Ini Perkiraan Puncak Arus Mudik dan Balik Lebaran 2022

Ini perkiraan puncak arus mudik dan balik lebaran 2022, sebaiknya dihindari bila tidak ingin terkena kepadatan

Ini Perkiraan Puncak Arus Mudik dan Balik Lebaran 2022

TRENOTO – Bila berencana untuk mudik menggunakan mobil pribadi, maka sebaiknya lakukan perencanaan matang terkait perjalanan. Tidak ada salahnya menghindari puncak arus mudik dan balik guna menghindari kepadatan lalu lintas.

Polres Metro Bekasi menyampaikan bahwa puncak arus mudik akan terjadi pada 30 April 2022 atau H-2 Lebaran. Diprediksi pada tanggal tersebut akan ada kenaikan jumlah kendaraan sebesar 10.8 persen dibandingkan kondisi normal.

Pada tanggal tersebut, 27 persen kendaraan akan menuju ke arah barat (Banten) sementara 20.5 persen mengarah ke Selatan (Bogor, Sukabumi). Sedangkan 52.5 persen kendaraan mengarah ke timur (Jawa Barat, Jawa Tengah).

Photo : BPJT

Sementara itu puncak hari balik kemungkinan akan terjadi pada 8 Mei 2022 atau H+5 Lebaran. Pada tanggal tersebut akan ada kenaikan jumlah kendaraan sebesar 12.9 persen bila dibandingkan kondisi lalu lintas normal.

Distribusi lalu lintas balik dari arah barat (Banten) adalah sebesar 28.2 persen sementara dari arah selatan mencapai 20.6 persen (Bogor, Sukabumi). Jumlah pemudik yang kembali dari arah timur (Jawa Barat, Jawa Tengah) mencapai 51.3 persen.

Guna mengantisipasi kepadatan, pihak Kepolisian pun telah menyiapkan sejumlah skenario rekayasa lalu lintas. Salah satunya adalah dengan menerapkan one way dan ganjil genap di jalan tol selama arus mudik dan balik.

Rute Pengalihan Arus Mudik One Way:

Photo : Jasa Marga

  • Kamis (28/4) pukul 17.00 WIB – 24.00 WIB dimulai dari KM 47 (Tol Jakarta – Cikampek) hingga KM 414 (Gerbang Tol Kalikangkung).
  • Jumat (29/4) pukul 07.00 WIB – 24.00 WIB mulai dari KM 47 (Tol Jakarta – Cikampek) hingga KM 414 (Gerbang Tol Kalikangkung).
  • Sabtu (30/4) pukul 07.00 WIB – 24.00 WIB mulai dari KM 47 (Tol Jakarta – Cikampek hingga KM 414 (Gerbang Tol Kalikangkung).
  • Minggu (1/5) pukul 07.00 WIB – 12 WIB mulai dari KM 47 (Tol Jakarta – Cikampek) hingga KM 414 (Gerbang Tol Kalikangkung).

Rute Pengalihan Arus Balik One Way:

  • Jumat (6/5) pukul 14.00 WIB – 24.00 WIB mulai dari KM 414 (Gerbang Tol Kalikangkung) hingga KM 47 (Tol Jakarta – Cikampek).
  • Sabtu (7/5) pukul 07.00 WIB – 24.00 WIB mulai dari KM 414 (Gerbang Tol Kalikangkung) hingga KM 3 + 500 (Gerbang Tol Halim)
  • Minggu (8/5) mulai pukul 07.00 WIB hingga Senin (9/5) pukul 03.00 WIB dari KM 414 (Gerbang Tol Kalikangkung) hingga KM 3 + 500 (Gerbang Tol Halim).

Polri juga dapat memberlakukan sistem one way mulai KM 442 (Gerbang Tol Bawen) dengan mempertimbangan kondisi volume lalu lintas yang terjadi di lapangan.


Terkini

news
SIM keliling Bandung

Simak 2 Lokasi SIM Keliling Bandung Jelang Libur Tahun Baru 2026

Demi memudahkan para pengendara, kepolisian tetap menghadirkan berbagai fasilitas seperti SIM keliling Bandung

news
SIM Keliling Jakarta

SIM Keliling Jakarta Masih Beroperasi Hari Ini Selasa 30 Desember

SIM keliling Jakarta melayani perpanjangan masa berlaku kartu yang belum terlewat dari tanggal masa berlaku

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 30 Desember 2025, Awas Ada Demo Buruh

Ganjil genap Jakarta tetap akan digelar meski rencananya akan ada aksi unjuk rasa dari ribuan buruh di Ibu Kota

mobil
Penjualan Mobil Listrik di China Diprediksi Melambat pada 2026

Penjualan Mobil Listrik di China Diprediksi Melambat pada 2026

Berakhirnya insentif dari pemerintah membuat kinerja penjualan mobil listrik di Cina pada tahun depan turun

otosport
Aprilia

Aprilia Disebut Siap Kudeta Ducati pada MotoGP 2026

Aprilia menunjukan kemajuan sangat signifikan dalam hal pengembangan motor balap milik Marco Bezzecchi

mobil
Wuling Almaz Darion

Wuling Almaz Darion Makin Dekat ke Indonesia, Desainnya Terdaftar

Bocoran tampilan interior Wuling Almaz Darion mulai terungkap di laman DJKI, pakai basis SUV Xingguang 560

mobil
Mobil Listrik

Manufaktur Mobil Listrik Cina Disebut Belum Serap Komponen Lokal

GIAMM sebut perakitan lokal dihitung 30 persen TKDN, komponen lokal mobil listrik tak jadi prioritas produsen

mobil
Baterai Mobil Listrik

Cina Rancang Aturan Baru soal Keamanan Baterai Mobil Listrik

Ditetapkan secara nasional di Cina, manufaktur wajib pastikan baterai mobil listrik tak bisa terbakar atau meledak