Isuzu Serahkan 67 Unit D-Max ke Konsumen di GJAW 2023

Turut hadir meramaikan pameran otomotif GJAW 2023, Isuzu serahkan 67 unit D-Max secara simbolis ke konsumen

Isuzu Serahkan 67 Unit D-Max ke Konsumen di GJAW 2023

TRENOTO – PT IAMI (Isuzu Astra Motor Indonesia) hadir meramaikan pameran GJAW 2023 yang resmi dibuka hari ini, Jumat (10/03). Pada kesempatan tersebut Isuzu serahkan 67 unit D-Max Double Cabin kepada PT Petroflexx Prima Daya.

Handover ceremony ini diwakilkan oleh Nuriman Adil, Komisaris PT Petroflexx Prima Daya. Penyerahan simbolis ini menjadi salah satu bentuk apresiasi Isuzu kepada rekanan dalam perjalanan Isuzu Partner.

Di booth, Isuzu membawa beberapa unit kendaraannya untuk dipamerkan yakni Traga, all new D-Max DC Double Cabin serta all new D-Max Single Cabin.

Ernando Demily, President Director PT IAMI berharap ajang ini bisa membantu meningkatkan performa Isuzu di tahun baru.

Photo : IAMI

Saat ini industri komoditas seperti batu bara dan CPO (crude palm oil) tengah mengalami tren positif. Ditambah lagi pestanya sektor logistik sebagai dampak disrupsi e-commerce, mencatatkan nilai transaksi hingga US$5 juta dan diprediksi terus meningkat di 2025.

“Hal-hal tersebut menjadi faktor bertumbuhnya penjualan kendaraan niaga. IAMI selaku manufaktur kendaraan Isuzu terus berusaha menangkap peluang di tengah tantangan,” ucap Ernando di JCC Senayan, Jumat.

Baca juga: Penjualan Isuzu di JAW 2022 Capai Ratusan Unit

Untuk meningkatkan peluang pihaknya berkolaborasi dengan ekosistem lain, mulai dari supplier karoseri, leasing hingga diler.

Hingga saat ini Isuzu berhasil mencapai performa fantastis dan mencatat angka penjualan retail tertinggi sepanjang sejarah Isuzu di 2022 yakni 33.715 unit dan produksi 44.694 unit.

Isuzu berkomitmen kembangkan sektor kendaraan niaga

Ernando memaparkan bahwa di 2008 Isuzu telah memutuskan untuk mengalihkan fokus dari kendaraan penumpang ke niaga. Banyak tantangan yang dihadapi namun pihaknya terus berusaha memenuhi kebutuhan konsumen.

Khususnya pasca pandemi IAMI menerapkan prinsip cautious and optimistic, mengingat adanya prediksi resesi yang bakal terjadi tahun ini.

Photo : IAMI

Isuzu juga telah berhasil melakukan transisi dari standar emisi Euro 2 ke Euro 4 untuk kendaraan produksinya. Adopsi teknologi dari Jepang juga diterapkan pada Isuzu Giga, Traga hingga Elf.

“Pengalaman dalam menggunakan teknologi mesin common rail dan pengalaman aftersales Isuzu selama lebih dari 10 tahun membuat kami dapat melakukan transisi dengan mulus,” tegasnya.


Terkini

mobil
Prediksi Mobil Baru

Prediksi Mobil Baru yang Masuk Indonesia di 2026: Bagian 2

Mayoritasnya merupakan mobil baru asal Tiongkok, kemudian telah dibekali teknologi hybrid maupun EREV

modifikasi
Motor Matic

Tren Modifikasi Motor Matic yang Semakin Populer di 2026

Modifikasi motor matic yang bakal digandrungi pada tahun depan diperkirakan akan lebih terjangkau masyarakat

otosport
Jorge Martin

Harapan Besar Aprilia Terhadap Jorge Martin di MotoGP 2026

Massimo Rivola ingin Jorge Martin percaya dengan kemampuan diri sendiri agar kembali kompetitif di MotoGP 2026

mobil
Mobil Listrik

Perang Harga Mobil Listrik Cina Bikin Situasi di 2026 Kian Berat

Strategi membanting harga mobil listrik di Cina diprediksi masih akan berlangsung beberapa tahun mendatang

mobil
BYD

BYD Mulai Tes SUV 7-Seater Baru, Atto 3 Naik Kelas

SUV baru BYD diyakini berkonfigurasi 7-seater, mengisi kelas di atas Atto 3 yang sudah dijual saat ini

mobil
Wholesales Model Mobil Baru 2025

Rapor Wholesales Model Mobil Baru di RI 2025, BYD Atto 1 Terlaris

BYD Atto 1 baru debut jelang akhir 2025 namun catatkan wholesales mobil baru tertinggi yakni 17 ribu unit

news
Malam tahun baru

Ada Perayaan Tahun Baru 2026, Jakarta Steril dari Mobil Pribadi

Pemprov DKI Jakarta akan menempatkan beberapa panggung dalam menyambut perayaan malam tahun baru 2026

motor
Motor listrik

Kata Aismoli Soal Pasar Motor Listrik yang Lesu pada 2025

Aismoli menuturkan kalau pasar motor listrik tetap menunjukan pertumbuhan secara bertahap dan moderat