Kena Covid-19, Koleksi Kendaraan Thariq Halilintar Jadi Sorotan

Koleksi kendaraan Thariq Halilintar menjadi sorotan setelah untuk ketiga kalinya Ia terkena Covid-19

Kena Covid-19, Koleksi Kendaraan Thariq Halilintar Jadi Sorotan

TRENOTO – Thariq Halilintar menjadi sorotan setelah diketahui bahwa dirinya terkana Covid-19 setelah berlibur ke Turki. Informasi tersebut Ia sampaikan di salah satu story QnA di Instagram miliknya beberapa waktu lalu.

Kehadiran Covid-19 varian Omicron memang menjadi perhatian masyarakat dunia saat ini. Meski gejala yang ditimbulkan secara umum tidak separah Delta, penyebaran Omicron jauh lebih cepat sehingga berpotensi menimbulkan gelombang ketiga.

Terpaparnya salah satu keluarga Gen Halilintar tersebut terhadap Covid-19 pun menarik perhatian masyarakat terhadap kendaraan-kendaraan pribadinya. Terlebih di akun Instagramnya, Ia kerap memamerkan kendaraan-kendaraan menarik miliknya.

Berdasarkan pantauan kami (TrenOto), Thariq cukup gemar memamerkan mobil-mobil mewah meski sesekali Ia juga tampil menggunakan sepeda motor. Namun mobil menjadi koleksi kendaraan Thariq Halilintar yang paling sering ditampilkan.

Daftar Koleksi Kendaraan Thariq Halilintar

Ford Mustang Shelby GT500

Mobil pertama yang Ia tampilkan adalah Ford Mustang Shelby GT500. Mobil warna merah bergaris putih ini merupakan salah satu muscle car Amerika dan cukup digandrungi oleh para pecinta mobil bertenaga bear.

Mobil ini dilengkapi oleh mesin V8 Supercharged berkapasitas 5.200 cc yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 760 hp pada putaran 7.300 rpm serta torsi puncaknya 847 Nm pada putaran 5.000 rpm.

Mercedes-Benz Sprinter

Photo : @thariqhalilintar

Koleksi menarik lainnya adalah Mercedes-Benz Sprinter. Mobil ini terbialng jarang dimiliki oleh perorangan karena umumnya digunakan oleh perusahaan sebagai salah satu armadanya.

Kendaraan dengan kepasitas hingga 14 orang itu dilengkapi mesin disel berkapasitas 2.143 cc. Mesin tersebut mampu menghasilkkan tenaga sebesar 150 hp dan torsi 330 Nm kemudian disalurkan pada transmisi otomatis 6 percepatan.

Toyota Alphard

Boleh dikatakan bahwa Toyota Alphard merupakan mobil wajib orang kaya di Indonesia. Thariq pun dikabarkan memiliki 1 unit MPV Premium buatan Toyota tersebut meski Ia tidak menampilkannya di Instagram.

Berdasarkan situs resmi, Toyota Alphard saat ini dijual dalam beberapa varian yang bisa dipilih pelanggan. Untuk varian terendah adalah 2.5 G A/T seharga Rp 1.288 miliar sementara tipe tertinggi adalah 3.5 Q A/T dan dibanderol Rp1.561 miliar.

Harley Davidson

Photo : @thariqhalilintar

Thariq juga pernah memamerkan sebuah sepeda motor Harley Davidson di Instagramnya. Sayang Ia tidak menyebut secara detail terkait sepeda motor tersebut.


Terkini

mobil
Geely Geome Xingyuan

Kenalan dengan Geely Geome Xingyuan, Penantang Wuling BinguoEV

Geome Xingyuan, mobil listrik yang bakal menjadi penantang Wuling BinguoEV di pasar otomotif Indonesia

mobil
Langkah Pemerintah Depak LG dari Proyek Baterai EV Dinilai Tepat

Langkah Pemerintah Depak LG dari Proyek Baterai EV Dinilai Tepat

Keputusan pemerintah mendepak LG dari proyek baterai EV dan menggantikannya dengan Huayou dinilai sudah tepat

otosport
Link Live Streaming MotoGP Spanyol 2025: Bagnaia Tebar Ancaman

Link Live Streaming MotoGP Spanyol 2025: Bagnaia Tebar Ancaman

Francesco Bagnaia menebar ancaman ke Marc Marquez jelang balapan MotoGP Spanyol 2025 di Sirkuit Jerez

news
26 Kendaraan disita KPK

26 Kendaraan Disita KPK Terkait Dugaan Korupsi Bank BJB

Sedikitnya 26 kendaraan disita KPK terkait dugaan korupsi bank BJB, termasuk Royal Enfield milik Ridwan Kamil

mobil
Deretan Sub Merek Chery, Mulai Rambah Double Cabin

Deretan Sub Merek Chery, Mulai Rambah Double Cabin

Chery Group saat ini punya belasan sub merek untuk menyasar berbagai konsumen, mulai bawa double cabin

mobil
Toyota Hilux Rangga Punya Lawan Baru, Pikap Listrik Buatan AS

Toyota Hilux Rangga Punya Lawan Baru, Pikap Listrik Buatan AS

Pikap listrik baru dari startup Amerika Serikat, Slate Auto punya konsep serupa dengan Toyota Hilux Rangga

mobil
Volkswagen ID Buzz

Volkswagen Pilih Malaysia Buat Basis Produksi Ketimbang Indonesia

Volkswagen pilih Malaysia buat menjadi basis produksi kendaraan di Asia Tenggara ketimbang Indonesia

motor
Jangan Salah, Simak Perawatan Rutin Motor Setelah Libur Lebaran

Jangan Salah, Simak Perawatan Rutin Motor Setelah Libur Lebaran

Melakukan perawatan rutin motor setelah digunakan berjalan jauh pada libur lebaran merupakan sebuah kewajiban