chery Bicara Nasib J6 setelah iCar V23 Debut di RI Tahun Ini

Pihak Chery meyakini kehadiran iCar V23 tidak akan menggantikan keberadaan J6 di RI, isi segmen yang berbeda

mobil
Lepas L8

Uji Coba Kemampuan Performa Lepas L8 Bermasalah

Lepas L8 mengalami masalah ketika dilakukan uji coba dengan awak media di Pusdiklantas Serpong, Tangerang

news
Ganjil Genap Puncak Bogor

Jadwal dan Lokasi Ganjil Genap Puncak Bogor Terakhir di Januari

Agar tidak terjadi kemacetan panjang, kepolisian bakal menerapkan ganjil genap puncak Bogor di akhir pekan

mobil
Baterai Mobil Listrik

Eropa Tertinggal 20 Tahun dari Cina Soal Pengembangan Baterai EV

Kesenjangan yang ada membuat para produsen baterai asal Cina menggempur pasar Eropa dalam beberapa waktu

mobil
Suzuki eVitara

Suzuki eVitara Bakal Diluncurkan di IIMS 2026 Masih CBU India

Suzuki eVitara dikabarkan bakal meluncur di Indonesia International Motor Show 2026 dengan status impor CBU

komunitas
Komunitas Jaecoo J5 Evo

Jaecoo Indonesia Resmi Dukung Komunitas J5 Evo

Jaecoo Indonesia resmikan komunitas J5 Evo yang akan jadi wadah para pemilik kendaraan listrik terbaru mereka

mobil
Xpeng P7

Spesifikasi Xpeng P7, Sedan Listrik yang Bakal Debut di IIMS 2026

Xpeng P7 jadi opsi baru sedan bertenaga listrik untuk konsumen Indonesia, berikut rangkuman spesifikasinya